Merasa lelah gak hanya disebabkan energimu terkuras untuk melakukan pekerjaan fisik saja, lho. Perasaan lelah juga bisa timbul akibat harus menghadapi berbagai permasalahan, salah satunya persoalan dalam hubungan.
Meski cinta, tapi kalau sikap pasangan selalu menyebalkan dan bikin kesal lama-lama akan lelah juga. Jika ini terjadi, rasa cinta pun bisa memudar perlahan. Hubungan cinta yang tadinya menggebu-gebu pun jadi padam.
Sebagai bahan untuk introspeksi diri, yuk, sebaiknya kenali apa saja kebiasaan yang bisa membuat pasangan lelah. Let’s take a look!
1. Tidak memperhatikan pasangan saat sedang bersama
Apakah kamu terbiasa melihat ponsel ketika sedang kencan bersama pasangan? Nah, kebiasaan ini termasuk yang bisa membuat pasangan lelah, lho.
Sudah sewajarnya seseorang ingin mendapatkan perhatian ketika sedang menjalani hubungan. Maka dari itu, ia akan sangat kecewa sekali ketika momen bertemu yang seharusnya seru dan bisa jadi kenangan indah tapi malah kamu asyik sendiri dengan aktivitasmu.
Selain kecewa, ia pun bakal tersinggung, lho, apabila sering diabaikan akibat kamu asyik dengan ponselmu. Seolah-olah kehadiran serta waktu yang dia punya gak berharga.
2. Masih dekat dengan mantan
Tetap menjalin hubungan baik dengan mantan sah-sah saja. Namun, tetap ada batasan yang gak boleh kamu langgar karena kamu sudah bersama orang lain saat ini.
Terlalu dekat dengan mantan, dan ini bisa ditunjukkan dengan hampir tiap hari selalu komunikasi dengannya bisa bikin pasangan jadi sakit hati dan cemburu. Jika sudah seperti itu dan dia komplain, bukan berarti lebay, lho. Tapi, kamu yang sudah gak wajar lagi dalam ‘berteman’ dengan mantan.
3. Terlalu sering dikritik
Penyebab lain yang bisa bikin pasangan merasa lelah, yaitu terus-menerus dikritik. Awal-awal mungkin ia masih bisa menerima. Tapi, kalau sudah terlalu sering bikin dia dongkol juga. seolah-olah apa yang dilakukan gak pernah benar di matamu. Bila sudah seperti ini, pasangan bisa jadi sangat cuek dan gak peduli lagi sama kamu, lho.
Cobalah hilangkan kebiasaan-kebiasaan tadi jika ingin hubungan cintamu awet. Pasangan pun jadi nyaman!
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Privasi Vs Kepercayaan: Bisa Bikin Toxic, Ini Batasan Sehat dalam Hubungan di Era Digital
-
5 Kebiasaan Kecil yang Berdampak Besar pada Kesehatan, Jangan Sepelekan Ya!
-
5 Tanda Terjebak Abusive Relationship, Begini Cara Mengakhirinya
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar