Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Desyta Rina Marta Guritno
Ilustrasi Pagi Hari (Pixabay/Pexels)

Siapa yang tiap bangun tidur masih suka males-malesan? Padahal begitu kamu bangun, berbagai aktivitas sudah menanti untuk dikerjakan. Oleh karena itu, kamu butuh positive vibes di pagi hari agar  lebih bersemangat menjalani aktivitas. Untuk mendapatkan positive vibes sebenarnya gak susah-susah banget, kok.

Berikut ini ada 5 hal yang dilakukan saat bangun tidur untuk mendapat positive vibes.

1. Ibadah

Ibadah sudah pasti membuat hari kita merasa damai dan tenang, seberat apapun hari itu, kalau didahului dengan ibadah kamu akan merasa jauh lebih siap untuk melakukannya. Setelah ibadah, usahakan untuk berdoa dan mintalah kepada Tuhan apa yang menjadi keinginanmu saat itu.

2. Tidak Langsung Membuka HP

Jangan langsung membuka HP ketika bangun tidur, ini salah satu kebiasaan yang sering dilakukan dan sulit ditinggalkan oleh kita. Padahal, membuka HP saat bangun tidur kadang-kadang membuat kita panik karena badan dan pikiran belum sadar sepenuhnya. Setidaknya cuci muka dan beribadah terlebih dahulu, baru setelah itu melihat HP.

3. Membersihkan Tempat Tidur

Kamar tidur yang rapi dan bersih itu enak dilihat, selain itu juga bisa membuat pikiran menjadi lebih segar. Bayangkan saja kalau bentuk kamarmu seperti kapal pecah, barang dan sampah berserakan dimana-mana, pasti kamu akan sumpek melihatnya. Kamu yang sedanh capek atau stres, akan semakin merasa terbebani dengan kondisi kamar yang seperti itu.

4. Mendengarkan Musik Kesukaan

Suka mendengarkan musik? Pas banget nih, lagu kesukaan kamu bisa banget dijadikan moodbooster di pagi hari agar lebih bersemangat.  Bisa juga dengan membuat playlist lagu yang kamu suka dan dapat menambah semangatmu.

5. Mandi dengan Air Dingin

Mandi di pagi hari menggunakan air dingin ternyata akan membuat tubuh dan pikiran menjadi lebih segar, lho. Mandi dengan air dingin juga cepat menyegarkan mata yang masih ngantuk, cocok banget buat kamu yang buru-buru harus ke tempat kerja atau sekolah.

Itulah 5 hal yang dilakukan saat bangun tidurr agar mendapat positive vibes, selamat mencoba!

Desyta Rina Marta Guritno