Hal terpenting ketika menjalin hubungan dengan lawan jenis adalah saling mengenal. Karena dengan saling mengenal, kalian akan mudah memutuskan, hubungan yang sedang dibina tersebut bisa dilanjutkan atau tidak.
Mengenal pujaan hati ternyata bisa dilakukan dengan cara cepat dan mudah. Hal ini tentu akan mempermudahmu untuk lekas mengakhiri hubungan yang tidak sehat dengan orang yang tidak tepat atau yang tidak cocok dengan kepribadianmu.
Namun, bagaimanakah caranya? Simak uraian 3 cara cepat mengenal pasangan berikut ini, ya. Agar kamu tidak salah memilih pasangan.
1. Mendengar Cerita dari Anggota Keluarganya
Dengan mendengar pengakuan langsung dari anggota keluarganya, kamu akan mempersingkat waktu untuk mengenal pasanganmu. Hal ini karena anggota keluarga adalah orang-orang yang paling banyak menghabiskan waktu untuk hidup dan tumbuh bersama pasanganmu.
Selain cepat, melalui keluarga pasanganmu pula kamu akan mendapat informasi mengenai sang pujaan hati secara jujur tanpa ditutup-tutupi.
Namun sayang, tidak semua pasangan baru bisa langsung mendapat kesempatan untuk mengobrol atau bertemu dengan anggota keluarga pasangannya untuk mendapatkan informasi ini.
2. Melihat Lingkungan Sekitar
Langkah kedua yang bisa kamu lakukan jika tidak memiliki kesempatan untuk mengorek informasi melalui keluarga pasangan barumu, kamu bisa mencari tahu lingkungan pasanganmu.
Mulai dari sekolah/kampusnya, kantornya, tempat tongkrongannya, hingga domisilinya. Karena selain keluarga, lingkungan tempat seseorang tinggal juga akan mempengaruhi sifat dan karakternya.
3. Mengetahui Cara Ia Dalam Menghadapi Masalah
Ketika baru saling mengenal, seseorang mungkin akan menutupi dan menyembunyikan sifat aslinya. Hal ini lumrah terjadi dalam masa pendekatan guna mendapatkan sang pujaan hati.
Namun, kamu tentu tidak ingin lama-lama tertipu dengan sikap manisnya yang banyak menyembunyikan karakter aslinya, kan?
Untuk menyiasatinya, kamu bisa melihat sifat dan karakter asli pasanganmu ketika ia atau kalian sedang terjebak dalam masalah.
Kedewasaan, pengertiaan, dan sifat asli seseorang akan mudah terlihat ketika mereka sedang berada di kondisi terdesak. Hal ini bisa kamu manfaatkan untuk lebih mengenal pasanganmu secara cepat.
Demikian 3 cara cepat mengenal pasangan yang bisa kamu terapkan dalam hubungan kalian.
Baca Juga
-
Tak Hanya Sesama Teman, Saat Guru dan Dosen Juga Jadi Pelaku Bully
-
Kisah Relawan Kebersihan di Pesisir Pantai Lombok
-
Viral Tumbler KAI: Bahaya Curhat di Medsos Bagi Karier Diri dan Orang Lain
-
Ricuh Suporter Bola hingga War Kpopers, Saat Hobi Tak Lagi Terasa Nyaman
-
Budaya Titip Absen: PR Besar Guru Bagi Pendidikan Bangsa
Artikel Terkait
-
4 Tips Menyikapi Pasangan yang Gila Kerja, Jangan Putus Harapan Dulu!
-
4 Alasan Hubungan Pacaran Lama Gagal ke Pelaminan, di Antaranya Selingkuh!
-
4 Hal yang Bisa Bikin Cowok Rendah Diri saat PDKT, Pernah Merasakannya?
-
4 Tanda Kamu Sudah Menemukan Cowok yang Pantas Diperjuangkan
-
3 Tanda Kamu Memiliki Trust Issue, Jangan Dulu Memulai Hubungan Asmara!
Lifestyle
-
Anti Bosan! Intip 4 Inspirasi Daily OOTD ala Yuta NCT 127!
-
4 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Kulit Berjerawat, Anti Kusam dan Ringan!
-
5 Tablet Paling Worth It Buat Kerja di Awal 2026, AnTuTu Tembus 1,5 Juta
-
4 Ide Padu Padan Celana Jeans ala Jihyo TWICE, Stylish dan Cozy Abis!
-
Dubai Chewy Cookie Viral, Dessert Unik yang Ramai Dicoba Idol K-pop
Terkini
-
Tiga Pekan Beruntun, Film Once We Were Us Puncaki Box Office Korea Selatan
-
Arden Cho Dikritik usai Dukung Cha Eun Woo di Tengah Isu Penghindaran Pajak
-
Saat Negara Jadi Sumber Stres: Overexposure Trauma di Tengah Berita Negatif
-
Maju Satu Pekan, Film Ready or Not 2: Here I Come Tayang 20 Maret 2026
-
Viral Video Jisoo BLACKPINK 'Diabaikan' di Hong Kong, BLINK Beri Pembelaan Menohok