Packaging yang menarik sangat berpengaruh terhadap daya tarik konsumen. Makanya, perlu pertimbangan dengan matang bagaimana sebuah packaging itu akan diciptakan.
Meskipun bisa diganti, namun bukankah kesan pertama menentukan segalanya? Maka dari itu, peluncuran sebuah produk harus benar-benar maksimal dari segi manapun.
Berikut ini merupakan beberapa tips membuat packaging yang menarik.
1. Utamakan keamanan
Selain menarik, packaging juga harus dipastikan aman. Misalkan sebuah produk yang diluncurkan merupakan perangkat elektronik, benda pecah belah, atau semacamnya, maka packaging harus dipastikan bisa melindungi produk tersebut.
Pun juga misalnya produk tersebut adalah makanan. Maka packaging yang digunakan harus dipastikan bisa menjaga makanan tetap pada tempatnya.
Keamanan menjadi hal yang utama. Konsumen yang menerima produk dalam keadaan tidak baik dikarenakan packaging yang tidak aman, dapat mengubah citra produk tersebut bahkan membuat produk tersebut mendapatkan penilaian yang negatif dalam kaca mata masyarakat.
2. Sesuaikan dengan budget
Kesiapan secara ekonomi untuk menciptakan sebuah produk juga harus dipertimbangkan. Jangan hanya karena ingin yang terbaik, maka pengeluaran menjadi membengkak dari rencana awal. Atau justru karena berhemat, kualitas packaging yang didapatkan menjadi meragukan.
Tim harus berusaha semaksimal mungkin bagaimana caranya dengan modal yang ada bisa mendapatkan packaging yang maksimal, namun tetap memperhitungkan tentang keuntungan.
3. Sesuaikan dengan target pasar
Warna dan bentuk packaging bisa disesuaikan dengan target pasar. Misalnya target adalah anak-anak, maka bisa menggunakan warna yang lucu seperti pink, ungu, biru, putih, atau warna-warna cerah lainnya.
Kalau target pasarnya adalah remaja, maka bisa menggunakan warna yang netral atau justru warna-warna pastel. Pun juga kalau targetnya adalah orang tua maka bisa menggunakan warna-warna yang lebih gelap atau cocok juga menggunakan warna-warna dasar.
Kenapa warna berpengaruh? Misalkan saja produk yang dipasarkan adalah sebuah pakaian, maka biasanya para konsumen menyesuaikan warna yang digunakan dengan usianya. Anak-anak tentu senang dengan warna yang lucu, remaja senang dengan warna-warna pastel, pun juga orang tua yang biasanya lebih nyaman dengan warna gelap.
4. Desain dengan jelas dan sederhana
Hindari menciptakan packaging dengan motif yang terlalu polos maupun terlalu ramai. Karena hal tersebut bisa mengurangi daya tarik konsumen.
Sesuaikan saja dengan produknya dan buat beberapa motif sederhana yang digunakan hanya sebagai pelengkap.
Tulisan yang ada juga harus dipastikan menggunakan gaya huruf yang mudah dibaca oleh semua usia. Hindari penggunaan ukuran huruf yang terlalu kecil karena biasanya para orang tua kesulitan untuk membacanya. Pun jangan pula terlalu besar karena hal tersebut bisa membuat desain terlihat monoton.
5. Sesuaikan dengan jenis produk
Packaging juga harus disesuaikan dengan jenis produk. Misalnya jika produk yang dipasarkan adalah elektronik, maka packaging yang digunakan harus menggunakan kardus yang tebal. Selain itu lapisi juga dengan styrofoam ataupun bubble warp agar keamanan terjamin.
Kalau produk yang dipasarkan adalah sejenis kain, baik itu pakaian maupun bahan, maka packaging dengan plastik saja sudah cukup aman. Namun perhatikan kualitas plastik yang digunakan. Usahakan untuk memilih jenis plastik yang tebal dan tidak mudah robek. Pun juga dengan produk yang lain, harus disesuaikan dengan jenis produknya.
Itu dia 4 cara membuat packaging yang menarik. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
-
5 Strategi Keuangan di Bulan Ramadan yang Harus Kamu Kuasai
Artikel Terkait
-
Lawan Tanda-Tanda Penuaan: Ini 5 Produk Antiaging Terbaik dari Somethinc
-
8 Makanan yang Ternyata Tak Dianjurkan Masuk Kulkas, Jangan sampai Salah Simpan!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tips Mengatasi Rasa Canggung Ketemu Mantan
-
THR Ludes Pasca Lebaran? Simak Tips Kelola Keuangan Agar Usaha Tidak Boncos
Lifestyle
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya