Sebenarnya apa yang dibutuhkan pria dalam sebuah hubungan asmara? Tidak jauh berbeda dengan perempuan, pria juga memiliki kebutuhan dalam sebuah hubungan, seperti kebutuhan untuk diperhatikan, disayangi, dihormati, dan lain sebagainya. Namun, cara pria menanggapi itu semua biasanya berbeda dengan perempuan.
Sebagai sosok pasangan yang baik, kita harus bisa memenuhi kebutuhan pasangan kita. Jangan sampai kita terlalu banyak menuntut tanpa pernah memberi. Cinta itu harus berasal dari kedua pihak, bukan salah satu pihak saja.
Berikut ini adalah beberapa hal yang dibutuhkan pria dalam sebuah hubungan asmara, yuk cari tahu sampai tuntas agar kamu bisa lebih menghargai pasanganmu.
1. Disayang dan diperhatikan
Tidak hanya perempuan saja yang ingin disayang dan diperhatikan, pria juga. Namun, pria biasanya cenderung tidak menunjukkan secara terang-terangan.
Pria akan merasa lebih puas dalam sebuah hubungan asmara ketika pasangannya mampu memberikan rasa sayang dan perhatian tanpa perlu diminta.
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menunjukkan rasa sayang dan perhatian kita pada pasangan adalah dengan mempelajari bahasa cinta atau love language pasangan kita.
2. Ingin melihat kamu bahagia bersamanya
Insting seorang pria adalah selalu ingin membuat pasangannya merasa aman dan bahagia ketika sedang bersamanya. Meskipun tidak ditunjukkan secara gamblang, tetapi seorang pria selalu rela melakukan apapun demi kebahagiaan pasagannya.
Jadi, kita harus bisa menghargai usahanya saat sedang bersama kita. Kita juga bisa berterima kasih padanya dengan mengatakan bahwa dia sudah berhasil membuatmu bahagia karena mengenal dan hidup bersamanya.
3. Ingin dihormati
Salah satu cara pria merasa dicintai oleh pasangannya adalah dengan dihormati. Memang sudah sewajarnya seorang pria berperan sebagai pemimpin, sehingga harus dihormati. Jika kamu dan pasanganmu sedang terlibat konflik, usahakan untuk tidak kelihatan respect padanya, bicarakan dan selesaikan masalah dengan baik.
Pria tidak perlu sikap penghormatan yang berlebihan, asalkan kamu bisa menunjukkan sikap bahwa kamu menghargai setiap keputusan yang diambilnya, dia sudah merasa dihormati dan dicintai.
4. Membutuhkan ruang pribadi
Hubungan yang sehat adalah hubungan yang tetap membuat masing-masing menjadi dirinya sendiri. Keputusan untuk menjalin hubungan bukan berarti harus mengorbankan jati diri dan mengikuti standar orang lain.
Oleh karena itu, ruang pribadi diperlukan baik oleh pria maupun perempuan untuk sekadar menyalurkan hobi dan melakukan hal-hal yang disukai.
Itulah empat hal yang diingkan dan dibutuhkan oleh seorang pria dalam sebuah hubungan asmara. Tidak hanya wanita yang ingin disayang, dimengerti, dan dikasihi, pria juga punya keinginan itu.
Tag
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
Apakah Pria yang Mualaf Wajib Sunat? Doktif Serang Richard Lee soal Ini
-
5 Film Indonesia Adaptasi Lagu, Komang Jadi yang Terlaris
-
7 Pengobatan Alami untuk Disfungsi Ereksi yang Terbukti Ampuh
-
7 Obat Herbal untuk Stamina Pria yang Terbukti Ampuh
Lifestyle
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
-
Simpel tapi Stunning! 4 Ide Basic OOTD Style ala Yuna ITZY yang Mudah Ditiru
-
Tampil Effortless, Ini 4 Ide Gaya OOTD Chic ala Nagyung FROMIS 9
-
FOMO tapi Hemat: Rahasia Gen Z Bisa Nonton Coachella Meski Dompet Pas-pasan
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
Review Film A Working Man: Jason Statham Ngegas Lagi, tapi Tetap Seru Gak Sih?