Jadwal yang semakin padat bikin kamu pusing? Tenang, kalau kamu bisa mengatur waktu dengan baik, maka kamu tidak akan pusing karena banyaknya kegiatan yang harus kamu lakukan. Memang terkadang situasi seperti ini tidak bisa kita hindari ya, saking banyaknya pekerjaan sampai kita merasa bingung mana yang harus didahulukan.
Berikut ini adalah 5 cara mengatur waktu yang efektif saat jadwal kegiatanmu mulai padat.
1. Tentukan skala prioritas
Yang pertama adalah tentukan skala prioritas, ini penting karena apa yang mendesak harus dikerjakan paling awal. Jangan sampai terbalik ya, pekerjaan yang bisa ditunda kamu kerjakan dulu, dan yang sudah mepet deadline malah kamu abaikan. Kalau seperti ini tetap saja kamu akan merasa keteteran.
2. Membuat to-do-list
Setelah menentukan skala prioritas, buatlah to-do-list secukupnya, menagapa secukupnya? Terkadang seseorang saking semangatnya mereka membuat to-do-list yang melebihi kapasitas. Pastikan ada cukup waktu untuk mengerjakan to-do-list tersebut agar pekerjaanmu terasa lebih ringan.
3. Kurangi kegiatan yang menyita waktu banyak
Kegiatan-kegiatan yang menyita banyak waktu lebih baik dikurangi, apalagi jika kegiatan tersebut tidak begitu penting. Kalaupun kamu harus melakukannya, maka carilah cara yang efektif untuk mempersingkat waktunya, bisa juga dengan mencari waktu tambahan diluar waktu yang sudah kamu tentukan untuk mengerjakan to-do-list.
4. Kerjakan satu per satu hingga selesai
Kerjakan pekerjaan satu-persatu dan pastikan selesai. Melakukan multitasking biasanya malah akan membuatmu merasa kebingungan, sehingga tidak ada pekerjaan yang selesai secara tuntas. Boleh saja sih melakukan multitasking asal kamu benar-benar mampu. Tapi jangan dipaksakan ya.
5. Tidak mengubah waktu yang tidak bisa diubah
Meskipun kamu membuat jadwal untuk mempermudah dalam mengerjakan pekerjaan, jangan sampai jadwal tersebut menganggu waktu yang sudah tidak bisa diubah ya. Misalnya ibadah, istirahat, waktu olahraga, serta janji dengan seseorang. Waktu-waktu tersebut sudah mengikatmu sehingga tidak dapat kamu ubah seenaknya sendiri.
Itulah 5 cara efektif mengatur waktu saat kegiatanmu mulai padat, ingat ya pastikan pekerjaan yang sudah mulai kamu kerjakan selesai hingga tuntas agar tidak mengganggu pekerjaan yang lain.
Baca Juga
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
-
MotoGP Qatar 2025: Jorge Martin Cedera Lagi, Maverick Vinales Kena Penalti
-
Sprint Race MotoGP Qatar 2025: Ujian untuk Pecco Bagnaia
-
MotoGP Qatar 2025: Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Bakal Bersaing Ketat?
-
Jadwal MotoGP Qatar 2025: Statistik Biasa Saja, Marc Marquez Perlu Waspada
Artikel Terkait
-
Prabowo Bakal Hapus Kuota Impor, Ekonom Ingatkan Dampak yang Menakutkan
-
Rahasia Mungkin Kita Perlu Waktu Terkuak! Ine Febrianty dan Bima Azriel Bongkar Fakta di Balik Layar
-
Puasa Syawal Sampai Kapan? Jangan Ketinggalan, Ini Batas Akhirnya
-
Apakah Salat Tahajud Harus Tidur Dulu? Ini Penjelasan Ulama
-
Film Waktu Maghrib 2: Teror Baru di Desa Giritirto
Lifestyle
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
-
Effortless dan Chic! Ini 4 Style Monokrom Pakai T-shirt ala Ling Ling Kwong
-
Selalu On Point! 4 OOTD Fashionable ala Tiffany Young SNSD yang Bisa Ditiru
-
Anti Boring! Ini 4 Daily Look Modis ala Yujin IVE yang Bisa Kamu Tiru
-
Tampil Beda! Ini 4 Ide OOTD Edgy Look ala Tsuki Billlie yang Bisa Kamu Tiru
Terkini
-
Modal Impor Mahal, Harga Jual Naik: Apakah Daya Beli Konsumen Stabil?
-
Dijuluki The Red Hair Guy, Heeseung ENHYPEN Tampil Membara di Coachella
-
Serial Harry Potter Resmi Umumkan Jajaran Pemain, Diisi Wajah-Wajah Baru
-
Tak Hanya One Piece, Ini 4 Anime Populer dengan Jumlah Episode Terbanyak
-
Review My Neighbor Totoro: Perihal Makhluk Ajaib, Harapan, dan Alam