Menambah penghasilan merupakan hal yang diinginkan oleh banyak orang. Namun, terkadang kita merasa kesulitan dalam menemukan cara yang tepat untuk menambah pendapatan. Entah itu karena kita masih kuliah atau masih terikat kontrak kerja.
Berikut ini ada 3 ide yang bisa kamu coba untuk menambah penghasilan kamu, tanpa harus repot resign dari pekerjaan kamu yang sekarang.
BACA JUGA: 6 Rekomendasi Kegiatan Bermanfaat untuk Mahasiswa Menjelang Semester Akhir
1. Menjadi affiliate
Menjadi affiliate merupakan salah satu cara yang efektif untuk menambah penghasilan kamu. Jika kamu menjadi seorang affiliater, kamu bisa bekerja sama dengan sebuah brand atau online shop untuk mempromosikan produk dan jasa mereka.
Kamu akan dibayar komisi untuk setiap transaksi yang berhasil dilakukan melalui link afiliasi yang kamu promosikan. Menjadi affiliate juga bisa dilakukan tanpa harus memiliki website atau blog sendiri. Kamu bisa menggunakan platform seperti Instagram, TikTok, atau YouTube untuk mempromosikan produk yang kamu rekomendasikan.
BACA JUGA: Lulusan Cum Laude di University of Oxford, Ini 4 Tips Belajar ala Maudy Ayunda
2. Menjadi dropshipper
Menjadi dropshipper juga bisa menambah penghasilan kamu. Untuk kamu yang belum tahu, dropshipping adalah metode pengiriman barang di mana penjual tidak perlu memiliki stok produk yang dijual.
Jadi kamu sebagai dropshipper akan menjual produk dari supplier atau produsen, dan supplier akan mengirimkan produk tersebut langsung ke pelanggan kamu.
Kuncinya adalah, kamu harus memilih supplier yang tepat, membuat toko online yang profesional, dan melakukan promosi yang efektif. Dengan begitu, kamu akan dapat menambah penghasilan secara signifikan.
3. Menjual jasa
Jika kamu punya skill yang bisa kamu tawarkan, kamu bisa coba untun menjual jasa. Kamu bisa coba menjadi freelancer, dengan menulis, desain grafis, atau pemrograman, hingga jasa profesional seperti konsultasi, pelatihan, atau perawatan kesehatan.
BACA JUGA: 3 Sikap Kekanak-kanakan saat LDR yang Bisa Bikin Hubungan Retak, Jauhi!
Jangan lupa, tawarkan jasa kamu ke pasar yang tepat dan sesuai dengan tingkat kemampuan kamu. Jangan khawatir, kamu juga dapat menawarkan jasa kamu melalui sosial media, website, atau blog pribadi. Selain bisa dilakukan dari mana saja, jenis pekerjaan ini memungkinkan kamu memasang tarif yang tinggi lho.
Nah, itulah hal-hal yang bisa kamu coba lakukan untuk menambah penghasilan kamu meskipun kamu masih bekerja di kantor ataupun masih duduk di bangku kuliah. Nggak ada yang nggak mungkin kalau kamu mau mencoba dan terus belajar. Kamu tertarik mencoba yang mana?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Bank yang Menawarkan Keuntungan dengan Produk Paylater
-
7 Pelajaran Berharga untuk Hindari Jeratan Pinjol, Belajar dari Kasus Bedu
-
8 Cara Menghindari Penghapusan Akun Gmail oleh Google
-
Ulasan Buku Effortless, Karena Tak Semua Harus Sesulit Itu: Tetap Produktif Tanpa Stres
-
Trik Jitu Mahasiswa: Kuasai Statistik dengan 6 Metode Efektif!
Artikel Terkait
-
Wujudkan Implementasi Industri Semikonduktor, Menko Airlangga Saksikan Penandatanganan MoU dengan Purdue University
-
Cek Laman Resmi Rekrutmen BRI, Jangan Mudah Percaya Link Loker di Medsos!
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Lowongan Kerja BRI Terbaru, Fresh Graduate Boleh Lamar!
-
Kesempatan Emas! BUMN Buka Lowongan di Berbagai Posisi
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Ulasan Buku Perkabungan untuk Cinta, Ungkap Perasaan Duka Saat Ditinggalkan
-
Ilusi Uang Cepat: Judi Online dan Realitas yang Menghancurkan