Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Dhelvin Agung
Ilustrasi calon mahasiswa. (pexels/Buro Millennial)

Banyak sekali yang menganggap bahwa sekolah dengan kuliah akan sama saja alurnya. Padahal, jika diketahui lebih dalam, banyak sekali hal yang berbeda. Sehingga, hal ini membuat siswa yang ingin masuk kuliah harus bisa menguasai beberapa hal seperti di bawah ini.

Berikut ini 4 hal yang wajib dikuasai oleh calon mahasiswa sebelum masuk kuliah.

1. Mengatur Waktu

Waktu dalam kuliah memang hanya beberapa jam dalam sehari. Akan tetapi, dalam kuliah juga ada banyak sekali organisasi yang perlu kamu ikuti untuk menambah sebuah pengalaman. Maka dari itu, hal yang wajib kamu kuasai adalah mengatur waktu. Sebab, jika kamu tidak bisa mengatur waktu, kamu akan kesulitan dalam melakukan kedua hal tersebut. Entah jam kuliah ataupun mengikuti organisasi.

2. Microsoft Office

Tidak bisa dipungkiri, ketika kamu sudah masuk kuliah. Kamu akan selalu dihadapkan dengan microsoft office, mulai dari word hingga powerpoint. Sebab, dalam mengerjakan sebuah tugas, kamu harus bisa mengoperasikan hal tersebut dengan baik. Maka dari itu, agar kamu tidak merasa awam dalam melakukan hal tersebut. Mulai sekarang kamu harus mulai belajar Microsoft Office.

3. Komunikasi yang Baik

Jangan pernah menganggap hal ini sepele. Sebab, komunikasi yang baik sangat dibutuhkan dalam dunia perkuliahan, apalagi ketika kamu sedang prestasi. Sebab, jika kamu tidak bisa melakukan hal tersebut dengan baik. Maka, rasa grogi dan tidak percaya diri akan menyelimuti dirimu. Untuk itu, sebelum terlambat, mulai sekarang kamu harus bisa melakukan komunikasi dengan baik.

4. Beradaptasi

Mungkin saja kamu pernah berpikir bahwa lingkungan sekolah dengan kuliah akan sama saja. Padahal, pada kenyataannya hal tersebut cukup berbeda. Sebab, ketika sekolah mungkin saja kamu hanya diberikan sedikit tugas. Sedangkan ketika kuliah, tugas akan menjadi makanan sehari-hari. Maka dari itu, hal yang harus kamu kuasai adalah beradaptasi. Sebab, jika kamu sulit beradaptasi. Maka, kamu akan merasa tertekan dan tidak nyaman.

Itulah empat hal yang wajib dikuasai oleh mahasiswa sebelum masuk kuliah. Maka dari itu, jangan pernah lelah untuk belajar beberapa hal seperti di atas. Sebab, banyak sekali manfaat yang akan kamu rasakan ketika sudah masuk kuliah.

Dhelvin Agung