Cinta adalah perasaan yang timbul dan tumbuh di antara dua orang yang telah menghabiskan waktu mereka untuk saling mengenal, saling mengerti, saling menerima kekurangan dan saling melengkapi. Namun, cinta yang berlebihan bisa mengubah segalanya, karena pada tingkat tertentu orang sulit membedakan antara cinta atau obsesi semata.
Obsesi adalah rasa yang berbeda dengan cinta. Awalnya, obsesi terasa seperti layaknya cinta, mampu membuat jantungmu berdebar dan mampu membuatmu bahagia. Hingga akhirnya kamu tidak bisa memikirkan apapun selain memikirkan si dia.
Namun, perlu diketahui bahwa obsesi adalah sebuah emosi yang tidak sehat, yang terkadang akan membuat orang yang memilikinya merasa gelisah dan tidak nyaman. Jatuh cinta dengan penuh ketulusan memiliki perbedaan signifikan dengan perasaan yang hanya sebatas obsesi. Nah, berikut lima tanda bahwa cintamu hanya sekadar obsesi.
1. Selalu ingin tahu kegiatan dan kondisi pasangan kapanpun
Menghubungi pasangan terlalu sering atau selalu ingin memantau kegiatan pasangan 24 jam karena kecurigaan. Bahkan, kamu sudah seperti detektif sampai energimu habis hanya untuk mengetahui apa yang dia lakukan di luar. Hei, itu terlalu berlebihan untuk disebut cinta, itu obsesimu.
2. Selalu ingin bersama dengan pasangan dalam waktu yang berlebihan
Menikmati waktu bersama pasangan memang menjadi keinginan setiap orang, namun jika kamu sudah dalam tahap memaksa pasanganmu untuk terus bersama kapanpun dan di manapun, itu bukan cinta tapi obsesi.
3. Membatasi ruang gerak pasangan
Ketika kamu berusaha membatasi pergaulan dan kehidupan sosial orang yang kamu cintai, itu sudah di luar batas. Apalagi sampai menyuruh pasanganmu memutuskan hubungan pertemanan dengan banyak orang. Kamu hanya berusaha memenuhi ego dan rasa cemburumu. Itu sangat obsesif.
4. Overprotektif terhadap pasangan
Overprotektif terhadap pasangan adalah obsesi yang bisa jadi boomerang untuk dirimu sendiri. Bahkan hal ini bisa membuat mentalmu terganggu, membuat kamu sulit tidur dan kehilangan nafsu makan. Perilaku overprotektif akan membuat rasa kecemasanmu meningkat, bahkan bisa mencapai depresi. Wah ngeri sekali ya.
5. Berubah mati-matian hanya untuk menyenangkan pasangan
Ketika kamu berusaha terlalu keras untuk mengubah dirimu, baik dari segi penampilan maupun perilaku, dengan alasan hanya untuk menyenangkan hati pasangan, maka itu juga obsesi. Namun, sering kali perubahan perilaku itu hanya bersifat sementara, karena bukan atas kemauan sendiri.
Itulah 5 tanda bahwa cintamu hanya sekedar obsesi pada orang yang kamu suka. Bagaimana, sekarang sudah tau kan perbedaan cinta dan obsesi?
Tag
Baca Juga
-
Mengenal Efek Barnum, Alasan Seseorang Memercayai Ramalan Zodiak
-
5 Cara Menghilangkan Pikiran Negatif agar Hidup Jadi Lebih Tentram
-
Tidak akan Sembuh Sendiri, Ini 5 Cara Menyembuhkan Luka Batin
-
Filosofi Jiraiya: Memaknai Kegagalan Dalam Hidup dari Salah Satu Karakter 'Naruto'
-
Kenali Call of The Void, Rasa Tiba-tiba Ingin Mencelakai Diri
Artikel Terkait
-
5 Sekuel Film Indonesia Lebih Laris dari Film Pertama, Ada Qodrat 2!
-
5 Film Indonesia Adaptasi Lagu, Komang Jadi yang Terlaris
-
Menyoal Cinta Sepihak dalam Intoxicating Love: Romantis atau Problematis?
-
Peran Ayah sebagai Kiblat Persepsi Anak Perempuan dalam Memilih Pasangan
-
Kenapa Wanita Jatuh Cinta pada Pria dengan Kepribadian Mirip Ayah? Lisa Mariana Salah Satunya
Lifestyle
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
-
Simpel tapi Stunning! 4 Ide Basic OOTD Style ala Yuna ITZY yang Mudah Ditiru
-
Tampil Effortless, Ini 4 Ide Gaya OOTD Chic ala Nagyung FROMIS 9
-
FOMO tapi Hemat: Rahasia Gen Z Bisa Nonton Coachella Meski Dompet Pas-pasan
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
Review Film A Working Man: Jason Statham Ngegas Lagi, tapi Tetap Seru Gak Sih?