Kedisiplinan merupakan salah satu hal penting dalam hidup. Orang yang disiplin dapat memanfaatkan waktu yang ia miliki dengan baik dan maksimal, sehingga lebih banyak hal yang dapat ia raih daripada orang lain yang tidak disiplin.
Hidup tanpa kedisiplinan hanya akan membuat hidupmu kacau dan tidak beraturan. Kamu akan mudah merasa stres, lelah, dan tidak bersemangat karena tidak bisa memanajemen waktu yang kamu miliki.
Berikut ini adalah beberapa hal yang akan terjadi jika kamu tidak memiliki kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari, yuk hindari.
1. Tidak memiliki peluang untuk mencapai hal besar
Kedisiplinan memang memerlukan pengorbanan di masa sekarang, mungkin kita harus rela mengorbankan waktu bermain untuk melakukan kewajiban. Namun, jika kita tidak bisa menahan diri, kita akan kehilangan kesempatan mencapai hal yang besar di masa yang akan datang.
2. Selalu bergantung pada motivasi saat melakukan sesuatu
Ketika kamu tidak memiliki kedisiplinan yang kuat dalam diri, kamu akan terus bergantung pada motivasi saja. Ketika sedang kehilangan motivasi, kamu juga akan jadi tidak bersemangat dan tidak tertarik untuk melakukan apapun. Sukses akan menghampiri mereka yang mampu melakukan sesuatu dalam kondisi apapun, sekalipun ketika kehilangan motivasi.
3. Memiliki kebiasaan yang tidak konsisten
Kebiasaan akan berjalan terus-menerus jika kita bisa menerapkan sikap disiplin di dalamnya. Tanpa sikap disiplin, kebiasaan tersebut, sebaik apapun itu, hanya akan menghilang dan memudar seiring berjalannya waktu. Itulah mengapa kedisiplinan menegang peranan yang sangat penting untuk menjaga kebiasaan.
4. Mengambil keputusan yang keliru
Orang yang tidak bisa menerapkan sikap disiplin akan menggantungkan segala keputusan pada mood dan perasaannya saat itu. Hal ini tentu saja akan membawa dampak buruk. Kamu tidak bisa memutuskan sesuatu dengan benar dan rasional jika hanya mengandalkan emosi dan perasaan saja.
Itulah empat hal yang akan terjadi jika kamu tidak memiliki kedisiplinan dalam diri. Mulai sekarang, tanamkan sikap disiplin dalam diri agar kamu bisa tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik lagi ke depannya. Jangan mudah goyah ketika ada berbagai godaan untuk menghentikan sikap disiplin yang sedang kamu kembangkan.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
4 Hal Positif dari Kebiasaan Mencium Kening Istri, Dia Jadi Makin Sayang!
-
4 Kebiasaan Buruk yang Bisa Memperparah Konflik dalam Rumah Tangga
-
Viral Video Anak Kecil Sebut Ridwan Kamil di Deretan Nama Malaikat, Netizen Ngakak
-
20 Kata-Kata Bijak Singkat Beri Motivasi Bagi Orang Sekitar dan Diri Sendiri
-
Ulasan Buku '165 Kebiasaan Nabi Saw'
Lifestyle
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!
-
4 Serum Probiotik, Solusi Rawat Skin Barrier Sehat dan Kulit Terhidrasi!
-
Motorola Edge 860 Pro: HP Flagship yang Siap Bikin Brand Lain Ketar-ketir
Terkini
-
Ulasan Novel Summer in the City:Cinta Tak Terduga dari Hubungan Pura-Pura
-
Semifinal Piala AFF U-23: 3 Pahlawan Skuat Garuda saat Mengempaskan Thailand, Siapa Saja?
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps