Rasa-rasanya setiap orang pasti pernah mengalami berada di fase merasa tidak berdaya, stagnan, alami keraguan dan bikin hidup jadi seperti beban. Kendati ini wajar, tapi tidak bisa dibiarkan berlama-lama, karena pastinya akan menurunkan kualitas hidup.
Untuk itulah kali ini akan dibahas beberapa hal agar kamu gak kalah dengan masalah dan tetap merasa berdaya untuk mengatasi berbagai persoalan dalam hidup. Mengutip laman lifepurposeinstitute.com, berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menjadi lebih berdaya dalam hidupmu. Yuk, disimak!
1. Melakukan afirmasi positif
Coba diingat-ingat kembali, apakah selama ini kamu sering berkata-kata positif atau negatif terhadap diri sendiri? Umumnya, perasaan tidak berdaya atau berbagai emosi negatif yang dirasakan disebabkan seringnya berkata buruk terhadap diri sendiri.
Sebagai contoh, ketika hendak mencoba sesuatu, kamu langsung menghakimi diri sendiri tidak mampu. Akhirnya, karena sering dilakukan, kepercayaan dirimu pun hilang. Setiap kali hendak keluar dari zona nyaman selalu ragu.
Untuk mengatasinya, maka hal penting yang mesti diubah adalah self-talk negatif diubah menjadi afirmasi positif. Misalnya, “Aku percaya kalau aku mampu”, atau bisa pula ketika ternyata gagal, “Gapapa kali ini gagal. Gagal bukan berarti keputusan final kalau aku tidak mampu. Aku bisa mencoba kembali dengan cara yang baru”.
2. Take action
Di antara hal paling ampuh untuk mengenyahkan keraguan atau berpikir berlebihan, adalah dengan tindakan. Kamu bisa menjadikan ini kebiasaan. Mulai saja dulu, meski cuma satu langkah. Setidaknya kamu sudah memulai. Jika ini dibiasakan, lama-lama kamu jadi gak punya waktu untuk overthinking.
3. Pertanyakan kembali pikiran negatifmu
Pikiran negatif memang tidak bisa dihindari. Akan tetapi, kamu bisa memilih untuk tidak membiarkan pikiran negatif itu menguasai apa yang kamu yakini. Salah satunya dengan mempertanyakan kembali pikiran negatif tersebut.
Misalnya, ketika kamu sedang merasa rendah diri karena sepertinya tidak punya skill, coba tanyakan ulang ke diri sendiri apa benar seperti itu. Biasanya dari situ kamu akan sadar bahwa kamu gak seburuk apa yang dibayangkan. Telah banyak, kok, pencapaian yang selama ini sudah diraih. Akhirnya pikiran negatif itu pun terbantahkan.
Coba lakukan langkah-langkah tadi. Kalau konsisten, bisa membuat kamu berdaya dan pastinya jadi lebih percaya diri!
Baca Juga
-
4 Alasan Perempuan Cerdas Akan Berhati-hati saat Hendak Membuka Hati
-
4 Sikap yang Bisa Bikin Pasangan Selalu Setia, Anti Selingkuh!
-
3 Alasan Suami yang Selingkuh Tak Mau Cerai, Tetap Bersama Istri Sah!
-
3 Alasan Tidak Perlu Memikirkan Cemoohan Orang, Hidupmu akan Lebih Damai!
-
4 Alasan Pribadi yang Kuat Tidak Suka Dikasihani, Kamu Termasuk?
Artikel Terkait
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Aroma Menenangkan dan Efek Relaksasi, Bantu Gen Z Jadi Lebih Percaya Diri
-
Punya Masalah Jerawat, Begini Solusi Tampil Percaya Diri Ala Eca Aura
-
Ulasan Buku Badu dan Kue Pesanan: Membangun Rasa Percaya Diri Sejak Dini
-
Tingkatkan Percaya Diri, Tendik FKIK Universitas Jambi Ikuti Pelatihan Personal Branding
Lifestyle
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Kulit Anti Belang! Ini 3 Jaket Anti UV Terbaik untuk Olahraga dan Motoran
Terkini
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Ulasan Buku Period Power, Meningkatkan Produktivitas Saat Datang Bulan
-
Pedasnya Nendang, Icip Kuliner Cabe Ijo yang Bikin Ketagihan di Kota Jambi
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar