Pernahkah kamu menghitung berapa banyak baju yang kamu miliki di lemari. Berapa banyak sepatu dan tas yang sudah kamu beli. Tanpa sadar berbagai barang yang kita beli memiliki nilai guna sama hanya warna dan jenis yang berbeda. Berbagai barang tersebut kita tumpuk dan hanya sesekali dipakai. Bahkan tak jarang kita mengungkapkan bahwa “aku tidak punya baju, semua bajuku sudah aku pakai”
Sebuah idiom yang menyatakan tidak memiliki baju baru sehingga muncul keinginan konsumtif untuk membeli baju baru. Pada kenyataannya banyak baju yang bahkan tidak tersebut, hanya dipakai sekali, atau baju yang jarang sekali dipakai. Alam bawah sadar kita merekam bahwa mengenakan baju berulang akan membuat orang lain berpikir kita kitak pernah ganti baju atau hanya memiliki baju yang itu-itu saja. Nyatanya orang lain tidak pernah berpikir sejauh itu, hanya pola pikir yang membentuk doktrin itu ada di kepala kita.
BACA JUGA: Besok, Nikita Mirzani Jalani Operasi Pengapuran Tulang Leher
Hal ini apabila terus kita lakukan akan menumpuk berbagai barang di rumah, bukan hanya baju melainkan barang-barang yang lain. Jika itu terjadi uang kita hanya akan habis untuk membeli barang-barang tersebut. Ketika ada model terbaru pasti kita akan merasa harus memiliki supaya tidak ketinggalan model. Akhirnya barang tersebut hanya akan menjadi pajangan dan hanya di lirik beberapa kali. Itulah pentingnya kita menerapkan konsep hidup minimalis. Dalam artikel ini kami akan membahas mengenai 4 alasan kamu harus menerapkan gaya hidup minimalis.
1. Mengurangi Pembelian Barang
Untuk kamu yang memiliki hobi belanja kamu harus menerapkan konsep hidup minimalis. Hal ini dilakukan untuk mengurangi pembelian barang dengan fungsi yang sama. Kamu harus mulai mengurangi kebiasaan berbelanja barang yang tidak terlalu penting. Kelompokkan barang sesuai dengan kebutuhan. Hal ini akan membuatmu mengurangi pembelian barang dan lama-lama kamu bisa menyisihkan uang belanjamu untuk kebutuhan lain.
2. Menyisakan Tempat Kosong Di Rumah
Kamu harus sadar bahwa rumahmu sudah tidak memilki cukup ruang untuk menyimpan berbagai perintilan barang-barangmu. Jika kamu terus membeli tanpa mengeluarkan atau membagikannya pada orang lain. Rumahmu akan penuh sesak dengan barang-barang tersebut, kamu dan keluarga juga butuh ruang kosong di rumah untuk bersantai dan bercengkerama. Mulailah pilah barang yang sudah tidak memiliki fungsi dan bagikan kepada yang membutuhkan.
BACA JUGA: Profil Nadia Hawasyi, Qariah Internasional yang Disawer saat Mengaji di Panggung
3. Lebih Memaknai Barang
Ketika kamu telah menerapkan konsep hidup minimalis, kamu lebih akan memaknai sebuah barang. Kamu akan benar-benar menjaga barang tersebut, merawat dan akan membeli lagi ketika ia benar-benar rusak dan tidak bisa diperbaiki. Dari sini kamu pasti akan berpikir untuk lebih baik membeli barang dengan harga yang lumayan mahal namun awet dari pada barang murah namun tidak awet.
4. Lebih Menikmati Hidup
Ketika konsep hidup minimalis ada dan tertanam dalam kehidupan, kamu akan merasakan ketenangan dan ketentraman dalam hidup. Kamu tidak akan mengejar standar hidup orang lain. Iri dengan barang dan pencapaian orang lain. Kamu akan lebih menikmati hidupmu.
Itu merupakan 4 alasan kamu harus mulai untuk menerapkan konsep hidup minimalis. Lalu kapan kamu akan mulai mengorganisir barang yang sudah tidak terpakai?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Diet Pisang: Cara Menurunkan Berat Badan Menyenangkan Ala Sumiko Watanabe
-
Wisata Alam Posong: Rekomendasi Liburan Keluarga yang Ciamik
-
4 Ide Kegiatan Idul Adha di Sekolah, No 4 Implementasi Kurikulum Merdeka
-
Konsumsi 5 Makanan Ini, Bisa Turunkan Kolesterol Saat Idul Adha
-
Sisca Kohl Hamil! Mom, Yuk Simak Tanda Kehamilan pada Minggu Pertama
Artikel Terkait
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
CEK FAKTA: Rumah Ridwan Kamil Digeruduk Warga Saat KPK Sita Barang
-
Imbas Perang Dagang, China Beberkan Harga Produksi Barang Mewah: Tas Hermes Harganya Cuma Segini
-
ASICS Foundation Siap Jadi Teman Perjalanan Gaya Hidup Sehat Masyarakat Indonesia
Lifestyle
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya