Sering merasa kalau tugas yang ada selalu melebihi dari waktu yang kamu miliki? Sampai-sampai banyak sekali tugas yang menumpuk. Kondisi demikian memang bisa disebabkan tugas itu sendiri yang terlalu banyak, tapi bisa juga penyebabnya karena kamu belum bisa mengelola waktu dengan baik sehingga kurang produktif. Dirangkum dari laman success.com, ada beberapa kebiasaan buruk atau bad habits yang wajib kamu hilangkan bila ingin lebih produktif. Berikut empat di antaranya:
1. Meletakkan gadget di dekat tempat tidur
Apakah kamu sering bermain gadget sebelum tidur? Ini bisa terjadi akibat kebiasaan meletakkan gadget di dekat tempat tidur, jadinya mudah diakses.
Sayangnya, kebiasaan ini tanpa sadar memengaruhi produktivitasmu, lho. Bermain gadget sebelum tidur dapat merusak kualitas tidur yang bikin kamu jadi tidak berenergi keesokan harinya. Paparan cahaya biru dari gadget akan mengganggu produksi hormon melatonin yang penting untuk bisa tidur nyenyak.
2. Sering impulsif berselancar di dunia maya
Dibutuhkan waktu 15 menit untuk penyesuaian diri sebelum kamu bisa fokus dalam melakukan suatu tugas. Ketika sudah di fase ini, berdasarkan penelitian kamu bisa lima kali lebih produktif.
Ketika kamu menyerah pada godaan dan bersikap impulsif untuk berselancar di dunia maya, maka kamu akan balik lagi di fase awal. Yakni butuh 15 menit untuk bisa berkonsentrasi kembali. Maka dari itu, sebaiknya hindari meletakkan gadget di meja kerja agar kamu bisa sepenuhnya fokus pada pekerjaan dan lebih produktif.
3. Menyalakan notifikasi
Ada alasan kenapa ketika rapat ponsel sebaiknya dimatikan atau dalam mode getar. Ini disebabkan bunyi notifikasi atau notifikasi itu sendiri dalam bentuk getar bisa mengganggu konsentrasi. Yang tadinya kamu sedang menyimak presentasi jadi buyar seketika saat melihat ada notifikasi masuk.
4. Mengiyakan padahal harusnya menolak
Riset yang dilakukan oleh University of California di San Francisco semakin sulit kamu menolak atau berkata tidak, maka akan semakin besar risiko mengalami stres, kelelahan, hingga depresi. Kenapa bisa begitu?
Misalnya saja, ada rekan kerja yang meminta tolong untuk dibantu menyelesaikan tugas. Kamu tahu kalau gak ada waktu, tapi karena merasa tidak enak, akhirnya mengiyakan. Sayangnya, keputusanmu ini bikin stres sendiri. Tugasmu yang mestinya sudah selesai jadi belum kelar.
Itulah empat bad habits yang wajib kamu hilangkan untuk lebih produktif. Dengan uraian tadi semoga bisa jadi masukan agar kamu bisa lebih baik mengelola waktu sehingga dapat lebih produktif, ya.
Tag
Baca Juga
-
4 Alasan Perempuan Cerdas Akan Berhati-hati saat Hendak Membuka Hati
-
4 Sikap yang Bisa Bikin Pasangan Selalu Setia, Anti Selingkuh!
-
3 Alasan Suami yang Selingkuh Tak Mau Cerai, Tetap Bersama Istri Sah!
-
3 Alasan Tidak Perlu Memikirkan Cemoohan Orang, Hidupmu akan Lebih Damai!
-
4 Alasan Pribadi yang Kuat Tidak Suka Dikasihani, Kamu Termasuk?
Artikel Terkait
-
Bukan Mitos! Ternyata Ini Lho Tanda-tanda Gen Z Sedang Mengalami "Jam Koma"
-
Belajar Menjadi Manusia Produktif Lewat Buku Daya Kreativitas dan Survivalitas
-
Daftar Negara Kekurangan Penduduk Usia Produktif, Bisa Jadi Tujuan Pencari Kerja
-
Pentingnya Menjadi Manusia Kreatif dalam Buku Produktif dengan Cinta
-
Ingin Punya Karier yang Produktif dan Bahagia? Cari Tempat Kerja dengan 5 Kriteria Ini
Lifestyle
-
Intip 4 Look OOTD Trendi ala Danielle NewJeans, Ideal untuk Daily Wear!
-
4 Lip Palette Terbaik dengan Pilihan Warna Cantik, Harga Mulai Rp50 Ribuan!
-
Terbaru! 4 Varian Hand Cream dari Lavojoy untuk Mencerahkan dan Melembabkan
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
4 Gaya OOTD Girly ala Kim Se-jeong, Simpel untuk Disontek!
Terkini
-
Bintang Laga, Milla Jovovich Bergabung dalam Film Protector
-
Film Orphan 3 Resmi Produksi, Kembali Gandeng Isabelle Fuhrman
-
Ulasan Buku TAN: Menelusuri Jejak Kehidupan Tan Malaka Seorang Pejuang
-
Soroti Pernyataan Mendikti, Alumni LPDP Tidak Harus Pulang, Setuju Tidak?
-
3 Film Jepang Dibintangi Yuki Amami, Terbaru Fushigi Dagashiya Zenitendo