Salah satu musuh terbesar pelajar atau mahasiswa ketika mendengar penjelasan guru atau dosen di depan kelas adalah mengantuk. Kamu pasti pernah merasa ngantuk yang sangat berat sampai tidak tertahankan lagi? Atau justru kamu pernah hampir benar-benar ketiduran saat pelajaran sedang berlangsung?
Mengantuk ketika mendengar penjelasan guru atau dosen memang salah satu momen yang tidak bisa dihindari. Namun, kita bisa mengantisipasinya dengan beberapa cara. Kita bisa memperbaiki kebiasaan buruk seperti begadang.
Jangan sia-siakan waktu belajar dan menyerap ilmu ketika di kelas saat guru atau dosen sedang memaparkan materi, karena biasanya jika kita terbiasa menyepelekan pelajaran, kita cenderung akan gagal ketika ujian nanti.
Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa kamu terapkan agar tidak mengantuk ketika mendengar penjelasan guru atau dosen saat sedang menjelaskan materi.
1. Jangan makan terlalu banyak
Ketika ada pelajaran atau kelas pagi, usahakan untuk selalu sarapan terlebih dahulu agar kita memiliki energi yang cukup dan tidak lemas. Namun, jangan sarapan terlalu berlebihab atau makan makanan terlalu berat dan banyak. Kondisi kekenyangan dapat membuat kita mudah mengantuk, apalagi ketika materi yang dipaparkan dosen cukup padat.
2. Tidur tepat waktu
Kunci lainnya agar kita bisa menjalani hari dengan fresh dan tidak mudah mengantuk adalah dengan memenuhi kebutuhan tubuh untuk tidur. Pelajar atau mahasiswa memang identik dengan tugas yang banyak dan waktu yang tersita untuk mengerjakan tugas. Namun, jika kita bisa mengatur waktu dengan baik, kita pasti bisa menyeimbangkan antara tugas dan istirahat yang cukup.
3. Jangan duduk di belakang
Ketika kelas sedang berlangsung, usahakan untuk tidak duduk di barisan belakang. Selain karena barisan belakang rawan kehilangan konsentrasi karena bercanda dengan teman, duduk di barisan belakang juga rawan meningkatan risiko mengantuk. Rasa aman dan damai karena posisi yang jauh dari dosen dapat membuat tubuh terlalu rileks dan akhirnya mudah mengantuk. Duduklah di barisan depan sedekat mungkin dengan dosen.
4. Duduk tegak dan siap
Posisi duduk juga dapat berpotensi menyebabkan kita mudah mengantuk. Usahakan untuk duduk dengan tegak, siap, dan tidak terlalu bersandar atau terlalu santai. Kondisi tubuh yang sepenuhnya bertumpu pada belakang kursi akan membuat kita merasa terlalu rileks dan mudah mengantuk. Duduklah dengan tegak, sesekali jauhkan punggung dari sandaran kursi agar kita tetap terjaga.
5. Memegang pulpen dan siap mencatat
Tips terakhir agar kita tidak mudah mengantuk ketika mendengar penjelasan guru atau dosen adalah dengan cara mencatat materi yang disampaikan oleh pengajar. Pegang pulpen dan siapkan buku catatan. Catat materi yang menurutmu penting, sekalipun kamu ketinggalan atau penjelasan pengajar terlalu cepat. Setidaknya, fokus kita jadi maksimal dan kita tidak mudah mengantuk.
Itulah lima tips yang bisa kamu terapkan agar tidak mudah mengantuk ketika mendengarkan penjelasan guru atau dosen. Hargai pengajar yang mengajarkan ilmu mereka kepadamu, manfaatkan waktumu dengan baik.
Tag
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Realme GT 7T Segera Hadir dengan Sensor Selfie 32 MP dan Baterai Jumbo 7000 mAh
-
4 Mix and Match Outfit ala Momo TWICE, Bikin Gaya Keren Maksimal!
-
Playful dan Fresh, Intip 4 OOTD ala Iroha ILLIT yang Wajib Kamu Lirik
-
Maskulin dan Modern, Ini 4 OOTD Sederhana ala Lee Jae Wook yang Bisa Kamu Tiru!
Terkini
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata
-
Garuda Calling 2025: Rizky Ridho Bertahan di Tengah Kepungan para Pemain Diaspora
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'