Sudah bukan rahasia apabila gaji guru honorer sangat minim. Gaji para guru honorer ini berkisar Rp 300.000 - Rp 400.000 untuk sekolah negeri. Apabila sekolah swasta biasanya gaji guru tergantung kebijakan dari yayasan. Dengan gaji yang sangat minim tersebut membuat para guru honorer harus memutar otak untuk mencari income tambahan. Hal ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan para guru honorer.
Apabila para guru honorer ini tidak mencari income tambahan maka gaji yang ia terima belum cukup untuk memenuhi kebutuhan. Uang senilai Rp 300.000 mungkin hanya cukup untuk membeli bahan bakar untuk transportasi menuju sekolah. Kendati demikian para guru honorer ini selalu semangat berangkat ke sekolah untuk mengajar. Karena yang mereka cari bukan hanya upah kerja namun kemanfaatan untuk berbagi ilmu dengan para peserta didik.
Berikut merupakan 5 tambahan income bagi tenaga honorer:
1. Membuka Usaha Les
Kamu bisa membuka bimbingan belajar atau tempat les bagi para siswa. Kamu bisa memberikan beberapa paket bimbingan belajar. Biasanya orang tua yang sibuk bekerja akan memilih tempat bimbel untuk buah hatinya. Kamu bisa melihat harga atau jasa bimbel disesuaikan dengan range harga di sekitar tempat tinggalmu.
2. Berjualan Di Kantin Sekolahan
Cara mencari tambahan income yang kedua adalah kamu bisa membuat makanan ringan dan dititipkan di kantin sekolahan. Dengan demikian kamu akan mendapatkan hasil atau uang setiap hari. Kamu bisa memilih makanan yang unik yang sekiranya banyak disukai oleh para siswa.
3. Menjadi Reseller
Apabila kamu tidak memiliki modal untuk berjualan kamu bisa menjadi agen reseller. Kamu tidak perlu mengeluarkan modal besar. Kamu cukup bergabung di grup reseller lalu membagikan postingan status berbagai produk dagangan mu.
4. Menjadi Kontributor Penulis
Untuk kamu yang memiliki hobi menulis kamu bisa menjadi kontributor menulis. Berbagai website menyediakan honor bagi para kontributornya. Kamu bisa memilih topik-topik yang diminati pembaca supaya tulisanmu banyak disukai oleh pembaca.
5. Menjadi Konten Kreator
Untuk kamu yang suka bermain sosial media kamu bisa menggunakan sosial media mu sebagai tambahan income. Banyak guru muda yang membagikan kegiatan di sekolah, cara mengajar dan kegiatan lainnya. Hal ini akan membuat follower naik sehingga akan banyak produk yang masuk untuk mengajak kerjasama yakni endorse.
Itu merupakan 5 ide tambahan income untuk para tenaga honorer.
Baca Juga
-
Diet Pisang: Cara Menurunkan Berat Badan Menyenangkan Ala Sumiko Watanabe
-
Wisata Alam Posong: Rekomendasi Liburan Keluarga yang Ciamik
-
4 Ide Kegiatan Idul Adha di Sekolah, No 4 Implementasi Kurikulum Merdeka
-
Konsumsi 5 Makanan Ini, Bisa Turunkan Kolesterol Saat Idul Adha
-
Sisca Kohl Hamil! Mom, Yuk Simak Tanda Kehamilan pada Minggu Pertama
Artikel Terkait
-
Batas Waktu Pencairan TPG Berapa Hari, Cek Fakta Benarkah Hanya 14 Hari
-
Pemerintah Lebih Pilih Guru ASN dan PPPK untuk Sekolah Rakyat, Ini Kata Mensos
-
Menteri Arifah Minta Kampus Lain Contoh UGM, Pecat Langsung Guru Besar Pelaku Pelecehan
-
Cabuli Mahasiswi, Mendiktisaintek Ungkap soal Status ASN Eks Guru Besar UGM Edy Meiyanto
-
Kurikulum Ganti Lagi? Serius Nih, Pendidikan Kita Uji Coba Terus?
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal