Menunggu balasan pesan dari gebetan merupakan hal yang menggemaskan, ya! Hal itu tentunya membuat kita kepikiran, kangen, dan berpikir yang macam-macam.
Namun, kamu juga pasti berusaha untuk menanamkan kepercayaan pada diri sendiri bahwa semua orang punya kesibukan sendiri-sendiri, bukan? Namun, memang seperti yang kita tahu bahwa tidak semudah itu untuk menghempaskan pikiran yang buruk.
Sayangnya, kekhawatiran yang berlebihan justru bisa membuat gebetan merasa ilfeel, lho. Apalagi karena masih menjadi gebetan, maka kamu harus menjaga sikap dengan baik dan elegan agar dia tidak kehilangan ketertarikan denganmu.
Nah, jadi 4 hal di bawah ini merupakan hal yang harus kamu lakukan saat gebetan lama membalas pesan.
Yang pertama, sesulit apapun itu kamu tetap harus memiliki pemikiran yang positif. Katanya, bukankah yang paling bisa mengendalikan diri adalah diri kita sendiri?
Jadi, kamulah yang paling berkuasa atas dirimu. Kamulah yang bisa memberi pengaruh paling kuat terhadap segala sesuatu yang ada di pikiranmu.
Kamu harus menyuntikkan pikiran yang baik, seperti, mulai mempercayai kalau si dia benar-benar sedang sibuk. Kamu harus meyakini bahwa nanti, mungkin sekian menit atau jam lagi, dia akan segera memberimu kabar. Hal itu lebih baik ketimbang terus menyuntikkan prasangka-prasangka yang buruk.
2. Menyibukkan diri
Untuk membuat waktu tidak selalu terasa lambat, kamu bisa menyibukkan dirimu dengan berbagai hal. Misalnya dengan jalan-jalan, pergi ke salon, makan di luar, apapun hal yang kamu suka, lakukan.
Ketika kamu mencoba asyik dengan dirimu dan aktivitasmu sendiri, kamu bisa mengalihkan perasaan khawatirmu menjadi perasaan yang lebih baik.
Jangan melakukan hal yang berat atau menyita pikiran terlebih dulu, karena kamu belum bisa fokus untuk melakukan itu. Lakukanlah hal-hal yang benar-benar kamu suka saja, oke?
3. Jangan maksa si dia untuk segera membalas
Please, hindari pesan dan panggilan telepon yang bertubi-tubi karena nggak semua orang akan menyukai itu. Sebagian mungkin akan merasa diperhatikan, namun sebagian orang yang lain akan menganggap kamu alay.
Cukup kirim pesan bahwa kamu cukup khawatir, dan beri saran untuknya agar mengabarimu ketika dia sudah memiliki waktu. Hal itu sudah cukup menjelaskan bahwa kamu khawatir dan menantikan kabar darinya.
4. Bahas hal-hal yang dia suka
Ketika mungkin dia lama membalas pesanmu karena obrolan yang terlalu monoton dan membuat dia merasa bosan, tidak ada salahnya untuk mengalihkan pembicaraan dengan membahas hal-hal yang dia suka.
Tunjukkan rasa penasaran atau ketertarikanmu kepada hal-hal yang dia suka sehingga dia juga akan merasa nyaman untuk mengobrol bersamamu.
Kamu harus membawa alunan pembicaraan yang santai namun seru sehingga tidak ada yang bosan. Bahkan, yang ada justru saling merindukan.
Itu dia 4 hal yang harus kamu lakukan saat gebetanmu lama dalam membalas pesan.
Tag
Baca Juga
-
Jarang Disadari, 4 Pengaruh Silent Treatment dalam Hubungan Rumah Tangga!
-
Yoursay dan Suara Semakin Melegenda, Selalu Menjadi Rumah untuk Penulisnya
-
4 Tips Tetap Rukun dengan Pasangan Meskipun Beda Pilihan Capres di Pemilu 2024
-
Taman Cerdas Soekarno Hatta Jebres, Multifungsi dan Favoritnya Semua Kalangan
-
Cantiknya Pantai Teluk Penyu Cilacap, Indahnya Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Hidup Terasa Suram? Simak Cara Mengatasinya dari Buku 'Positive Thinking'
-
Menyikapi Konflik Batin Secara Positif, Emang Bisa?
-
7 Inspirasi Outfit Bikin Gebetan Pangling saat Kencan Pertama!
-
Luhut Binsar Pandjaitan Sakit, Karyawan Andalan Pun Berhak Cuti, Pak Bos Jokowi
Lifestyle
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
4 Varian Sunscreen dari NPURE, Ada Bentuk Spray hingga Powder
-
3 Facial Foam untuk Redakan Jerawat Tanpa Bikin Iritasi, Harga Rp120 Ribuan
-
Perjalanan Aroma, Mengenal Lebih Dekat 3 Brand Parfum Asal Prancis
-
4 Translucent Powder Terbaik untuk Makeup Flawless, Bebas Minyak Seharian!
Terkini
-
Tiket Ludes Terjual, SEVENTEEN Tambah Konser di Jakarta pada 9 Februari
-
Min Hee-jin Tuntut Saham ADOR Miliknya Dibeli HYBE
-
Ulasan Novel 'Nebula', Persahabatan yang Diuji Egoisme dan Pengkhianatan
-
Dibekuk Jepang, Media Asing Sebut Timnas Indonesia Dapat Peringatan Keras
-
Teror Hiu Belum Berakhir, Netflix Kembangkan Sekuel Film Under Paris