Pop it merupakan sebuah mainan fidget atau fidget toys, cara bermainnya yaitu dengan menekan gelembung di bagian atas atau bawahnya. Ternyata, pop it tidak hanya bermanfaat untuk sekadar menghilangkan kebosanan yang dialami oleh anak, lho.
Mainan yang tersedia dalam beragam bentuk dan warna ini diyakini dapat memberikan sebuah dampak yang positif bagi kesehatan fisik dan juga mental anak.
Merangkum dari SehatQ dan HaiBunda, berikut ini beberapa manfaat mainan pop it untuk:
1. Menstimulasi batang otak
Salah satu fungsi utama dari batang otak ialah untuk mengontrol fungsi dasar tubuh, misalnya seperti bernapas, kesadaran, detak jantung, hingga perasaan kantuk.
Sayangnya, sebagian anak mempunyai otak yang sudah 'terbangun' tetapi tidak mampu untuk menjaga kewaspadaan.
Disisi lain, ada pula anak-anak yang bahkan memerlukan bantuan supaya otaknya tetap terbangun.
Untuk menstimulasi batang otak ini, maka tubuh perlu bergerak. Salah satu caranya yaitu menggerakkan anggota tubuh secara menyenangkan dengan bermain pop it.
Walaupun gerakan jari ketika sedang bermain pop it ini terkesan sepele, namun hal ini bisa membantu untuk mengirimkan sebuah sinyal kepada otak agar tetap terbangun dan juga waspada.
2. Membantu meningkatkan fokus dan konsentrasi anak
Awal mulanya, Pop It dirancang sebagai suatu alat untuk mengatasi gangguan kecemasan pada orang. Bahkan, anak yang sedang memainkan mainan ini dapat meredakan rasa stres atau cemas yang sedang dialaminya dan juga bisa membantu untuk meningkatkan fokus serta konsentrasinya.
3. Memberikan aktivitas mental yang menyenangkan
Pop it, atau fidget toys umumnya bisa mengalihkan dan juga menyita perhatian anak secara produktif.
Selain diyakini bisa membantu untuk meningkatkan fokus dan produktivitas, pop it juga diyakini sebagai salah satu aktivitas mental yang dapat membantu anak lebih mudah dalam memperhatikan hal-hal yang terdapat di sekelilingnya.
Jadi, tidak ada salahnya apabila anak bermain pop it disela-sela kesibukannya belajar.
4. Menyiapkan tangan anak untuk belajar menulis
Manfaat pop it selanjutnya adalah menyiapkan tangan anak untuk belajar menulis.
Pop it diyakini bisa membantu untuk meningkatkan koordinasi tangan dan mata, serta membantu untuk memperkuat otot-otot kecil pada jari.
Sehingga, aktivitas ini bisa menyiapkan tangan anak untuk belajar menulis dan juga meningkatkan prestasi akademis anak di sekolah.
Nah, itulah tadi beberapa manfaat mainan pop it untuk anak. Jadi, tidak ada salahnya jika kamu ingin membelikan mainan pop it ini untuk anakmu, semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
6 Inspirasi Baju Lamaran di Rumah, Cantik dan Pasti Berkesan!
-
6 Daftar Merek Es Krim Terfavorit di Indonesia, Kamu Wajib Tahu
-
7 Tips Memilih Venue untuk Menggelar Acara, Pertimbangkan Hal Ini
-
4 Mitos dan Fakta Seputar Keperawanan Wanita yang Wajib Kamu Ketahui
-
5 Manfaat Instagram untuk Bisnis, Maksimalkan Penjualanmu
Artikel Terkait
-
Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
Bersyukur atas Putusan Hak Asuh Anak, Paula Verhoeven Pamer Kebersamaan dengan Kiano dan Kenzo
-
Viral Aniaya Korban Gegara Dituduh Rebut Pacar, Begini Nasib 3 ABG di Tambora usai Ditangkap Polisi
-
Geger! Sudah 40 Hari Menghilang, Jejak Terakhir Kiano Pamit Salat ke Masjid
Lifestyle
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
Terkini
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun