Dalam dunia tarik suara, penguasaan teknik yang baik serta vokal yang merdu belum tentu cukup untuk memikat telinga pendengar. Seorang penyanyi juga dituntut untuk memiliki karakter vokal yang kuat. Tetapi banyak penyanyi pemula yang belum mengenal karakter vokalnya sendiri.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) karakter berarti tabiat; sifat-sifat kejiwaan, akhlak atau budi pekerti yang membedakan seseorang dengan yang lain; watak. Anji, penyanyi Indonesia pelantun lagu 'Dia' berpendapat bahwa jika mengacu pada makna karakter menurut KBBI sebenarnya semua penyanyi sudah memiliki karakter vokalnya masing-masing. Tetapi ciri khas, itu yang mungkin perlu dibahas.
Anji dalam kanal YouTube pribadinya membagikan tips cara jitu untuk menemukan karakter atau ciri khas vokal:
1. Nyolong
Ada pendapat untuk menemukan karakter vokalmu sendiri adalah jangan meniru tapi perbanyak referensi. Pada saat kamu mendengarkan lagu dari penyanyi atau band favoritmu mungkin kamu akan berusaha untuk meniru mereka secara tak sadar. Jadi, jika memperbanyak referensi berarti memperbanyak kecenderunganmu untuk meniru idolamu. Maka solusinya adalah 'nyolong' bagian khas dari beberapa penyanyi idolamu.
2. Perbanyak nyanyikan lagu dari penyanyi yang jenis kelaminnya berbeda denganmu
Jika kamu membawakan lagu dari vokalis yang punya jenis kelamin sama denganmu mungkin akan meningkatkan kecenderunganmu untuk meniru penyanyi aslinya. Alasannya karena kamu dan penyanyi dengan jenis kelamin sama memiliki warna dan jenis suara yang hampir mirip.
Maka, solusinya jika kamu laki-laki maka perbanyaklah nyanyikan lagu yang penyanyi aslinya perempuan. Jika kamu perempuan seringlah menyanyikan lagu yang penyanyi aslinya laki-laki. Dengan begitu kecenderunganmu untuk meniru akan berkurang. Karena baik warna maupun jenis suara sangat berbeda.
3. Rekam suaramu sendiri
Kita tahu bahwa lebih mudah untuk menilai orang lain daripada diri sendiri. Maka tak usah menilai orang lain, mulailah rekam suaramu sendiri lalu dengarkan. Pakai saja alat yang sederhana lebih dulu seperti perekam suara dalam ponselmu. Dengan cara ini kamu akan tahu mana yang bagus darimu, mana yang harus dipertahankan, juga mana yang perlu dihilangkan.
4. Banyak nyanyikan lagu sendiri
Dengan menyanyikan lagu cipataanmu sendiri mungkin akan mempermudah menemukan karakter vokalmu sendiri. Jika kamu belum bisa membuat lagu sendiri belajarlah untuk ciptakan. Anji menyakini setiap musisi punya kemampuan untuk menciptakaan lagu sendiri. Jika belum itu karena belum mecobanya. Maka cobalah.
Itulah 4 tips cara jitu menemukan karakter vokalmu sendiri dari Anji. Semoga bisa cara ini bisa membantu kamu dalam menemukan karakter vokal sendiri.
Baca Juga
-
4 Rekomendasi Band Alternative Rock Rusia untuk Selingan Playlistmu
-
3 Rekomendasi Lagu Radiohead yang Pas untuk Fans Pendatang Baru
-
5 Rekomendasi Lagu Pengantar Tidur Folk Nordik Ala Viking
-
Kali Pertama, 36 Band Akan Manggung di Side Stage JogjaROCKarta 2022
-
Datangkan Hoobastank, JogjaROCKarta 2022 Umumkan Run Down Main Stage
Artikel Terkait
-
TripleS Dikonfirmasi Gelar Konser di Jakarta dengan 8 Member, Catat Tanggalnya!
-
Bikin Emosional, The Wind Suguhkan Versi Akustik dari Laga Hello, My First Love
-
Ekonom Senior Faisal Basri Berpulang, Kritis Keras ke Pemerintah Jadi Pilihan Hidupnya
-
Vokal LE SSERAFIM Dipuji Usai Dirujak: Idol Memang Harus Bisa Nyanyi
-
Roller Coaster Emosi dalam 'Cruel Summer' Taylor Swift: Analisis Lirik, Vokal, dan Musik
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan
-
Prediksi Trend Fashion 2025: Angkat Isu Lingkungan, Gender hingga Teknologi
-
3 Pelembab Panthenol untuk Redness dengan Harga Terjangkau, Cuma Rp48 Ribu
Terkini
-
Memperbaiki Kesalahan di Masa Lalu dalam Novel 'Ten Years Challenge'
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Jennie-Lisa, XG, Hingga ENHYPEN Dikonfirmasi Tampil di Coachella 2025
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri