Kesetiaan terkadang bisa sangat mahal harganya, terlebih dalam hubungan cinta. Bukan karena gak mampu, hanya saja komitmen untuk bertahan pada satu pasangan seringkali sulit dilakukan karena kesiapan mental yang belum matang.
Namun, lain cerita dengan keempat zodiak ini. Mereka bahkan dikenal paling setia di antara deretan zodiak lainnya, lho. Pasangannya wajib bangga!
1. Scorpio
Mungkin scorpio tidak selalu bisa menjadi pasangan yang terbaik dalam hubungan, tapi dalam hal siapa yang paling setia sampai maut memisahkan jadi prinsip hidup yang tak tergoyahkan. Kalau sudah cinta, perasaan scorpio akan terus bertahan selamanya.
Gak cuma menjanjikan cinta dan kesetiaan tanpa akhir, scorpio juga berharap mendapatkan hal serupa dari pasangannya. Sayangnya, loyalitas scorpio juga berlaku pada kebencian yang dirasakan. Kalau sudah benci, ya bakal bertahan lama juga.
BACA JUGA: Fashionable, 4 Zodiak Ini Katanya Paling Jago Seni Mix and Match Fashion
2. Cancer
Ibarat seorang pembalap, cancer akan memilih mati saat berkendara dibanding berhenti di tengah jalan. Sama halnya dalam hubungan asmara, begitu mereka menemukan orang yang dirasa tepat, cancer akan menghabiskan seluruh hidupnya untuk bertahan dalam komitmen mencintai selamanya.
Terkadang mereka mungkin akan mengeluh saat menghadapi masalah dengan pasangan, tapi hal ini sama sekali gak akan mengurangi rasa cinta yang dimiliki. Mereka hanya ingin menghindari konflik dengan bicara di belakang, bukan karena tidak setia pada pasangan.
3. Leo
Bicara tentang kesetiaan dalam hubungan, leo juga juaranya, nih. Mereka bukan cuma gak akan berpaling, tapi juga rela pasang badan demi membela orang yang disayangi. Bagi leo, saat ada yang melukai hati pasangannya, sama saja dengan mengusik mereka seolah dirinya sendiri yang disakiti.
Mereka paling gak bisa melihat pasangannya diperlakukan tidak baik. Leo akan sangat menentang dengan keras perilaku semacam itu dan menganggapnya sebagai kesalahan yang tak termaafkan. Tameng atas nama cinta, nih. So sweet, ya.
BACA JUGA: 4 Zodiak Ini Katanya Paling Lovable, Bikin Nyaman dan Gak Membosankan
4. Taurus
Taurus memang keras kepala dan itu juga berlaku untuk urusan percintaan. Mereka dikenal sebagai sosok pasangan yang paling setia dan super bucin saat sudah jatuh hati. Kalau sudah yakin berkomitmen, taurus akan mencintai dengan sepenuh hati dan ingin selalu menghabiskan waktu bersama.
Meski terkadang taurus juga bisa mudah tersinggung, tapi sekali jatuh hati maka taurus akan terus mencintai sampai kapan pun. Konsistensi rasa yang dimiliki gak diragukan lagi dan mampu bertahan sangat lama karena taurus memang gak mudah dibuat jatuh cinta.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Di Serial Scandal 2, Cinta Laura jadi Pelacur, Dihujat netizen, Dibalas Mak Jleb!
-
Ikatan Cinta Malam Ini: Elsa Bertekad Hidup Sehat Demi Selamatkan Mama Sarah
-
Ketahuan Melacur, Cinta Laura Dihujat Habis-habisan!
-
Jadi Pelacur Dihujat, Cinta Laura Beri Balasan Menohok: Semoga Hidup Kalian Sempurna
-
Kelakuan 12 Zodiak saat Jatuh Sakit, Siapa yang Paling Rewel?
Lifestyle
-
Anti Bosen, 4 Ide Styling Celana Jeans ala Zhang Ling He yang Cool Abis!
-
5 Body Wash Ekstrak Susu Kambing, Rawat Kulit Lembut & Bercahaya
-
Bosan Gaya Simpel? Intip 4 Look Bold dan Modern dari Bailey ALLDAY PROJECT
-
Hangout Makin Stylish, Intip 4 OOTD Harian ala Oh Hayoung APINK
-
5 Zodiak yang Kelihatan Lugu Padahal Suhu, Jangan Pernah Remehkan Mereka!
Terkini
-
John Herdman Latih Timnas Indonesia, Si Anak Hilang Berpeluang Comeback?
-
Taxi Driver 3 Tutup Cerita dengan Rating Tertinggi Sepanjang Penayangan
-
Berani Bersuara, Aurelie Moeremans Ungkap Pahitnya Jadi Korban Grooming
-
Melihat Pocong Melompat-lompat
-
Ulasan Rencana Besar untuk Mati dengan Tenang, Lelah Hidup yang Sunyi