Salah satu kepribadian yang cukup banyak dimiliki adalah introvert. Menjadi seorang introvert bukan berarti antisosial. Perbedaan antara introvert dan ekstrovert terletak pada bagaimana cara mereka berosialisasi serta mengembalikan energi mereka.
Menjadi introvert sama sekali bukan hal yang salah atau memalukan. Sama seperti jenis kepribadian lainnya, introvert juga memiliki kelebihan tersendiri. Meskipun terkesan sulit berteman dan tidak senang berada di tempat ramai, introvert juga bisa menunjukkan bahwa mereka unggul.
Untuk kamu yang memiliki kepribadian introvert, pasti pernah mengalami kebingungan ketika ditanya ingin masuk kuliah jurusan apa. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi jurusan yang tepat untuk para introvert. Yuk disimak!
1. Ilmu Pengetahuan Alam atau Sains
Jika kamu senang bekerja seorang diri, mengamati berbagai hal tanpa harus berbicara, dan senang fokus pada suatu hal, maka jurusan yang tepat adalah Ilmu Pengetahuan Alam atau Sains. Kamu bisa mengambil jurusan biologi, fisika, kimia, atau yang lainnya sesuai dengan minatmu. Jurusan ini tidak menuntut kamu untuk terus berbicara.
2. Desain grafis
Jika kamu adalah seorang introvert serta tertarik dan berminat dalam dunia desain grafis, jurusan ini tepat untuk kamu. Biasanya para desainer grafis memerlukan waktu menyendiri yang lama dan suasana yang hening untuk memunculkan ide serta mengeksekusinya. Jurusan ini cocok untuk kamu yang senang mendesain sekaligus suasana yang hening.
3. Sastra
Jurusan rekomendasi ketiga yang cocok untuk introvert adalah sastra. Apalagi jika kamu lebih senang mengungkapkan perasaan melalui kata-kata atau rangkaian kalimat. Kamu bisa bermain sepuasnya dengan imajinasi, kata-kata, kalimat, serta berbagai karya sastra lainnya. Hal ini sangat cocok dengan kepribadian introvert yang menyukai suasana damai, hening, dan penuh ketenangan.
4. Ilmu Perpustakaan
Mungkin kamu merasa asing dengan jurusan yang satu ini. Ilmu Perpustakaan adalah salah satu jurusan yang cocok untuk para introvert. Jurusan ini belajar tentang cara memanajemen sebuah perpustakaan. Para penggemar buku pasti betah bekerja di bidang ini. Jurusan ini menuntut kamu untuk memiliki ketelitian tinggi dan fokus.
Itulah empat rekomendasi jurusan kuliah yang cocok untuk kepribadian introvert. Bagaimana, kamu tertarik masuk jurusan yang mana?
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Pegawai Universitas Mataram Diduga Hamili Mahasiswi KKN Jadi Tersangka
-
Datang ke UGM, Roy Suryo Ungkap Jurusan yang Diambil Jokowi Tak Ada
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
6 Rekomendasi Gentle Facial Wash di Indomaret, Tetap Bersih Anti Bikin Wajah Ketarik
-
7 Rekomendasi Serum Vitamin C, Bisa Dipakai Remaja Mulai Usia 13 Tahun
Lifestyle
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
Terkini
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei