Hal yang dikhawatirkan oleh beberapa pasangan adalah sosok orang tua. Apalagi, jika memiliki hubungan dengan pasangan yang memiliki orang tua yang sangat protektif. Itu bisa menjadi tantangan sendiri untuk mereka.
Namun, terkadang ada beberapa orang tua yang tidak menyukai pasangan anaknya secara diam-diam. Kamu harus perhatikan tanda-tanda di bawah ini.
Merangkum dari PsychCentral, berikut adalah tiga tanda orang tua yang tidak menyukai pasangan anaknya.
1. Hanya Mengundangmu
Apakah kamu pernah diminta oleh orang tua datang ke acara keluarga, tapi nama pasanganmu tidak disebut? Itu bisa menjadi salah satu tanda bahwa orang tua tidak menyukai pasanganmu.
Padahal, kamu pasti yakin mereka sudah mengetahui kamu memiliki hubungan dengan seseorang. Namun, anehnya mereka hanya mengundangmu, tanpa sama sekali menyebutkan nama pasanganmu.
Kamu bisa mencoba untuk memancing orang tuamu, mungkin saja mereka lupa. Ketika kamu sudah menyebutkan dan mereka terlihat seperti mengabaikannya, ini menjadi tanda yang paling jelas untuk pasanganmu yang tidak disukai oleh orang tuamu.
2. Tidak Ingin Mendengar Apa Pun Tentangnya
Tentunya sebagai pasangan, kamu akan bangga ketika pasanganmu memiliki kehebatan atau prestasi dalam suatu bidang. Kamu juga pastinya akan bercerita pada orang lain untuk menunjukkan bahwa kamu bangga memiliki pasangan sepertinya.
Mungkin orang-orang yang kamu ceritakan akan merasa kagum dan memuji pasanganmu, termasuk orang tuamu. Namun akan berbeda hasilnya, jika orang tuamu tidak menyutujuinya.
Mereka pasti akan mengalihkan pada topik pembicaraan yang lain atau mengabaikanmu karena tidak ingin mendengar apa pun tentang pasanganmu. Itu sudah menjadi sikap yang normal saat tidak menyukai seseorang.
3. Melakukan Kritik secara Langsung
Jika kamu masih belum yakin dengan dua tanda di atas, kamu bisa mencoba untuk membawanya ke dalam sebuah pertemuan kecil di dalam keluarga. Kamu ajak pasanganmu diam-diam tanpa sepengetahuan orang tuamu. Lalu lihatlah apa yang terjadi.
Jika orang tuamu terlihat dengan senang hati menyambutnya dan tidak ada tanda-tanda apa pun yang terlihat, kamu bisa pastikan bahwa orang tuamu tidak memiliki masalah apa pun dengan pasanganmu.
Namun, jika pada saat kedatangannya saja, orang tuamu sudah menatap dengan siaga meskipun dengan senyuman. Lalu pada saat obrolan kecil, orang tuamu secara langsung menyerang pasanganmu dengan kritikan yang belum pernah kamu duga sebelumnya. Ini menjadi tanda final yang sangat jelas bahwa orang tuamu tidak menyukai pasanganmu.
Itulah tiga tanda bahwa orang tua tidak menyukai pasangan dalam hubungan yang sedang kamu jalani. Semoga informasi di atas bisa membantumu untuk lebih berhati-hati dalam memilih hubungan dengan seseorang.
Tag
Baca Juga
-
5 Tanda Tidak Bahagia secara Diam-Diam dan Tak Mengakuinya, Pernah Menyadarinya?
-
6 Kesalahan yang Harus Dilakukan agar Lebih Kuat Jalani Hidup
-
5 Tanda Orang Tidak Terkoneksi dengan Diri Sendiri
-
Tampak Sangar, 4 Karakter Anime Ini Ternyata Diam-diam Baik
-
3 Anime Shonen yang Membunuh Karakter Terbaiknya
Artikel Terkait
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Apa Itu Breadcrumbing dalam Hubungan? Kenali Ciri-ciri dan Dampaknya
-
Tips Memarahi Anak dengan Bijak dan Efektif
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?