Dalam menjalani kehidupan, kita mendapatkan sesuatu dan kehilangan sesuatu. Terkadang keduanya terjadi secara bergiliran, tak jarang juga secara bersamaan. Tentunya, tak mudah untuk kehilangan apa yang pernah kita dapatkan, juga tak mudah untuk melepaskan apa yang sudah ada di tangan.
Namun, ada beberapa hal yang kamu dapatkan, tapi mesti kamu lepaskan, karena alasan tertentu. Hal ini dilakukan untuk mencegah kamu menanggung risiko yang lebih besar di kemudian hari. Beberapa hal tersebut di antaranya:
1. Calon pasangan yang sudah jelas berperilaku buruk
Jika kamu mengetahui calon pasanganmu ternyata berperilaku buruk, seperti kerap berperilaku kasar atau ketahuan memiliki banyak pasangan, alangkah lebih baik bagimu untuk mempertimbangkan kembali keputusanmu untuk melangkah ke jenjang pernikahan dengannya.
Kamu mungkin telah bertunangan dengannya, sehingga merasa malu jika sampai kamu memutuskan pertunanganmu. Namun, kamu justru akan menanggung risiko yang lebih besar jika kamu melanjutkannya. Sebab, kamu mungkin akan terus menghadapi perilaku buruknya seumur hidup jika sampai menikah dengannya.
Manusia memang bisa berubah, tapi tidak ada satu pun yang bisa menjadi jaminan perilaku buruknya bisa berubah setelah menikah. Jangan pernah berharap orang lain akan mudah berubah atau berpikir bahwa kita bisa membuat orang lain berubah.
2. Teman-teman yang menjerumuskan pada perbuatan tidak baik
Jika kamu memiliki teman-teman yang membuatmu berperilaku tidak baik, cenderung berfoya-foya atau bahkan mengajakmu berbuat hal yang salah, kamu harus segera melepaskan mereka. Putuskan hubunganmu dengan mereka secara perlahan.
3. Pekerjaan yang merugikan hidupmu dan orang lain
Jika pekerjaanmu mengandung unsur ketidakjelasan, terlebih merugikan hidupmu dan orang-orang di sekitarmu, segera lepaskan pekerjaanmu. Selain tidak ada keberkahan, pekerjaan tidak baik lambat laun akan mendatangkan akibat besar dalam kehidupanmu, terlebih jika pekerjaanmu itu membuatmu terlibat dalam sebuah tindak kejahatan, seperti misalnya praktik penipuan. Tentunya, masih ada banyak pekerjaan yang baik yang bisa kamu lakukan.
Demikian tiga hal yang harus kamu lepaskan sebelum menanggung risiko yang lebih besar. Walau berat, melepaskan semua hal tersebut dapat membantumu untuk menjalani hdup yang lebih baik di masa mendatang.
Tag
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Wanita Ini Kehilangan Sepeda di Parkiran MRT, Publik Soroti Ruwetnya Pelaporan Kehilangan ke Polisi
-
Profil Hotma Sitompul: Kiprah dan Kontroversi Sang Pengacara Kondang
-
Duka yang Diabaikan: Remaja Kehilangan Orang Tua, Siapa Peduli?
-
Waspadai Skoliosis: Ancaman Baru dari Gaya Hidup Digital yang Sering Diabaikan
-
Sederet Risiko Buruk Nikah Siri yang Marak di Indonesia, Status Hukum Anak hingga Waris Terancam!
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern