Menikah bukan hanya untuk menyatukan sepasang kekasih yang saling mencintai saja. Akan tetapi menyatukan dua orang dengan kepribadian yang tak sama. Pernikahan juga tidak selamanya berjalan manis dan sesuai yang diharapkan, ada kalanya beberapa istri justru dihadapkan dengan suami yang memiliki sifat pelit.
Tentu saja hal tersebut dapat memicu terjadinya pertengkaran dalam rumah tangga. Tak jarang para istri jadi sakit hati ketika mengetahui fakta bahwa suaminya adalah seseorang yang pelit. Apalagi terkadang ada saja kebutuhan yang tidak terduga yang harus segera dibeli.
Agar tidak frustrasi menghadapi suami yang pelit, Anda dapat menghadapinya dengan beberapa cara berikut ini.
1. Memahami Penyebabnya
Sebelum menyalahkan suami atas sikap pelitnya, Anda dapat mencoba memahami penyebabnya terlebih dahulu. Ingat bahwa beberapa orang terlahir dari keluarga yang kurang mampu. Sehingga ada kemungkinan sifat pelit suami mungkin saja berasal dari masa lalunya. Anda perlu memahami mengapa dirinya bersikap seperti itu.
Pastinya ada penyebab mengapa suami Anda menunjukkan sikap pelitnya kepada istri. Karenanya Anda dapat mengajaknya berbicara setelah menelaah penyebab utamanya sehingga tidak ada kesalahpahaman di antara kalian. Daripada mengeluh, mengomel, atau justru menceritakan hal tersebut kepada tetangga, ada baiknya Anda membicarakan ketidaknyamanan tersebut dengan kepala dingin.
2. Tetap Sayangi Suami
Meskipun tahu bahwa suami Anda adalah orang yang pelit, ini tidak berarti Anda dapat mengurangi kasih sayang yang diberikan. Anda harus tetap melaksanakan kewajiban sebagai seorang istri, salah satunya tetap memberikan perhatian. Anda perlu menyadari bahwa bersikap cuek untuk memberikan pelajaran kepada suami yang pelit seakan-akan tidak peduli dengan sikapnya hanya akan memperburuk keadaan rumah tangga Anda. Namun, ketika Anda bersikap baik dan juga selalu menyenangkan hati suami, tak menutup kemungkinan suami Anda akan tersentuh hingga memberikan uang tambahan yang Anda butuhkan.
3. Mengajak Suami untuk Belanja Bersama
Untuk menyikapi suami yang pelit yakni dengan mengajaknya belanja bersama. Dengan beginilah suami Anda dapat melihat secara langsung bahwa keperluan rumah tangga tidaklah sedikit dan tak akan cukup bila hanya diberikan uang yang sangat minim. Jadi biarkan suami Anda turut terlibat dalam memilih kebutuhan yang ingin kalian beli saat berbelanja. Sehingga suami dapat memperhitungkan kembali uang yang semestinya dia berikan kepada Anda.
4. Melakukan Instrospeksi Diri
Apabila Anda sudah melakukan beberapa cara di atas, tetapi suami masih saja pelit, maka ini saatnya Anda melakukan introspeksi diri. Bisa saja sikap pelit suami berawal dari sikap Anda yang sebelumnya terlalu boros atau kurang bijaksana dalam menggunakan uang. Karenanya merenungkan kesalahan di masa lalu dapat menjadi solusi dan Anda bisa mengomunikasikan dengan suami bahwa ke depannya Anda akan berubah.
Itulah keempat cara paling sederhana yang dapat Anda coba terapkan ketika menghadapi suami yang pelit!
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Medina Dina Pernah Nikah sebelum Dekat dengan Gading Marten, Ini Pekerjaan sang Mantan Suami
-
Seberapa Kaya Suami Tasya Farasya? Gelar Acara Ulang Tahun Anak Mewah Bak Pesta Nikah
-
Haldy Sabri Resmi Jadi Selebgram, Paras Suami Baru Irish Bella Disorot
-
Usai Pamer Ciuman, Sikap Sederhana Suami Baru ke Irish Bella Jadi Buah Bibir
-
Berapa Penghasilan Driver Ojol seperti Suami Ira Swara? Banting Setir demi Penuhi Kebutuhan Keluarga
Lifestyle
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam