Kepandaian bersosialisasi sangat penting dilatih sejak dini untuk bekal masa depannya nanti. Seperti diketahui, kemampuan bersosialisasi yang baik bisa sangat berpengaruh terhadap kesuksesan seseorang.
Misalnya saja, di dunia kerja. Karyawan yang punya kemampuan hubungan interpersonal yang piawai umumnya akan lebih mudah mendapatkan promosi dibanding karyawan yang miliki kesulitan dalam berinteraksi.
Untuk itu, dalam artikel ini akan dibahas mengenai beberapa tips agar anak bisa pandai bersosialisasi. Mari disimak!
1. Menjadi contoh bagi anak
Anak adalah peniru ulung sekitarnya, terutama orangtua. Untuk itulah jika ingin anak pandai bersosialisasi, maka ayah bunda pun harus mencontohkannya.
Misalnya, ketika sedang jalan bersama anak, kemudian menyapa tetangga dan tersenyum ramah. Hal ini bisa jadi panduan bagi anak bagaimana semestinya dia bersikap di kehidupan masyarakat.
2. Bertamu ke rumah teman yang punya anak usia seumuran
Kamu pun bisa melatih anak bersosialisasi dengan mengajaknya bermain ke rumah temanmu yang punya anak seusia dengan si kecil. Selain kamu jadi bisa bersilaturahmi dengan teman, anak pun jadi terlatih untuk bagaimana bersikap ketika bertemu orang baru dan berusaha berbaur. Jika sering dilakukan, anak jadi lebih berani dan jadi supel terhadap orang di sekitarnya.
3. Biarkan anak bermain dengan teman-temannya
Terkadang orangtua saking ingin melindungi anak jadi membatasi anak bermain dengan teman-temannya. Konflik ketika bermain itu wajar, lho. Selama masih dalam kendali, maka biarkan anak belajar untuk menyelesaikan masalahnya secara mandiri dengan teman-temannya. Jangan sebentar-sebentar kamu turut campur.
Justru kalau orangtua terlalu ikut campur saat anak bermain, lama-lama si kecil jadi dikucilkan. Dianggapnya gak asyik!
4. Bersikap ramah ke teman-temannya yang berkunjung
Gak jarang orangtua menunjukkan wajah jutek saat anak membawa teman-temannya ke rumah. Padahal, saling berkunjung merupakan hal lumrah di dunia pertemanan, lho.
Cobalah bersikap ramah kepada teman-teman si kecil yang sedang bermain ke rumah. Bagaimana kamu bersikap bisa jadi acuan si kecil dalam menjamu tamu, lho. Gak mau, kan, nantinya si kecil jadi jutek juga kalau ada tamu yang berkunjung ke rumah karena mencontoh perilakumu?
Jika anak sedari kecil sudah pandai bersosialisasi, nanti akan sangat memudahkan ia berinteraksi ketika sudah beranjak dewasa. Nah, semoga tips tadi bisa bermanfaat, ya, untuk membuat si kecil jadi pandai berinteraksi!
Baca Juga
-
Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
Artikel Terkait
-
6 Anak Artis yang Dapat Kado Mobil Mewah, padahal Masih Balita
-
Anak Minta Rp16 Juta Sebulan Buat Uang Saku Kuliah, Andre Taulany Tegas: Rp6 Juta Atur Baik-Baik
-
Perawatan Ratusan Juta Kris Dayanti: Bikin Awet Muda sampai Masih Dipanggil 'Kak' oleh Anak SD
-
Ikut Gembira Guru Supriyani Divonis Bebas, Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Mudah-mudahan Ini Kasus Terakhir
-
Bukan Main, Tasya Farasya Habisnya Rp 627 Juta untuk Kirim Undangan Ulang Tahun Anak
Lifestyle
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
-
4 Varian Peel Off Mask dari FAV Beauty, Ampuh Atasi Jerawat hingga Penuaan
-
Psikologi Komunikasi, Kunci Sukses dalam Berinteraksi
-
Mengenal Digital Detox, Menjauh dari Media Sosial
-
3 Serum Lokal yang Mengandung Oat, Ampuh Redakan Peradangan Akibat Jerawat
Terkini
-
Titus Bonai Sebut Ada Perbedaan Kondisi Dulu dan Saat Ini di Tim Nasional Indonesia
-
Timnas Indonesia Makin Percaya Diri usai Hajar Arab Saudi, STY Buka Suara
-
5 Pemeran Utama Drama 'Seocho-dong', Ada Lee Jong Suk dan Moon Ga Young!
-
Suara Hati Rakyat kepada Para Pemimpin dalam Buku Bagimu Indonesiaku
-
Makna Tersirat Lagu Boy Pablo 'Sick Feeling' : Bukan Lagu Galau !