Manusia diciptakan ke muka bumi berperan sebagai khalifah. Setidaknya ia sebagai pemimpin atas dirinya sendiri. Memimpin sikapnya, mengolah ucapannya, mengatur waktunya, serta mengelola lingkungan sekitarnya. Rasulullah dalam hadisnya telah mengajarkan kepada kita bagaimana sikap seorang muslim yang menjadi rahmat bagi seluruh alam.
Berikut tujuh sikap yang seharusnya dimiliki oleh setiap muslim:
1. Menahan amarah
Emosi atau marah boleh dirasakan, namun penyalurannya harus sesuai alasan. Jangan menjadi orang 'bersumbu pendek' yang dengan mudah 'meledak' meski hanya dengan permasalah yang sepele. Selain memang tidak diperbolehkan, sering emosi sangat berdampak buruk pada kesehatan.
2. Tegas
Kita harus tegas dalam memilih jalan yang benar. Jangan selalu ikut arus dan merasa tidak enak jika harus beda dengan orang lain yang salah. Kita harus punya prinsip. Jadilah seperti ikan di laut. Walaupun hidup di air asin, tapi tubuhnya tidak berasa asin, kecuali jika ia mati dan memang diasinkan.
3. Proaktif
Manusia sebagai khalifah yang menjadi rahmat bagi seluruh alam, membutuhkan sikap proaktif. Proaktif artinya melakukan sesuatu tanpa disuruh dan tanpa menunggu orang lain melakukan hal yang sama. Lakukan dari diri sendiri, mulai dari yang kecil, dan lakukan sekarang juga.
4. Bijaksana
Bagaimana sikap kita selaku muslim, jika dipilih sebagai pemimpin? Menjadi pemimpin berarti melibatkan kepercayaan dan kerelaan hati orang yang memilihnya. Jangan pernah menciderai amanah dengan mementingkan kebutuhan pribadi, lebih-lebih dengan mengatasnamakan kepentingan kelompok.
5. Peduli
Sikap peduli berarti mempunyai perhatian dan rela melibatkan diri untuk menjaga keamanan, kenyamanan, dan keselamatan bersama. Kepedulian tidak selalu melibatkan hal yang besar, namun bisa pula dengan melakukan hal-hal kecil, seperti membuang sampah pada tempatnya, membersihkan selokan, menyingkirkan duri di jalanan dan lain-lain.
6. Empati
Empati berarti ikut merasakan penderitaan orang lain, seakan-akan ia juga merasakan hal yang sama. Mengasah empati akan melembutkan hati. Mengasah empati bisa dilakukan dengan cara membantu meringankan beban orang miskin, peka terhadap korban bencana alam, dan lain sebagainya.
7. Jujur
Sikap jujur akan membawa kepada kemujuran. Apapun yang dilakukan dengan jujur, akan membawa berkah bagi dirinya sendiri dan orang lain. Sebab, orang yang jujur selalu menampakkan sikap yang sebenarnya, apa adanya, dan sesuai dengan isi hati. Apa yang diucapkan, itu yang dilakukan.
Inilah tujuh sikap yang seharusnya dimiliki oleh setiap muslim sebagaimana ajaran Rasulullah Saw. Semoga kita bisa mengamalkannya.
Baca Juga
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Terungkap, Spesifikasinya Menggiurkan
-
Honor Power 2 Rilis Awal Januari 2026: Dibekali Baterai Jumbo 10.080 mAh
-
Spesifikasi Motorola Signature Bocor, Siap Meluncur Awal 2026
-
Kerasukan Siluman Ular di dalam Kelas
-
Menulis Cerita Misteri di Malam Hari, Diintip Makhluk Gaib di Balik Jendela
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Terungkap, Spesifikasinya Menggiurkan
-
4 Cleansing Water Brand Korea Tea Tree Ampuh Hapus Makeup dan Lawan Jerawat
-
5 Inspirasi OOTD Pakai Boots ala Blue Pongtiwat, Tampil Trendi tanpa Ribet!
-
Intip 4 Padu Padan Celana Jeans ala Wonwoo Seventeen, Effortless Banget!
-
4 Daily Outfit ala Sunghoon ENHYPEN, Bikin Gayamu Makin Level-Up!
Terkini
-
Review Film Lilim: Teror Sunyi tentang Dosa, Trauma, dan Iman yang Retak
-
Selepas Maghrib, Ada Anak Kecil yang Memanggilku dari Arah Kuburan Tua
-
CERPEN: Tombol Lift ke Lantai Tiga
-
Trailer Senin Harga Naik Suguhkan Konflik Ibu dan Anak, Tayang Lebaran 2026
-
Bunyi Dentuman Keras di Depan Pintu Dapur, Siapa yang Usil Malam-Malam?