Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Dwimar Turmidzi
Ilustrasi merayakan kesuksesan (Pexels/Andrea Piacquadio)

Tentunya setiap orang menginginkan keberhasilan merubah hidupnya agar lebih sukses. Namun, hal itu tidak semudah membalikkan telapak tangan. Untuk bisa mendapatkan kesuksesan, pastinya juga akan mengalami kesulitan untuk berkomitmen dengan keputusannya.

Tidak semua orang bisa menikmati proses, ada juga orang yang dengan mudah menyerah di tengah saat akan mencapai kesuksesan. Maka dari itu, kamu harus bisa mengendalikan hidupmu sendiri agar bisa mencapai kesuksesan.

Berikut 5 cara mengambil kendali hidupmu agar lebih sukses di masa depan. Simak baik-baik artikel ini, ya!

1. Fokus buat keputusan yang jelas

Tentukan dengan jelas apa tujuan hidup kamu. Setelah kamu menentukan tujuan, kamu harus memikirkan tantangan dan risiko yang akan kamu hadapi. Kemudian, kami harus memiliki solusi dari risiko yang nantinya akan kamu hadapi.

Jika hasil akhirnya kamu tetap mengalami kegagalan, kamu harus bisa memetik pelajaran apa yang kamu dapatkan dari kegagalan itu. Daripada kamu harus meratapi dan menangisi kegagalan, lebih baik kamu ambil pelajaran dai hal tersebut.

2. Menyadari kelebihanmu

Setiap manusia dilahirkan dengan kelebihan dan potensi masing-masing. Untuk itu, kamu harus menyadari sedini mungkin tentang kelebihan yang kamu miliki agar kamu mampu menjadikan hal tersebut sebagai kemampuanmu.

3. Mengganti kebiasaan lamamu

Salah satu cara mudah untuk berkomitmen dengan kebiasaan baru yang baik adalah dengan menghubungkannya dengan rasa senang. Begitu pula sebaliknya kamu juga harus menghubungkan kebiasaan buruk dengan rasa sakit.

Dengan begitu, diharapkan kamu mampu menggantikan kebiasaan lamamu yang buruk menjadi kebiasaan baru yang lebih baik. 

4. Buat daftar prioritas hidup 

Setiap orang memiliki prioritas hidup yang berbeda-beda, dan tidak bisa disamakan. Maka dari itu, membuat daftar prioritas sangat penting dilakukan jika kamu ingin memiliki kualitas hidup yang baik.

Karena dengan membuat daftar prioritas, kamu bisa kamu bisa mengevaluasi dan mendesain masa depan yang kamu inginkan. Bukan hanya untuk mencapai sesuatu tujuan, membuat daftar prioritas juga bisa membuat hidupmu lebih seimbang dan disiplin.

5. Tentukan Purpose

Menentukan purpose atau tujuan di sini adalah hal yang lebih spesifik lagi seperti, untuk apa dan untuk apa kamu melakukan ini. Dengan kamu bisa menentukan tujuan dari pertanyaan itu, kamu bisa lebih memperkuat komitmen kamu untuk terus semangat mencapai kesuksesan.

Itulah tadi 5 cara mengambil kendali hidupmu agar lebih sukses di masa depan. Semoga artikel ini bisa bermanfaat, ya!

Dwimar Turmidzi