Skenario hidup tidak selamanya bisa ditentukan manusia, adakalanya ada aturan yang harus dilalui sehingga dapat menjadi individu manusia yang benar-benar berjalan sesuai koridor. Apabila terlalu memaksakan keinginan, bisa saja hanya merasakan kegelisahan dan sulit mencapai kesuksesan hidup.
Aturan hidup yang dimaksud di sini tentunya tidak akan menjebak pada kesengsaraan, melainkan menuntun pada proses pengembangan diri menjadi lebih baik.
Pada dasarnya, hidup yang lebih baik tidak didapatkan dengan cara mudah, melainkan melalui berbagai benturan hingga akhirnya terbentuk menjadi orang sukses.
Mengutip dari akun Instagram @pikiran_terbuka, berikut setidaknya ada tiga aturan dalam kehidupan.
1. Jika kamu tidak mengejar keinginan, kamu tidak akan mendapatkannya
Ada kalanya banyak sekali keinginan yang ada di benak pikiran tetapi kebermanfaatannya tidak bisa dirasakan secara langsung.
Artinya keinginan tidak akan berarti apa-apa jika tidak ada implementasi. Antara keinginan dan tindakan harus memang bebarengan, sehingga segala yang diinginkan dapat benar-benar dirasakan.
Untuk itulah penting disadari bahwa keinginan hanya akan terwujud jika ada usaha untuk mengejarnya, bukan malah mendiamkannya karena tidak bakalan datang tanpa diundang.
2. Jika kamu tidak bertanya, jawabannya akan selalu tidak
Rasa penasaran terhadap sesuatu seakan menjadi hal lumrah dalam hidup. Namun, rasa penasaran tidak akan berarti apa-apa jika tidak pernah bertanya.
Orang yang mengetahui banyak hal jelas dalam sanubari pikirannya dihantui berbagai pertanyaan, hingga akhirnya terus bertanya dan mendapatkan jawaban sesuai yang ditanyakan.
Harus disadari bahwa jika kamu tidak bertanya, jawabannya akan selalu tidak. Untuk itu raihlah segala kegelisahan kamu dengan selalu bertanya, hingga akhirnya kamu benar-benar menjadi orang bijaksana.
3. Jika kamu tidak melangkah maju, kamu akan tetap di tempat yang sama
Arus kehidupan memang terus berkembang dan semakin maju, maka dari itulah penting untuk mempersiapkan diri agar dapat melangkah maju mengiringi arus perkembangan zaman.
Orang yang tidak mampu melangkah maju tentu tidak bakalan mampu berkembang dan hanya akan berada di tempat yang sama.
Penting untuk memiliki keahlian dan rute perjalanan hidup secara jelas guna bisa merasakan kebahagiaan dan ketenangan, artinya agar tidak tergilas dengan zaman.
Nah, itulah tiga aturan dalam hidup yang memang harus diperhatikan agar mencapai kebahagiaan dan kesuksesan. Untuk itu mulailah sekarang mempersiapkan rute perjalanan yang lebih baik, sehingga tetap bisa menjadi orang berbahagia di era zaman yang begitu cepat.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Daftar Tarif Ojek Online Terbaru, Resmi Naik dan Berlaku 10 September
-
5 Skill yang Wajib Kamu Coba untuk Mencapai Potensi Penuh
-
6 Hal Penting yang Harus Selalu Kamu Ingat dalam Hidupmu
-
Cegah Kekerasan di Lembaga Pendidikan Agama,Kemenag Segera Terbitkan Aturan
-
Qatar akan Sediakan Pendingin di Seluruh Stadion Piala Dunia 2022, Sultan Mah Bebas!
Lifestyle
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
Bukan Pensiun, Narji Ungkap Alasan Sebenarnya di Balik Hobi Bertani
-
Tips Kelola Uang ala Xaviera Putri Meski Budget Pas-pasan
-
5 Fakta Unik Nasi Tumpang Lethok, Kuliner Klaten yang Bikin Ketagihan
-
Jangan Asal Cuci! Pahami Arti Simbol di Label Baju Jadi Rahasia Pakaian Awet
Terkini
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
Polemik Helwa Bachmid dan Habib Bahar: Klaim Istri Siri Dibantah Istri Sah?
-
Ditipu dan Terlilit Utang Miliaran, Fadil Jaidi Bantu Lunasi Utang Keluarga
-
Youtuber Gaming Indonesia Raih Juara Dunia Lomba Build Minecraft MrBeast