Kita semua pasti pernah mengalami suatu kondisi yang menyebabkan kita jadi overthiking. Siapa pun bisa mengalaminya, terkadang kehadirannya tidak bisa kita prediksi. Di saat-saat sedang santai dan tanpa tekanan pun, kita juga bisa mengalami overthinking.
Pola pikir yang membuat kita memikirkan segala hal secara berlebihan hanya akan memberikan dampak negatif terhadap kesehatan pikiran dan mental kita. Untuk itu, kita harus bisa mengatasi overthinking dengan baik dan tepat.
Overthinking tidak hanya dapat menyebabkan kita kelelahan, tetapi juga dapat mengganggu aktivitas serta produktivitas sehari-hari. Berikut ini adalah beberapa tipe overthinking yang harus kamu ketahui agar kamu bisa mengatasinya dengan tepat.
1. Cemas pada masa depan
Salah satu tipe overthinking yang mungkin paling sering kita alami adalah perasaan khawatir dan takut akan masa depan. Kita terlalu jauh berpikir tentang hal-hal buruk yang mungkin akan terjadi. Padahal, belum tentu demikian. Cara mengatasinya adalah dengan membuat planning atau perencanaan yang jelas tentang masa depan.
2. Menebak isi pikiran orang
Tipe overthinking kedua adalah ketika kita berusaha menebak isi pikiran orang lain. Kita jadi menduga-duga kira-kira bagaimana tanggapan atau kesan orang lain terhadap diri kita. Hal ini dapat memicu kita menjadi takut mengemukakan pendapat atau menunjukkan diri kita. Cara mengatasi hal ini bisa dengan bersikap percaya diri, serta tidak membiarkan asumsi tidak jelas tetap bersarang di pikiran kita.
3. Terjebak pada masa lalu
Selain khawatir akan masa depan, terkadang kenangan masa lalu juga dapat membuat kita jadi overthinking. Kita terus-menerus menyesali dan menyayangkan apa yang telah terjadi di masa lalu. Padahal, hal itu tidak akan bisa mengubah apa yang telah terjadi. Lebih baik kita fokus pada apa yang ada sekarang. Hiduplah di masa kini, jangan terlalu menghabiskan waktu untuk mengenang masa lalu dan mengkhawatirkan masa depan.
4. Kesulitan mengambil keputusan
Ada tipe orang yang overthinking ketika disuruh untuk mengambil sebuah keputusan. Ia merasa terbebani, takut, serta ragu saat dihadapkan pada berbagai pilihan. Karena tidak ingin menyesal di masa depan, seseorang jadi berlarut-larut dalam mempertimbangkan sesuatu. Solusinya, kita bisa mulai dengan mengenal diri sendiri terlebih dahulu. Hal apa saja yang menjadi ketakutan terbesar kita, lalu kita cari tahu bagaimana cara mengatasinya.
Itulah empat tipe overthinking yang harus kamu ketahui beserta cara mengatasinya. Setiap orang pasti pernah berada di posisi ini. Hal tersebut adalah hal yang wajar, tapi sebagai manusia yang ingin berkembang, kita harus bisa memanfaatkannya sebagai batu loncatan untuk terus maju.
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Salurkan Bantuan Sanitasi Layak dan Air Bersih, PNM Peduli Masa Depan Sehat
-
Kawasaki Kenalkan Robot Kuda CORLEO 150 cc: Bakal Jadi Kendaraan Masa Depan?
-
Sulit Tidur? 7 Makanan Ini Bisa Membantu Tidur Nyenyak Tiap Malam
-
Patrick Kluivert Ramal Masa Depan Timnas Indonesia, Isinya Bikin Kaget
-
Stop Normalisasi Bertanya Kapan di Hari Raya!
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton