Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Ariya Gesang
ilustrasi bekerja (pixabay.com/voltamax)

Dalam bekerja kita bisa merasa malas dan menyebabkan pekerjaan kita tak kunjung selesai. Apalagi jika malamnya kita begadang dan hanya sempat tidur sebentar saja. Jika hal ini dilakukan terus menerus, bisa-bisa kita dipecat dari perusahaan karena tidak memberikan kontribusi yang berarti. Padahal mencari pekerjaan di zaman sekarang lumayan susah, belum tentu kita mendapatkan pekerjaan yang lebih baik setelah kita dikeluarkan. Apalagi banyaknya saingan yang mampu memberikan tenaga dan pikirannya jauh lebih baik daripada kita.

Karena itu kita harus selalu semangat dalam menjalani pekerjaan kita, entah pagi ataupun malam. Semangat bisa membuat kita mengeluarkan kemampuan yang bahkan tidak kita duga, misalnya menemukan ide cermelang untuk sebuah proyek. Itulah pentingnya semangat dalam diri kita. Ada beberapa hal yang bisa memicu semangat dalam diri kita, penting untuk kita ketahui agar kita bisa memicunya di saat rasa malas melanda.

Nah, berikut 5 hal yang bisa memicu semangat saat kita sedang bekerja:

1. Berpikir Positif

Berpikir positif bisa memberikan dampak yang sangat baik untuk kehidupan kita, termasuk semangat dalam melaksanakan pekerjaan. Cobalah tetap berpikir positif meski keadaan sangat buruk. Mungkin kita baru saja ditegur oleh atasan, atau mungkin perusahaan sedang berada dalam masa kritis.

Jangan sampai hal-hal seperti itu bisa membuat kita berpikir buruk dan secara sengaja atau tidak, kita memberi dampak yang buruk juga untuk perusahaan ataupun kita sendiri. Berpikirlah bahwa kita bisa memberikan yang terbaik dan keadaan buruk akan selalu terlewati. Pikiran semacam itu bisa memberikan kita semangat saat melaksanakan pekerjaan.

2. Makan

Tentu kita butuh energi untuk bekerja, karena itu makan menjadi bagian yang penting setiap harinya. Makanlah makanan secukupnya, energi akan memberikan kita semangat untuk menghadapi pekerjaan. Sebaliknya, jika kita bekerja tanpa makan sesuatu, maka tubuh kita akan merasa lemas dan jauh dari semangat.

3. Minum Kopi

Kopi sangat familier di kalangan pekerja, kandungan kafein di dalamnya sangat berguna untuk memicu semangat dalam diri kita. Bahkan pada saat kita sudah merasa lelah dan mengantuk, kopi bisa mendongkrak semangat kita untuk tetap melakukan pekerjaan. Pilihlah kopi kita dengan baik, karena banyak juga kopi yang sudah dikembangkan dan memiliki kandungan berbahaya jika dikonsumsi secara rutin.

4. Ingat Target dan Keluarga

Ingatlah target yang ingin kita tuju, entah membeli mobil, rumah, ataupun liburan. Hal ini bisa memicu semangat dalam diri kita untuk terus memberikan yang terbaik pada saat bekerja. Begitu juga dengan mengingat keluarga kita. Terlebih jika kita adalah pria yang sudah menikah, kita harus bertanggung jawab untuk menafkahi anak dan istri, jangan sampai rasa malas mengalahkan diri kita. 

5. Jatuh Cinta

Jatuh cinta bisa memicu semangat dalam diri kita secara alami, apalagi jika orang yang kita cintai ada dalam lingkungan kerja kita. Namun, jatuh cinta juga bisa memberi dampak yang buruk pada pekerjaan kita, misalnya saat kita patah hati. Semangat bisa menurun secara drastis dan bisa membuat pekerjaan kita tertunda.

Itulah 5 hal yang bisa memicu semangat saat kita sedang bekerja. Sering kali besar kecilnya semangat dalam diri kita tergantung dari masalah yang kita hadapi setiap hari. Saat masalah kita terlalu besar, kita bisa kehilangan semangat untuk melaksanakan pekerjaan. Hal buruk pun bisa dengan mudah menghampiri kita. Semoga kelima poin di atas bisa membantu kita untuk tetap semangat dalam bekerja.

Video yang Mungkin Anda Suka.

Ariya Gesang