Public speaking merupakan kemampuan untuk berbicara di depan publik. Kemampuan ini erat kaitannya dengan kemampuan komunikasi seseorang. Namun, kemampuan ini tidak muncul begitu saja. Perlu proses, latihan, dan konsistensi untuk menjadi seorang pembicara atau public speaker yang andal.
Selain dibekali dengan pengetahuan yang memadai, kemampuan berbicara di hadapan publik ini perlu dilatih untuk menguatkan rasa percaya diri. So, bagaimana cara melatih public speaking? Yuk, simak 4 cara melatih public speaking!
1. Berlatih di depan cermin
Cara melatih public speaking yang pertama adalah dengan latihan di depan cermin. Kita bisa melihat gestur saat kita berbicara dan juga melihat wajah kita. Latihan ini dapat membantu untuk meningkatkan rasa percaya diri. Kita bisa mencoba cara ini dengan rileks.
2. Deskripsikan benda disekitar kita
Cara kedua untuk melatih public speaking adalah dengan mengambil benda di sekitar kita dan mencoba untuk mendeskripsikannya. Cobalah untuk berbicara sekitar 3-5 menit mengenai benda yang telah ditentukan sebelumnya. Bila memungkinkan, kita bisa merekam suara kita ketika berbicara.
Setelah selesai, kita bisa mendengarkan hasil rekaman tersebut dan mencoba untuk melakukan evaluasi serta perbaikan.
Bila kita terlalu banyak menjumpai gumaman dalam rekaman tersebut tandanya kita perlu untuk terus berlatih dan berusaha menghilangkan kebiasaan menggumamkan kata ‘hmm’ ketika belum menemukan kata yang tepat untuk diucapkan.
3. Awali pembicaraan dengan random people
Cara selanjutnya untuk meningkatkan kemampuan public speaking adalah mengawali pembicaraan dengan orang asing yang kita temui. Cara ini efektif untuk membuat kita lebih percaya diri dan berani.
Kita bisa memulainya dengan menanyakan kabar petugas kebersihan di sekolah, menanyakan tujuan seorang ibu yang kita temui di dalam kereta, dan lainnya.
Public speaking dapat dilatih melalui cara yang sederhana. Rasa percaya diri dapat dibangun dengan menjalin komunikasi secara personal sampai akhirnya kita memiliki rasa percaya diri untuk berbicara di hadapan publik.
4. Manfaatkan kesempatan untuk berbicara
Cara yang tidak kalah penting adalah manfaatkan setiap kesempatan untuk mengembangkan diri kita.
Jika ada kesempatan untuk berbicara, bertanya, mengemukakan pendapat tidak ada salahnya untuk aktif dan ambil bagian. Cara ini dapat melatih kita untuk lebih percaya diri. So, manfaatkan setiap peluang yang ada!
Itulah empat cara untuk melatih kemampuan public speaking yang dapat kita coba. Pastikan kita selalu konsisten untuk melakukannya dan tidak lelah untuk terus memperbaikinya. Semoga berhasil!
Video yang mungkin Anda suka:
Baca Juga
-
Selain Batik, Intip 7 Keindahan Kain Tradisional Khas Indonesia!
-
Eksplor Makanan Lewat Media, Ini 8 Jenis Konten Kuliner Buat Para Kreator!
-
Panduan Menjadi Reviewer Kuliner yang Profesional, Wajib Catat!
-
Memahami Bahasa Masakan, Intip 10 Istilah Penting dalam Dunia Kuliner!
-
7 Etika di Tempat Umum yang Wajib Diterapkan!
Artikel Terkait
-
Perhumas Dorong Pemimpin Dunia Jadikan Komunikasi sebagai Mesin Perubahan yang Positif
-
Komdigi Tutup 104.819 Situs Judi Online dalam 2 Minggu Terakhir
-
Aroma Menenangkan dan Efek Relaksasi, Bantu Gen Z Jadi Lebih Percaya Diri
-
Ini Media yang Berhasil Bongkar Sisi Gelap Judi Online
-
Terungkap! Isi Laporan Iseng ke WA Lapor Mas Wapres yang Bikin Repot Istana, Salah Satunya Konflik Rumah Tangga
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans