Hakikatnya, setiap orang diberi waktu 24 jam sehari. Namun, enggak semua orang bisa memanfaatkan waktu tersebut dengan sebaik-baiknya. Banyak orang yang akhirnya tenggelam dalam hal-hal yang sia-sia saja. Bahkan, sekalipun ada beberapa orang yang terlihat sibuk setiap harinya, tapi kenyataannya enggak ada sesuatu apapun yang bisa mereka hasilkan. Sebab, sibuk enggak melulu berarti bahwa seseorang sudah produktif.
Nah, bagi kamu yang merasa relate dengan hal itu mungkin sekarang bertanya-tanya tentang gimana sih cara agar bisa menjadi produktif? Untuk menjawab hal itu, simak ulasan berikut terkait 3 langkah awal untuk menjadi pribadi yang produktif.
1. Paksa
Langkah pertama untuk menjadi produktif adalah dengan memaksa. Ya, segala sesuatu awalnya memang harus dipaksa dulu. Sebab, enggak mudah untuk bisa produktif, ada banyak sekali hal yang akan muncul sebagai penghambat.
Oleh karena itu, enggak ada pilihan kecuali memaksa diri untuk bisa produktif. Kamu pun enggak harus jadi orang super produktif dulu. Kamu bisa memulainya dengan langkah sederhana.
Misalnya, mulai sisihkan waktu 30 menit per hari untuk melakukan sesuatu yang bermanfaat. Kalau kamu sudah bisa rutin melakukan dalam beberapa waktu, maka kamu bisa tingkatkan waktu 30 menit itu menjadi 1 jam dan seterusnya. Intinya, setiap hari kamu punya waktu untuk mengembangkan diri agar bisa lebih baik.
2. Ubah lingkungan
Lingkungan menjadi salah satu faktor paling penting yang akan mempengaruhi pribadi seseorang. Kamu tentu pernah denger sebuah kalimat bahwa ketika seseorang berteman dengan penjual parfum, maka ia juga akan ikut wangi.
Hal itu sama ketika kamu ingin menjadi produktif. Ya, kamu perlu mencari lingkungan yang orang-orangnya juga produktif. Kalau lingkunganmu sekarang belum mendukungmu untuk menjadi pribadi yang produktif, maka kamu harus berani untuk mengubah lingkungan pertemananmu itu.
3. Tetapkan sistem reward punishment
Langkah untuk bisa produktif yang berikutnya adalah dengan menerapkan sistem reward dan punishment. Ya, ketika berhasil melakukan sesuatu kamu bisa menghadiahkan sesuatu kepada dirimu. Sementara jika kamu gagal, maka kamu harus memperoleh hukuman.
Tentu enggak mudah melakukan itu, tapi cara tersebut menjadi salah satu tips terampuh jika kamu benar-benar bertekad ingin berubah menjadi produktif.
Itulah 3 langkah awal untuk menjadi pribadi yang produktif. Semua hal tersebut memang enggak gampang untuk dilakukan, tapi bukan berarti enggak bisa, kan? Jadi, semangat, kalau udah ada niat jadi produktif, maka pasti akan ada jalannya kok.
Baca Juga
-
4 Cara Mengencangkan Kulit Leher Secara Alami agar Terhindar dari Kerutan
-
4 Manfaat Produk Serum Vitamin C untuk Kulit Berminyak, Yuk Cek!
-
Agar Semakin Semangat, Sambut Tahun Baru dengan Merenungkan 3 Hal Ini
-
Murah Tapi Tak Murahan, Ini 5 Manfaat Masker Pisang bagi Kulit Wajah
-
Agar Semakin Optimal, Ini 6 Waktu Terbaik Menggunakan Body Lotion
Artikel Terkait
-
Profil Hotma Sitompul: Kiprah dan Kontroversi Sang Pengacara Kondang
-
Mobil Pribadi Dijual Anak, Komeng Elus Dada Tak Dapat Kendaraan Dinas Jadi DPD RI
-
Soal Isu Bahlil Naik Jet Pribadi, HIPMI: Bukan Hal yang Luar Biasa
-
Waspada Tren Sewa iPhone di Momen Lebaran, Ini Ancaman di Baliknya
-
Rekam Jejak Agung Surahman, Aspri Prabowo yang Dijemput Sang Presiden ke Bengkulu: Saya Minta Maaf!
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton