Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Farida Hasanatul
Ilustrasi pizza (Pexels/Muffin/creatives)

Indonesia menjadi salah satu negara yang mempunyai rasa kebersamaan yang sangat kuat. Tidak jarang kamu melihat ada orang yang lebih memilih untuk makan beramai-ramai dibandingkan makan sendirian.

Dengan makan beramai-ramai suasana akan menjadi lebih hidup dengan canda tawa dan juga gurauan. Selain itu, rasa kekeluargaan pun akan menjadi lebih erat antara satu sama lain.

Berikut ini ada beberapa daftar makanan yang sangat identik dengan makan beramai-ramai:

1. Pizza

Pizza menjadi makanan yang paling sering disantap secara beramai-ramai, baik itu dine in ataupun di santap di rumah bersama dengan teman-teman maupun keluarga. Pilihan rasanya yang sangat beragam sehingga makanan yang berasal dari Italia ini disukai banyak orang.

Dalam satu loyang pizza yang berukuran medium alias sedang biasanya dapat disantap lebih dari dua orang sehingga tidak heran jika pizza menjadi makanan favorit saat berkumpul.

BACA JUGA: Selain Sate, Ini 4 Makanan Khas Madura yang Wajib Kamu Coba

2. Martabak

Tidak jauh berbeda dengan pizza. Martabak juga dikenal akan porsinya yang cukup banyak sehingga tidak akan habis jika dimakan seorang diri. Umumnya martabak yang ada di Indonesia terdiri dari dua jenis, yaitu martabak bulan atau martabak manis dan juga martabak telur atau martabak asin.

Keduanya sama-sama mempunyai porsi yang cocok untuk disantap secara beramai-ramai. Tidak heran jika martabak sering dijadikan sebagai camilan ketika sedang duduk bersantai bersama dengan teman ataupun keluarga.

3. BBQ

BBQ atau barbeque sangat identik dengan makanan malam yang disantap secara beramai-ramai. BBQ merupakan daging yang dibakar di atas api yang panas.

Jenis daging yang digunakan ialah daging merah seperti daging sapi atau daging babi. BBQ dapat disantap bersama dengan sayuran segar seperti selada dan juga nasi putih hangat.

BACA JUGA: 4 Kegiatan Seru Perayaan Malam Tahun Baru di Rumah, dari BBQ hingga Pesta Kecil

4. Kue ulang tahun

Terakhir ada cake ulang tahun yang tidak akan habis jika kamu santap sendirian. Kue ulang tahun memang sangat identik dengan kebersamaan karena pada saat perayaan hari ulang tahun akan selalu ada banyak orang yang mengucapkan ucapan ulang tahun. Jenis kue ulang tahun yang banyak disantap biasanya seperti blackforest, red velvet, opera cake, hingga cheese cake.

Nah, itulah tadi beberapa daftar makanan yang makin mantap saat di santap beramai-ramai.  Semoga bermanfaat.

Farida Hasanatul