Uang adalah salah satu hal yang vital untuk kehidupan ini. Penggunaan uang harus diawasi dan dikelola secara baik.
Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk menggunakan uang secara lebih bijak, di antaranya yaitu dengan cara memikirkan secara matang sebelum membeli pembelian besar, mengetahui perbedaan kebutuhan dan keinginan, mencatat semua pengeluaran, serta menabung.
Di bawah ini akan dijelaskan lebih lanjut mengenai tips menggunakan uang secara lebih bijak.
1. Pikirkan secara matang sebelum membeli pembelian besar
Apabila kamu berencana untuk membeli pembelian yang besar, pikirkan secara matang terlebih dahulu. Dengan memikirkan secara matang seperti itu, maka kamu akan dapat membuat keputusan yang lebih bijak.
Misalnya kamu berencana membeli gadget keluaran terbaru. Pikirkan terlebih dahulu apakah kamu benar-benar membutuhkannya atau tidak.
Sembari memikirkannya secara matang seperti itu, apabila kamu memutuskan untuk membelinya pun harganya akan lebih murah dibandingkan awal rilis.
2. Catat semua pengeluaran
Catat semua pengeluaran dalam sebulan terakhir, termasuk pengeluaran untuk kebutuhan dan keinginan. Kemudian dari daftar tersebut lihatlah pengeluaran yang terbesar kamu itu untuk apa.
Dengan mencatat pengeluaran seperti itu, kamu akan dapat mengetahui ke mana perginya uang kamu. Misalnya dalam sebulan terakhir kamu menghabiskan banyak uang untuk beli pakaian yang tidak perlu, maka kamu bisa memotong pengeluaran tersebut agar lebih hemat.
3. Investasi
Investasi adalah salah satu cara untuk membuat uang bekerja untuk kamu. Kamu mungkin bisa mencoba investasi yang menguntungkan untuk jangka panjang, seperti misalnya investasi properti dan tanah.
Terlebih lagi, harga properti dan tanah akan terus naik setiap tahunnya, maka investasi ini akan sangat menguntungkan kamu untuk jangka panjang.
4. Mengetahui perbedaan kebutuhan dan keinginan
Tips selanjutnya untuk bisa menggunakan uang secara bijak yaitu dengan cara mengetahui perbedaan kebutuhan dan keinginan. Kebutuhan adalah hal pokok yang harus terpenuhi, sementara keinginan adalah hal yang tidak masalah apabila tidak terpenuhi.
Lakukanlah hal-hal yang bisa menghemat pengeluaran, misalnya seperti memilih makan di rumah dibandingkan di restaurant, menghindari berbelanja untuk kesenangan sesaat, serta menghindari membeli barang yang belum rusak.
5. Menabung
Tips terakhir yang bisa dilakukan untuk menggunakan uang secara bijak yaitu dengan cara menabung. Menabung adalah hal yang penting untuk menciptakan kebebasan finansial. Menabung akan membuat hidup lebih aman dan terjamin.
Kamu tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di masa depan, maka dari itu, kamu sebaiknya menyisakan sebagian uang untuk ditabung. Kamu juga bisa menabung di bank yang memiliki biaya administrasi rendah atau bahkan tidak ada biaya administrasinya.
Itulah deretan tips yang bisa kamu lakukan untuk bisa menggunakan uang secara bijak. Bagaimana, kamu sudah menerapkan kelima hal tersebut belum?
Video yang mungkin Anda suka:
Baca Juga
-
Thom Haye Ungkap Cerita Lucu di Balik Gol Pertama Marselino Lawan Arab
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Tak Turunkan Skuad Terbaik, Bisakah Timnas Indonesia Unjuk Gigi di Piala AFF 2024?
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
Mees Hilgers Diminati Klub Spanyol & Italia, Siap Tinggalkan FC Twente?
Artikel Terkait
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Masa Tenang Pilkada DKI: Bawaslu Incar Pelaku Politik Uang Hingga Gang-gang Sempit!
-
SI-UK Indonesia Terus Gaungkan Informasi Investasi Masa Depan untuk Generasi Muda
-
Prabowo Ingin Ekonomi RI Terbang 8 Persen, Faktanya Tahun Depan Makin Berat
-
Menko Airlangga: Indonesia Siap Mengakselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari Amerika Serikat
Lifestyle
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Kulit Anti Belang! Ini 3 Jaket Anti UV Terbaik untuk Olahraga dan Motoran
Terkini
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah