Usia muda memang waktu yang tepat untuk mempersiapkan diri menjadi lebih baik, terutama di masa yang akan datang. Kebiasaan yang dilakukan di masa muda sangat berpengaruh kesuksesan di masa mendatang.
Tidak ada orang yang langsung sukses tanpa melalui berbagai rintangan, semakin kita memupuk persiapan untuk masa depan, maka peluang merasakan kebahagiaan juga akan dapat diraih dengan mudah.
Berada di usia 20-an menjadi faktor penting untuk melakukan banyak hal yang produktif, karena pada usia tersebut semangat masih hangat-hangatnya. Orang yang tidak memiliki semangat tinggi di waktu usia 20-an, tentu perlu dipertanyakan masa kemudaannya.
Oleh karena itu, ketika sahabat pembaca berada dalam usia 20-an, lakukanlah enam hal ini agar dapat membuat dirimu bisa semakin maju seperti disadur dari akun Instagram @golongan.sukses.
1. Menentukan passion
Passion menjadi sangat penting dimiliki tiap individu manusia, passion bisa bermakna kesenangan melakukan sesuatu yang tentunya dapat membuat diri bisa semakin berkembang. Dalam arti lain passion adalah hobi, di mana saat kita melakukannya terasa nyaman dan tidak ada beban.
2. Upgrade skill
Ketika sudah menemukan passion yang menurut kamu sudah cocok, maka upgrade terus passion tersebut agar menjadi skill dan kelebihan. Ketika seseorang memiliki skill tentu mereka akan dapat diandalkan pada bidang tertentu dan akan bisa merasakan kesuksesan sesuai dengan jalannya sendiri.
Membangun networking atau jaringan jelas sangat penting dilakukan dan tentu bisa mendorong diri dalam mewujudkan impian.
Kita mungkin tidak pernah tahu dari mana datangnya pintu kesuksesan, bisa saja karena pengaruh orang lain kesuksesan akan capat diraih. Untuk itu mulailah membangun jaringan sebanyak-banyaknya.
4. Belajar mengelola keuangan
Keuangan menjadi faktor terpenting untuk dikelola agar tetap bisa normal. Mengapa demikian?
Orang yang tidak mampu mengelola keuangannya tentu akan sulit melakukan sesuatu karena hampir setiap gerak yang kita lakukan selalu butuh yang namanya uang. Maka dari itu, mulailah mengelola keuangan dan sadari setiap kebutuhan ketika mengeluarkan uang.
5. Mulai rutin berinvestasi
Investasi sifatnya jangka panjang dan manfaatnya akan lebih banyak dirasakan di masa yang akan datang. Investasi tidak melulu soal reksadana, saham, dan lain sebagainya.
Tetapi, investasi bisa bermakna untuk memberikan pengetahuan dan skill pada tubuh dalam menghadapi segala tantangan yang akan terjadi. Namu,n investasi seperti reksadana juga sangat patut dirutinkan di usia 20-an.
6. Menjaga kesehatan
Kesehatan adalah harta yang sangat berharga dan patut untuk dijaga. Tanpa kesehatan tentu dari semua kegiatan di atas tidak bakalan bisa dilakukan. Walau masih di usia 20-an, kesehatan jelas sangat penting untuk diperhatikan agar tetap bisa melakukan berbagai kegiatan yang produktif.
Nah, itulah enam hal yang patut dilakukan di usia 20-an agar diri bisa menjadi lebih maju, semoga saja kita dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Apa yang kita lakukan hari ini sangat menentukan kesuksesan kita di masa yang akan datang. Untuk itu persiapkan kesuksesanmu sejak dari sekarang.
Tag
Baca Juga
-
Gagasan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Perlunya Akses Pendidikan Merata
-
Hari Raya Idul Fitri, Memaknai Lebaran dalam Kebersamaan dan Keberagaman
-
Lebaran dan Media Sosial, Medium Silaturahmi di Era Digital
-
Ketupat Lebaran: Ikon Kuliner yang Tak Lekang oleh Waktu
-
Dari Ruang Kelas ke Panggung Politik: Peran Taman Siswa dalam Membentuk Identitas Bangsa
Artikel Terkait
-
Selain Emas, Ini Aset Safe Haven Lain yang Wajib Dilirik Saat Ekonomi Bergejolak
-
Harga Emas Terbang Tinggi! Saatnya Investasi atau Justru Jual Simpanan?
-
Kawasan Jakarta Utara Dinilai Masih Banyak Dilirik buat Investasi, Ini Sederet Alasannya!
-
Harga Emas Diramal Makin Bersinar Tahun Ini, Bakal Cetak Sejarah Dunia
-
BUMN Ini Garap Proyek Rumah Layak Huni Bagi Masyarakat
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Review Anime Zenshu, Potret Industri Animasi Jepang yang Sesungguhnya
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!