Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Rania Erin Oktiara
Ilustrasi orang reuni (Pexels.com/Kampus Production)

Bertemu teman lama tentu mengasyikkan setelah lama tidak berjumpa dengannya. Banyak orang yang menginginkan reunian terutama untuk mengenang masa-masa sekolah atau kuliahnya dulu. Selain itu, biasanya banyak pula obrolan atau berbagai macam pertanyaan yang akan dibahas di tempat tersebut. Nah, ada 5 hal yang tidak boleh dibahas saat reuni digelar. Apa saja? Simak selengkapnya!

1. Membahas kesalahan masa lalu yang menjadi aib atau memalukan orang lain

Setiap orang tentu memiliki kesalahan baik menjadi aib yang memalukan. Tak jarang malah banyak yang menjadikannya candaan.

Kamu tidak perlu membahas aib orang lain atau berusaha memancingnya untuk mengingat apabila bukan ia sendiri yang memulai pembicaraan soal masa lalunya tersebut. Sebab, sebagian orang tidak ingin mengingat kejadian tersebut.

2. Saling adu nasib

Saat reuni pasti melihat teman sudah memiliki aura yang berbeda dibanding saat zaman masih sekolah dulu. Ada yang sukses dalam berkarir, sukses mendidik anaknya, dan lain sebagainya. Saat reuni tidak perlu mengadu nasib atau berusaha terlihat lebih baik daripada yang lain. Namun, apresiasilah pencapaian teman dan bisa memulai pembicaraan soal perjalanan hidupnya hingga sukses.

3. Menyindir atau menggunjing teman yang bersedia hadir di tempat reuni

Pasti saat reuni ada saja tipe orang yang masih suka menyindir atau menggunjing teman lainnya karena merasa tidak suka atau tidak nyaman melihatnya. Kamu cukup memberi nasihat pada orang tersebut supaya lebih legowo dan berusaha berpikiran positif agar tidak merusak mood.

4. Menjadi kompor bagi teman yang sudah punya pasangan masing-masing

Jangan lakukan ini apabila tahu temanmu yang mungkin dulunya saling suka atau bahkan pernah pacaran bertemu lagi saat reuni. Terlebih sudah tahu bahwa mereka sudah memiliki pasangan masing-masing, maka jangan menjadi kompor untuk menyuruh mereka balikan atau perkataan lain yang membuat keduanya jadi tidak nyaman.

5. Ikut campur masalah pribadi teman

Biasanya saat reuni tak jarang ada teman yang curhat soal masalah pribadinya. Sebagai teman, kamu cukup mendengarkan dan memberinya kata-kata bijak, tidak perlu ikut campur atau terlibat dalam urusan tersebut karena akan membuang waktu dan terlalu masuk ke privasi orang lain.

Nah, itu dia 5 hal yang tidak boleh dibahas saat reuni digelar. Jangan sampai kamu merusak suasana, ya! 

Rania Erin Oktiara