Putus hubungan asmara dan mengatakan selamat tinggal pada orang yang dahulu sangat dekat dengan kita memang bukan hal yang mudah. Rasa sakit hati yang dialami juga tidak akan dengan mudah bisa sembuh. Namun, kamu harus yakin bahwa semua itu pasti akan bisa terlewati. Waktu yang akan menyembuhkan lukamu. Untuk kamu yang sedang mengalami kondisi seperti ini, berikut adalah 5 hal yang harus dilakukan setelah mengalami putus hubungan asmara.
1. Membatasi kontak dengannya
Kamu harus bisa membatasi diri untuk tidak lagi kontak dengannya. Kamu harus bisa menyembuhkan luka yang kamu miliki terlebih dahulu.
Sebisa mungkin, usahakan untuk tidak mengirim pesan padanya, tidak menelepon, tidak mengirim chat, dan tidak bertemu dengannya terlebih dahulu. Hal ini bukan berarti harus dilakukan secara permanen, namun dalam kondisi vulnerable seperti ini, kamu butuh untuk menjauhkan dia dari pandanganmu.
2. Keluarkan semua kesedihan yang ada
Keluarkan semua emosi dan kesedihan yang kamu miliki. Menangis, berteriak, dan bersedih adalah hal yang normal dialami semua orang apabila sedang mengalami putus hubungan asmara. Keluarkan semua emosi tersebut agar kamu lega.
Kamu juga bisa melakukan beberapa cara agar rasa sakit (pain) yang kamu alami itu bisa segera hilang.
3. Bangun rutinitas yang baik
Kamu harus bisa menata kembali hidupmu dan menata agar pikiranmu kembali tenang dan damai. Kamu harus bisa memahami diri sendiri dan membuat diri sendiri bisa merasakan kebahagiaan lagi.
Kamu bisa coba untuk memulai rutinitas yang baik untukmu. Misalnya adalah meditasi, yoga, dan journalling. Membangun rutinitas yang baik tersebut akan membuatmu merasa lebih baik dan juga akan berdampak positif pada hidupmu.
4. Terima kenyataan bahwa semuanya memang sudah berakhir
Kamu harus bisa menerima kenyataan bahwa hubungan asmaramu memang sudah berakhir. Perlahan demi perlahan, kamu juga akan bisa menerima kenyataan tersebut. Biarkan waktu yang akan menjawabnya.
Usahakan juga untuk tidak melihat ke belakang mengenai apa yang seharusnya dilakukan dan apa yang seharusnya tidak dilakukan agar bisa mempertahankan hubungan tersebut. Tidak perlu berpikir seperti itu, sebab hal itu sudah terjadi. Yang terpenting adalah kamu bisa menjalankan kehidupan sebaik-baiknya di masa yang akan datang.
5. Have fun dengan orang terdekat
Untuk bisa cepat recovering dari putus hubungan asmara, maka kamu bisa ajak hangout orang-orang terdekatmu dan teman-temanmu. Hal itu akan mendistraksi kamu dan membuatmu tidak terpikirkan lagi mengenai putus hubungan asmara. Kamu juga akan merasa lebih baik.
Itu tadi adalah 5 hal yang harus dilakukan setelah mengalami putus hubungan asmara. Bersedih karena putus hubungan asmara itu wajar, namun kamu tidak boleh berlarut-larut, sebab kamu memiliki kehidupan yang harus dijalankan dengan baik ke depannya.
Tag
Baca Juga
-
Van Dijk Ragu Kluivert Bisa Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia, Kenapa?
-
Marselino Debut di Oxford United: Main di Piala FA, Langsung Kartu Kuning
-
Kluivert Jadi Pelatih, Marc Klok Harap Bisa Kembali Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Kepada Media Belanda, Marc Klok Sebut Shin Tae-yong Pelatih Diktator
-
Elkan Baggott Sukai Postingan Kabar Kluivert Jadi Pelatih Timnas, Siap Comeback?
Artikel Terkait
-
Marak PHK dan Daya Beli Lebaran Anjlok, Ekonomi Kuartal I Diramal 5,03 Persen
-
Ketika Hotma Sitompul Kalahkan Hotman Paris dalam Duel Maia Estianty vs Mulan Jameela
-
Badai PHK Mengintai: 1,2 Juta Pekerja RI di Ujung Tanduk Perang Tarif AS-China!
-
Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
-
Lisa Mariana Ngaku Cuma Hubungan Intim dengan Ridwan Kamil, Tapi Bukan Berarti Masih Perawan
Lifestyle
-
4 Gaya OOTD Elegan Shin Min-A, Cocok untuk Acara Formal hingga Semi Kasual
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
-
Kisah Mang Adi dari Busa Pustaka: Melawan Ketimpangan Akses Terhadap Buku dan Literasi di Indonesia
-
Gen Z Wajib Intip, Ini 4 OOTD Keren ala Park Ji Hu yang Sederhana tapi Standout!
-
Hangout hingga Semi Formal Style, Intip 4 OOTD Kekinian ala Cho Yi Hyun!
Terkini
-
Sudirman Cup 2025: Drawing Grup, Indonesia Masuk Grup D Bersama Denmark
-
Dewa United Terpeleset, Malut United Buktikan Diri Layak Bersaing di BRI Liga 1
-
Sinopsis Weak Hero 2, Kisah Baru Si-eun dengan Geng Lebih Brutal
-
Hidup Lebih Bahagia dengan Berpikir Kritis Lewat Buku Makanya Mikir
-
Reuni di The Haunted Palace, Sungjae dan Bona WJSN Sulit Bangun Chemistry?