Menghargai orang lain merupakan sebuah sikap yang tidak bisa dibuat-buat. Sikap tersebut muncul dalam hati, dan mengalir seiring waktu berganti. Tidak bisa dipaksa, tidak bisa disengaja. Lalu, bagaimana cara agar kita dihargai oleh orang lain?
1. Menghargai orang lain
Katanya, kalau kamu ingin dihargai, maka kamu harus menghargai. Tidak sedikit hal yang sifatnya memang timbal balik. Jadi, ketika kamu berbuat sesuatu, maka orang lain juga akan berbuat hal yang sama kepadamu. Itulah mengapa berbuat baik itu penting. Karena kalau kamu berbuat dan menanamkan banyak kebaikan, maka yang akan datang kepadamu juga banyak kebaikan, pun sebaliknya.
2. Jujur
Kejujuran akan membuatmu dipercaya oleh orang lain. Kepercayaan itulah yang nantinya akan membuat orang lain menghargai kamu sebagai orang yang jujur. Di zaman seperti sekarang ini, menemukan orang jujur bak mencari jarum di tumpukkan jerami, sulit sekali. Namun kamu harus berusaha untuk menjadi satu dari beberapa banyak orang yang masih mempertahankan sikap jujur.
3. Rendah hati
Kerendahan hati akan membuat kamu dihormati. Banyak sekali orang yang berusaha untuk menjadi seseorang yang dianggap paling hebat, hal itu tidak membuatnya dihargai. Karena yang berlebih-lebihan hanya akan dipandang dengan menyebalkan, tidak ada harganya sama sekali.
4. Ilmu dan wawasan
Semakin luas ilmu dan wawasan yang kamu miliki, akan membuat kamu semakin dihargai oleh orang di sekitarmu. Apalagi jika kamu menggunakan wawasan tersebut untuk berbagi pengetahuan dengan orang lain. Istilahnya, kamu tidak pelit ilmu.
5. Ringan tangan
Seseorang yang ringan tangan atau senang membantu banyak orang juga akan menjadi seseorang yang dihargai. Maka dari itu, kamu harus belajar untuk membantu sesama. Terutama adalah orang-orang sekitar kita yang membutuhkan bantuan. Jangan hanya membantu hanya kepada si A atau B saja, tapi bantulah siapapun yang membutuhkan bantuan. Dengan begitu kehadiranmu akan lebih diperhitungkan.
Itu dia 5 cara agar kamu bisa dihargai oleh orang lain. Sejatinya penghargaan itu tidak bisa dibuat-buat, namun kamu akan mendapatkannya seiring waktu berlalu.
Baca Juga
-
Bertemu Diri Kecil Lewat AI: Percakapan yang Tak Pernah Kita Siapkan
-
Dari Flu hingga Leptospirosis: 8 Penyakit Musim Hujan yang Harus Diwaspadai
-
Bencana yang Berulang, Apakah Kita Benar-Benar Siap Menghadapi Hujan Deras?
-
Suara Ibu Rumah Tangga di Tengah Ketidakadilan: 5 Alasan Harus Didengar!
-
Cuma Butuh HP, 5 Aplikasi Ini Bisa Bantu Catat Keuangan Usaha Sendiri
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Mau Tampil Kekinian? Coba 6 Mix and Match Outerwear ala Jung Chaeyeon
-
Intip 4 OOTD Kebaya Maudy Ayunda, Simpel tapi Berkelas Buat Wisuda!
-
4 Serum Ekstrak Lemon yang Ampuh Bikin Wajah Cerah Seketika, Kaya Vitamin C
-
Jangan Sampai Ketipu! Bongkar 7 Trik Jitu Bedakan Sepatu KW vs Ori
-
Ayah Ojak Pamer Emas Segambreng: Netizen Ribut Soal Duit Ayu Ting Ting!
Terkini
-
Diduga Bangkrut, Pinkan Mambo Terang-terangan Ungkap Alasan Pindah Rumah
-
6 Atlet yang Lolos Kualifikasi World Tour Finals 2025 Pasca Korea Open 2025
-
Jurnalis Dianiaya Saat Liput MBG: Ada Apa di Balik Dapur yang Bikin Keracunan?
-
Sebut Azka Lagi Jomblo, Deddy Corbuzier Tertarik Jodohkan dengan Seleb Ini
-
Stop Asal Pilih! Ini 6 Kandungan Skincare Anti Jerawat yang Direkomendasikan Dokter Kulit