Sebenarnya cukup manusiawi jika seseorang merasa ada yang kurang tanpa memiliki pasangan. Namun, ada sebagian orang yang justru lebih bisa menikmati hidup saat menyandang status lajang. Mereka merasa baik-baik saja saat tidak terikat hubungan asmara meski tidak antipati juga terhadap cinta.
Ini hanya perkara menerima keadaan sebagai lajang dan tetap bisa menemukan kebahagiaan. Beberapa zodiak berikut bahkan merasa kalau menjadi jomlo bukanlah masalah besar. Bagi mereka, semua ada waktunya, termasuk urusan pasangan.
1. Virgo
Virgo dikenal orang sebagai sosok perfeksionis yang memiliki standar tinggi dalam hal apa pun, termasuk pasangan dan konsep hubungan ideal. Saat belum menemukan yang sesuai, mereka tidak akan terburu-buru mencari. Bahkan virgo rela pergi dari sebuah hubungan jika dirasa lebih baik untuk sendiri saja.
Sebenarnya, ada sisi takut kehilangan identitas dalam hubungan saat virgo melepas status lajangnya. Bagi mereka, lebih baik sendirian dan jadi jomlo daripada menjalin hubungan tapi bersama pasangan yang salah atau tidak sesuai seperti harapannya.
2. Sagitarius
Jiwa bebas sagitarius seolah sejalan dengan ketidaknyamanan dirinya jika harus terikat komitmen. Bukan tidak mau, mereka hanya mudah merasa gelisah andai bertemu pasangan yang malah mengekang kebebasan. Mereka tipe pribadi yang ingin terus berkembang hingga kadang muncul anggapan jika hubungan hanya akan menghambat impian.
BACA JUGA: Jhon LBF Bantah Jadi Bos Toxic dan Pecat Karyawan Seenaknya, Gimana Sih Cara PHK yang Profesional?
Sagitarius dan semangat bebasnya akan merasa tertahan di satu tempat saat terjebak hubungan yang terkesan penuh aturan. Jadi, tidak heran jika sagitarius memilih untuk menunda menjalin hubungan dan lebih suka sendiri daripada mengambil tanggung jawab untuk berkomitmen.
3. Aquarius
Kemandirian aquarius sangat berharga bagi mereka. Mereka puas dengan melakukan hal-hal sendirian dan lebih memilih kehidupan yang tidak bergantung pada ekspektasi suatu hubungan. Aquarius bahkan akan cenderung mempertanyakan dan menentang status quo, termasuk dalam hal cinta.
Aquarius senang melakukan apa pun yang mereka anggap cocok tanpa benar-benar membutuhkan hubungan konvensional sampai akhir hayat mereka. Mereka juga termasuk tipe pribadi yang sulit diprediksi dan bahkan lebih sulit untuk dikekang. Bagi aquarius, berstatus lajang tampak jauh lebih menggiurkan dibanding punya pasangan tapi malah menyulitkan hidup.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kendala Fisik Jadi Alasan Anthony Ginting Ditarik dari Korea Masters 2025
-
Gak Usah Bingung, 5 Sling Bag Cewek Ini Bikin Tampilanmu Auto Stylish
-
Merespons Anak yang Malas Sekolah Tanpa Marah, Mama Ini Beri Reaksi Cerdas
-
Bidik Gelar Juara Hylo Open 2025, Putri KW Harus Puas Hanya Jadi Runner Up
-
Fakta Unik Hylo Open 2025: Naik Level dan Wakil Denmark Back to Back Juara
Artikel Terkait
-
ZODIAK CINTA Capricorn, Aquarius, dan Pisces Selasa 24 Januari 2023: Percayalah, Perbuatan Baik Akan Mendapatkan Hasil Baik Pula
-
ZODIAK CINTA Libra, Scorpio, dan Sagittarius Selasa 24 Januari 2023: Gunakan Waktu Luang untuk Menjalin Kemesraan
-
ZODIAK CINTA Cancer, Leo, dan Virgo Selasa 24 Januari 2023: Tinggalkan Pekerjaan yang Merusak Hubungan dengan si Dia
Lifestyle
-
7 Minuman Pagi Ini Bikin Kulit Glowing dan Sehat Alami, Cobain Sekarang!
-
Gaji Cuma Numpang Lewat? Jangan-jangan 5 Kebiasaan Receh Ini Biang Keroknya!
-
4 Sunscreen Korea Ceramide, Cocok untuk Kulit Kering dan Jaga Skin Barrier!
-
4 Serum Berbahan Kunyit yang Ampuh Pudarkan Bintik Hitam dan Cerahkan Kulit
-
Jangan Sampai Emosi! Kuasai 4 Cara Melatih Kesabaran Super di Zaman Now
Terkini
-
Saat Bahasa Ngapak Nggak Lagi Jadi Bahan Tertawaan
-
Dreamcatcher oleh NCT Wish: Lagu Hangat Pengusir Mimpi Buruk Saat Tidur
-
Kabar Hot, Ariel Noah Didapuk Memerankan Dilan Oleh Falcon Pictures, Gila!
-
Rayakan 20 Tahun Penayangan, Film Pan's Labyrinth akan Dirilis Ulang di Bioskop
-
Bahagia demi Like: Drama Sunyi Remaja di Balik Layar Ponsel