Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Aditya Prayogi
Ilustrasi kerja bagus (Pixabay/geralt)

Mencintai diri sendiri tak hanya sekadar mengubah penampilan, gaya rambut, dan berpakaian keren supaya kelihatan lebih menarik di mata orang lain, melainkan juga bentuk apresiasi terhadap diri sendiri baik secara fisik, emosional, dan spiritual supaya kita menjalani hidup secara utuh dan bahagia. 

Mencintai diri sendiri adalah langkah awal dalam menjaga kesehatan mental, mau menerima diri apa adanya dan ingin selalu bertumbuh setiap hari akan membantu seseorang dalam mencapai tingkat kedewasaan yang lebih matang.

Nah, coba terapkan langkah awal tersebut dengan 5 cara simpel mencintai diri sendiri.

1. Hargai Keunikanmu

Ilustrasi bernyanyi (Pixabay/BEP)

Akibat kurangnya pengetahuan tentang potensi dan kualitas diri membuat kita lupa bahwa Tuhan menciptakan segenap makhluknya dengan segala keunggulan dan keunikannya masing-masing.

Kita kerap menunjukkan sikap membanding-bandingkan diri dengan orang lain, sehingga membuat kita menyalahkan diri sendiri, alih-alih merasa bersyukur. 

Berlarut-larut dalam perasaan tidak berdaya ini, juga perlahan akan membuat kesehatan mental memburuk, sehingga turut menggejala pada kesehatan fisikmu.

Nah, kamu dapat melatih diri untuk mencari potensi dan bakat dengan cara meminta dukungan dari orang sekitarmu. Jangan takut dikritik, apabila hal tersebut membangunmu.

2. Menerima diri sepenuhnya

Ilustrasi selamat (Pixabay/elkaaaa)

Apakah impian yang kamu targetkan saat ini betul-betul berasal dari komitmen atau justru tekanan dari orang-orang sekitarmu?

Menjadi sosok yang menerima diri sepenuhnya akan membuat hidupmu jauh terasa lebih mudah. Kamu tidak terlalu pusing dengan tanggapan orang lain dan membantumu fokus terhadap hal yang ingin dicita-citakan.

Alhasil, saat dirimu sudah dibekali ilmu dan kemampuan mumpuni, kamu dapat berkembang menjadi orang yang lebih baik bagi dirimu sendiri dan orang lain. 

Cara yang mudah yang dapat kamu terapkan ialah dengan menulis jurnal harian, meditasi, atau intropeksi diri dengan self-talk positif. Hal ini tentu akan meningkatkan self-worth kamu. 

3. Jangan abaikan dirimu

Ilustrasi sendiri (Pixabay/darksouls1)

Apabila kamu tahu hal-hal yang mesti kamu lakukan untuk membangkitkan energimu, hal yang membuatmu bahagia, dan berani menolak segala hal yang dimintai orang lain tanpa mengorbankan keinginan dirimu sendiri? Jika ya, berarti kamu sudah sanggup menanamkan sikap mencintai diri. 

Dengan kamu memiliki sikap menghargai dan memandang penting diri sendiri adalah langkah bagus untuk meningkatkan kualitas diri, sehingga kamu tidak cenderung mengabaikan kepentingan yang selayaknya kamu dapatkan.

4. Bertumbuh setiap hari

Ilustrasi menulis (Pixabay/StartupStockPhotos)

Mencintai diri sendiri bukan berarti harus berhenti buat belajar banyak hal dan menerima saja kekurangan diri yang seyogyanya dapat diubah. Apabila ingin sukses meraih impian, sudah semestinya kamu memiliki visi dan misi untuk menjelaskan setiap langkah yang diambil. 

Lakukanlah hal yang sekiranya dapat membuatmu bertumbuh menjadi orang yang lebih, katakanlah kamu sudah menargetkan karier seperti apa yang hendak dicapai, tinggalkan bagaimana kamu mengejawantahkannya menjadi kenyataan. Caranya adalah dengan membuat daftar goals diikuti dengan action plan yang konsisten. 

5. Jauhi diri dari lingkungan toksik

Ilustrasi bersenda gurau (Pixabay/5688709)

Kamu mesti selektif dalam mencari teman yang bakal berpotensi membuatmu gagal di masa depan, misal pertemanan toksik. Sebab, mereka akan selalu punya cara untuk menjatuhkan orang lain, sehingga membuat targetnya tidak berkembang sama sekali.

Kamu dapat menandai mereka sebagai toksik apabila tiap usahamu tak dihargai oleh mereka, tidak menghargai batasan, perkataan mereka tak pernah berorientasi sesuai dengan tindakan dan tak menghargai teman-temannya alias suka menindas. 

Jangan biarkan dirimu terjerembab ke dalam pergumulan toksik ini. Banyak motivator terkenal mengungkapkan bahwa deretan teman yang kamu miliki saat ini sangat berpengaruh terhadap keberhasilanmu di masa depan. 

Itulah tadi 5 cara mencintai diri sendiri, dengan cara menerapkan segala hal yang disebutkan di atas. Maka, tak ada alasanmu membanding-bandingkan diri dengan orang lain. Semoga menambah wawasanmu! 

Aditya Prayogi