Saat masih muda biasanya sibuk sekali dengan urusan cinta. Sebenarnya boleh-boleh saja, sih. Tapi, hendaknya jangan dijadikan satu-satunya hal utama.
Justru di masa muda inilah kesempatan terbaik untuk menimba pengalaman dan mengejar berbagai hal yang penting sekali bagi masa depanmu nanti. Seperti beberapa hal penting yang akan dijelaskan berikut ini. Disimak baik-baik, ya.
1. Keamanan finansial
Di antara permasalahan yang sering dialami banyak orang, adalah persoalan keuangan. Oleh sebab itu, mumpung masih muda di mana energimu masih tinggi, dan fisikmu masih kuat, sebaiknya beresi dulu kondisi finansialmu sampai aman.
Maka dari itu, sebaiknya sebelum kamu bisa menghasilkan uang dengan bekerja, ada baiknya tingkatkan literasi keuangan. Dengan demikian, ketika sudah berpenghasilan nanti dapat dikelola dengan baik, dan tidak dihabiskan begitu saja hanya untuk senang-senang.
2. Kesehatan
Membangun kebiasaan baik itu tidak mudah. Dibutuhkan tindakan berulang sampai hal tersebut bisa jadi kebiasaan dan gaya hidup.
Inilah yang mesti kamu latih dari sekarang. Segala sesuatu pasti ada konsekuensinya, termasuk gaya hidup saat muda. Bila kesehatan tidak dijaga sejak sekarang, konsekuensinya mungkin bukan sekarang, tapi nanti kemungkinan besar fisik jadi sering sakit-sakitan. Tentunya kamu gak mau ini sampai terjadi, bukan?
3. Kecerdasan emosional
Harus diakui, usia muda biasanya emosi sulit sekali dikendalikan. Kamu mudah sekali marah dan tersinggung. Tapi, hal ini jangan diwajarkan.
Cobalah untuk perlahan melatih mengendalikan emosi. Dengan demikian, kecerdasan emosionalmu akan terasah, dan bisa sangat membantu nantinya. Gak cuma di bidang karier, tapi dalam menjalin hubungan interpersonal, termasuk urusan percintaan.
4. Teman yang berkualitas
Carilah sahabat dekat dengan karakter yang baik dan bisa mendorongmu jadi manusia bermanfaat. Hal ini akan sangat berpengaruh di kehidupanmu nanti.
Memilih teman yang berkualitas bisa mendorongmu untuk mengambil berbagai keputusan hidup yang positif. sebaliknya, salah memilih pergaulan dapat membuat kehidupanmu jadi berantakan.
Itu dia beberapa hal penting yang mesti kamu kejar selagi muda. Usia mudamu jangan disia-siakan, ya. Jangan cuma mengejar asmara!
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
Lifestyle
-
RedMagic 11 Pro Tembus 4 Juta AnTuTu, Seberani Apa Performa HP Gaming Ini?
-
Affordable dan Tahan Lama, 5 Varian Parfum Bonavie yang Cocok Semua Suasana
-
4 Sunscreen Lokal Green Tea untuk Kulit Sehat Bebas Sunburn dan Jerawat
-
Mengenal Grooming Lewat Kisah Nyata Aurelie Moeremans di Buku Memoarnya
-
5 Parfum Wanita Beraroma Fresh yang Cocok Dipakai Sehari-hari
Terkini
-
Besek Nasi dan Doa yang Pelan-Pelan Naik ke Langit
-
Bus yang Tidak Ingin Mengucapkan Selamat Tinggal
-
Misteri Pemuda Berjaket Levis di Dekat Pohon Mahoni
-
Bukan Sekadar Horor Biasa, Film Alas Roban Padukan Mitos Lokal dan Teror Psikologis
-
Manga Dark Romance Firefly Wedding Diadaptasi Anime oleh David Production