Sebaik apa pun kamu atau seberapa baiknya kamu memperlakukan orang lain, tetap saja akan ada orang yang tidak menyukai kamu. Terkadang kamu dipertemukan dengan orang yang pura-pura menyukai kamu, padahal jauh di lubuk hatinya dia cukup membenci kamu.
Oleh sebab itulah kamu perlu mengetahui berbagai tanda yang akan terlihat ketika seseorang tidak menyukaimu. Ini akan membantu kamu untuk lebih mewaspadai mereka demi menghindari kekecewaan hingga sakit hati.
1. Bahasa Tubuhnya Tertutup
Orang yang tidak menyukai kamu mungkin akan mengungkapkannya melalui bahasa tubuh mereka. Orang-orang yang menyukai kamu pasti akan mencondongkan padannya ke arahmu dan dia akan antusias untuk terlibat percakapan. Sedangkan orang yang tidak menyukaimu akan melakukan yang sebaliknya.
Dia tidak akan menatap mata kamu, tubuhnya akan dijauhkan darimu, dan menyilangkan tangan atau kaki atau justru menyilangkan keduanya. Mereka juga tidak antusias dan memilih untuk menatap hal lainnya dibandingkan memperhatikan kamu.
2. Berulang Kali Menggaruk Tengkuk
Terlalu sering menggaruk atau mengusap tengkuk ketika sedang berbicara denganmu, ini merupakan salah satu tanda bahwa orang tersebut tidak menyukai kamu. Tindakan ini merupakan sebuah sinyal bahwa sebenarnya dia mulai bosan padamu atau topik obrolan di antara kalian.
Terkadang orang tersebut mengangkat bahunya lalu mencoba menyembunyikan lehernya. Dia juga menatapmu dengan wajah ‘datar’ yang menunjukkan bahwa dirinya tidak berminat padamu. Tak banyak yang menyadari tanda kecil ini.
Akan tetapi, kamu pasti merasakan ketidaknyamanan saat lawan bicaramu terus melakukan gerakan yang sama berulang kali sedangkan kalian sedang berbincang. Jadi, sudah pasti ini merupakan tanda ketidaksukaannya padamu.
3. Mencoba Membuat Jarak Darimu
Jika seseorang terus menjauh darimu saat kamu berinteraksi dengannya, dia mungkin tidak menyukai kamu. Di sinilah kamu dapat memahami gerakan seperti apa yang dia lakukan.
Meskipun berjalan menjauh merupakan hal yang normal dilakukan oleh orang yang sibuk, tetapi amati terlebih dahulu apakah mereka melakukannya terlalu sering ketika tidak mempunyai kesibukan selain bercengkerama denganmu. Ini merupakan tanda bahwa mereka tidak tertarik untuk berinteraksi denganmu.
Apakah kamu mempunyai kenalan yang menunjukkan beberapa tanda ini ketika kalian tengah merinteraksi?
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Privy Jadi Mitra Resmi Tanda Tangan Digital di Bulan Fintech Nasional 2024
-
Selamatkan CVT Motor Matic, Kenali Tanda-tanda Kerusakannya
-
Refleksi Hari Pahlawan: Ketika Pahlawan Tanpa Tanda Jasa Kian Sekarat
-
Akun X Jokowi Masih Punya Tanda Centang Abu-abu, Netizen: Harus Segera Diubah
-
Waspada! Kenali Tanda Minyak Rem yang Wajib Diganti
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Serum Lokal yang Mengandung Mugwort, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
-
5 Ide Mix and Match Denim ala Mim Rattanawadee untuk Tampilan yang Trendi
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
4 Varian Sunscreen dari NPURE, Ada Bentuk Spray hingga Powder
Terkini
-
Gagal Taklukkan Raja Asia, Jay Idzes Pastikan Timnas Indonesia Tak Menyerah
-
SHINee Love Like Oxygen: Sakitnya Kehabisan Napas Karena Cinta
-
3 Rekomendasi Film Angelina Jolie Bergenre Fantasi
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
-
Debut Manis Kevin Diks di Timnas Indonesia, Nyaris Cetak Assist tapi Cedera