Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | oce blue
Ilustrasi berbicara. (Pexels)

Obrolan yang dilakukan dari dan kepada orang lain bisa berbentuk obrolan kecil atau bahkan yang mendalam. Namun, dalam penuturan itu ada aturan tidak tertulis yang semestinya tidak kita langgar. Berikut ini ada 3 etika mengobrol yang harus kamu ikuti. 

1. Tidak bertanya hal yang bersifat pribadi

Privasi adalah salah satu hak orang lain yang tida boleh kita gali tanpa izin. Beberapa orang akan menceritakan dirinya dengan sendiri tanpa ditanya. Tapi beberapa yang lain lebih memilih topik lain dibanding harus menceritakan kehidupan pribadinya. Hal yang harus kamu ketahui adalah sebagian orang tidak senang jika ditanya mengenai kehidupan pribadinya. Apalagi jika itu menyinggung hatinya. Tanyakan hal paling wajar saja dan sama sekali tidak menyinggung perasaannya. 

2. Berbicara dengan bahasa yang sopan

Kesopanan adalah salah satu sikap yang banyak dicari dan amat dihargai jika seseorang memilikinya. Dengan siapapun itu, usahakan gunakan bahasa yang sopan, bahkan dengan teman sebaya. Suara juga jangan terlalu keras. Saat dalam posisi candaan, jangan membuat lelucon yang rasis atau terdapat unsur merendahkan. Orang lain akan mengagumi kita jika kita bisa menjaga sikap dan lisan. Tutur kata yang baik tanpa kita sadari membuat kita lebih dihargai dan dipandang lebih baik. Jadi, daripada harus menggunakan bahasa-bahasa kasar lebih baik gunakanlah bahasa yang baik dan sopan.

3. Berbicara sesuai kapasitas

Kita tidak perlu membual apalagi membuat topik pembicaraan di luar kapasitas kita. Jika kita berbicara di luar kapasitasmu, pembicaraan itu akan terlihat kaku dan terkesan memaksakan. Tentu saja hal ini membuat orang lain merasa kurang nyaman. Tidak masalah jika kita membicarakan topik sederhana tapi kita menguasai tema tersebut. Selama itu topik yang berkualitas, tentu saja orang lain juga akan mudah menggapainya.

Seringkali kita melihat lawan bicara berbohong dengan bibirnya. Mungkin saja alasan mereka karena ingin menunjukkan bahwa mereka mempunyai pemikiran yang lebih luas. Tapi jika itu tidak sesuai kapasitas, pasti akan terlihat. 

Ucapan adalah hal penting bagaimana orang lain menilai diri kita yang sebenarnya. Berbicaralah yang sopan bukan untuk menipu orang lain, tapi menunjukkan dirimu yang sebenarnya bahwa kamu orang berkualitas. 

Video yang mungkin Anda suka

oce blue