Pada dasarnya perselingkuhan adalah sebuah perilaku tidak terpuji yang dilakukan oleh pasangan. Ia bukan hanya melukai hati pasangan, namun juga mencederai kepercayaan pasangan. Awal menikah mereka sudah mengikat janji suci untuk saling menjaga. Namun di persimpangan jalan ada salah satu pasangan yang justru mengkhianati. Hal tidak terpuji ini dilakukan dengan berbagai alasan.
Namun tidak ada yang membenarkan perilaku ini. Apabila kamu sudah merasa tidak nyaman dengan hubunganmu dengan pasangan. Maka seharusnya kamu mengakhiri hubungan dengan pasangan lamamu sebelum membangun hubungan baru. Buktikan bahwa kamu bukan pengecut yang hanya bisa melukai hati pasangan. Tanpa disadari ternyata ada beberapa tipe perselingkuhan.
Dalam artikel ini kami akan membahas mengenai 5 tipe perselingkuhan yang biasa terjadi.
1. Selingkuh Perasaan
Poin pertama adalah selingkuh perasaan. Saat kamu telah memiliki pasangan, namun yang kamu bayangkan dan kamu cintai dalam hari-harimu adalah orang lain. Maka kamu sedang melakukan selingkuh perasaan. Kamu harus bisa mengendalikan perasaan yang salah ini, hal ini dilakukan untuk menjaga keharmonisan hubunganmu dengan pasangan.
2. Selingkuh Fisik
Poin kedua adalah selingkuh fisik. Pada tahap ini kamu bukan lagi hanya mengedepankan perasaan. Namun kamu sudah sering bertemu dengannya, bahkan melakukan sentuhan fisik dengannya.
3. Selingkuh Finansial
Poin ketiga adalah saat kamu mulai memberikan royalti atau sejumlah uang untuk pasangan selingkuhanmu. Kamu tidak akan menyadari berapa uang yang kamu keluarkan. Karena pada fase ini kamu sedang dimabuk kepayang dengan cinta sesaat.
4. Selingkuh Perkataan
Poin keempat adalah selingkuh perkataan. Ketika kamu sudah memiliki pasangan, namun kamu sering menggoda lawan jenis dengan dengan berbagai perkataan rayuan. Bisa jadi kamu sedang melakukan selingkuh perkataan.
5. Selingkuh Emosional
Poin yang terakhir adalah selingkuh emosional, pada fase ini kamu akan mengerahkan semua emosimu. Kamu bukan lagi hanya menginginkannya dalam impian. Namun fase ini kalian sudah mulai menjalin kedekatan emosional. Apabila hubungan ini terus dilanjutkan maka akan menjadi boomerang bagi para pelakunya. Dan siap-siap hubunganmu dan pasangan sahmu akan hancur.
Itu merupakan 5 tipe perselingkuhan, jaga hubunganmu dan jaga kepercayaan pasanganmu.
Baca Juga
-
Diet Pisang: Cara Menurunkan Berat Badan Menyenangkan Ala Sumiko Watanabe
-
Wisata Alam Posong: Rekomendasi Liburan Keluarga yang Ciamik
-
4 Ide Kegiatan Idul Adha di Sekolah, No 4 Implementasi Kurikulum Merdeka
-
Konsumsi 5 Makanan Ini, Bisa Turunkan Kolesterol Saat Idul Adha
-
Sisca Kohl Hamil! Mom, Yuk Simak Tanda Kehamilan pada Minggu Pertama
Artikel Terkait
-
5 Tanda Terjebak Abusive Relationship, Begini Cara Mengakhirinya
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Tergoda Gift TikTok, Istri Bawa Kabur Anak dan Buku Nikah Demi Selingkuhan!
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
Terkini
-
PSSI Fokus Naturalisasi Ole Romeny, Proses Mauro Ziljstra Akan Ditunda?
-
Ulasan Film Bad Times at the El Royale: Konflik Menegangkan di Hotel Misterius
-
Jadi Desain Interior, Ini Peran Lee Se Young di Drama Korea Motel California
-
Ulasan Novel Beautiful Broken Love, Kisah Cinta setelah Kehilangan
-
Menyesali Pilihan Hidup di Masa Lalu dalam Novel The Book of Two Ways