Menidurkan bayi sepanjang malam tentu bukan hal yang mudah dilakukan. Umumnya, pada setiap beberapa jam sekali bayi akan terbangun. Hal itu pun wajar dan setiap orang tua sudah seharusnya memang dapat beradaptasi terhadap kondisi tersebut.
Kendati demikian, secara realita, ada sejumlah hal yang bisa dilakukan agar bayi dapat tidur nyenyak sepanjang malam. Tentu hal itu bukan perkara yang gampang sehingga dibutuhkan latihan secara berulang-ulang agar bayi dapat terbiasa.
Terkait hal itu, berikut 3 tips menidurkan bayi agar bisa tidur nyenyak sepanjang malam sebagaimana dilansir dari laman Webmd.
1. Pahami kebutuhan tidur bayi
Pada 2 bulan pertama, seorang bayi biasanya meminum susu hampir setiap 2 jam sekali. Hal itulah menyebabkan bayi sering terbangun. Kenyataannya, bayi juga belum tahu perbedaan tidur antara siang dan malam. Jadi mereka tidur tanpa memperhatikan jam.
Oleh karena itu, pada beberapa bulan pertama, jangan terlalu memaksakan bayi kamu untuk tidur sepanjang malam. Pahami kebutuhan bayi yang umumnya masih membutuhkan tidur mulai dari 10 hingga 18 jam.
Latihan untuk menidurkan bayi sepanjang malam dapat dimulai pada usia 3 hingga 6 bulan. Itupun dapat kamu mulai secara perlahan dan tidak langsung menuntut bayi untuk benar-benar tidur semalaman.
2. Tetapkan rutinitas waktu tidur
Penelitian menunjukkan bahwa bayi dengan usia antara 7 dan 36 bulan akan mengikuti rutinitas tidur yang biasanya mereka lakukan. Oleh karena itu, saat usia tersebut orang tua bisa mulai menetapkan sejumlah kegiatan rutin yang dilakukan sebelum tidur dan menentukan waktu tidurnya.
Jika dilatih secara berulang-ulang, maka hal itu akan menjadi kebiasaan sehingga nantinya tepat di waktu tersebut bayi akan otomatis terangsang untuk tidur dengan sendirinya.
3. Siapkan tempat tidur yang nyaman
Tempat tidur nyaman akan membuat bayi tidur lebih lelap. Namun, sebelum menidurkan bayi di tempat tidurnya, cobalah untuk tenangkan mereka terlebih dahulu hingga mereka benar-benar mengantuk. Jika sudah hampir tertidur, maka bayi bisa diletakkan di tempat tidurnya.
Upayakan untuk tidak menunggu mereka benar-benar tertidur karena hal itu nantinya hanya akan mengganggu kenyamanan tidur mereka. Dengan melakukan hal itu, maka setiap kali terbangun mereka tidak perlu diayun atau digendong lagi melainkan cukup ditenangkan saja.
Itulah 3 hal yang perlu dipahami agar bayi dapat tidur nyenyak sepanjang malam. Intinya, tentu ada berbagai upaya yang dapat dilakukan, tetapi cobalah untuk melakukan hal itu secara perlahan dan jangan sampai terkesan memaksa bayi yang akhirnya bisa membuat mereka tidak nyaman.
Baca Juga
-
4 Cara Mengencangkan Kulit Leher Secara Alami agar Terhindar dari Kerutan
-
4 Manfaat Produk Serum Vitamin C untuk Kulit Berminyak, Yuk Cek!
-
Agar Semakin Semangat, Sambut Tahun Baru dengan Merenungkan 3 Hal Ini
-
Murah Tapi Tak Murahan, Ini 5 Manfaat Masker Pisang bagi Kulit Wajah
-
Agar Semakin Optimal, Ini 6 Waktu Terbaik Menggunakan Body Lotion
Artikel Terkait
-
Bahaya PCOS dan Obesitas saat Hamil: Bayi Berisiko Lahir dengan Berat Badan Rendah!
-
5 Kesalahan Orang Tua yang Bikin Bayi Susah Tidur, Kenali Penyebab dan Solusinya!
-
Ide Nama Anak Perempuan yang Lahir pada Bulan November
-
Alasan Memilih Bayi Tabung untuk Keberhasilan Program Kehamilan
-
Viral! Moo Deng Si Bayi Kuda Nil Ramal Hasil Pilpres AS, Trump atau Harris?
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Tea Tree, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
Tampil Feminin saat Hangout dengan 4 Padu Padan Outfit Rok ala Beby Tsabina
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM