Scorpio dianggap memiliki bakat menghancurkan hati banyak orang dan tidak akan pernah melupakan rasa sakit yang mereka terima dari orang lain. Terlebih dalam hubungan cinta, mereka tidak akan segan memilih putus karena menjalin hubungan yang langgeng dianggap sudah tidak memungkinkan.
Namun, mantan dari scorpio tidak akan mudah move on dan membiarkan mereka pergi. Komitmen dan hasrat scorpio dalam menjalin cinta menjadikan mereka pasangan hidup yang luar biasa hingga sulit untuk dilupakan.
Jadi, tidak heran jika mantan scorpio masih menginginkan untuk kembali dan berusaha menarik hati mereka lagi. Meski tidak mudah, tapi masih ada cara untuk membuat rasa rindu scorpio terpercik kembali.
BACA JUGA: Mengenal Lebih Dekat 7 Sifat dan Karakter Zodiak Scorpio
Berdasar lansiran Pinkvilla, berikut empat cara yang terbilang cukup ampuh untuk membuat scorpio merindukanmu lagi. Siap mencoba?
1. Jangan pernah selalu bisa memberi waktu
Satu-satunya hal terpenting tentang scorpio yang sedang jatuh cinta adalah mereka tidak pernah mencintaimu dengan setengah hati. Jadi, tidak heran jika mereka mungkin akan terus mencoba menghubungimu setelah putus. Namun, di sinilah celahnya.
Dalam minggu pertama pascaputus, jangan membalas telepon meski mereka yang menghubungi lebih dulu. Mereka merasa kamu selalu ada dan bisa selalu diterima kapan pun ingin datang. Cobalah untuk sedikit jual mahal agar scorpio berpikir dua kali saat akan meremehkanmu.
2. Cobalah untuk bersikap intim
Jika kamu berencana memulai kembali semuanya bersama, maka pertimbangkan untuk mendobrak batasan fisik dan menjalin kedekatan yang intim dengan mereka. Scorpio mendambakan kedekatan dan mungkin merasa sulit untuk menolak intimasi.
Tunjukkan bahasa cintamu dengan sentuhan agar scorpio merasakan kembali debaran cinta di antara kalian. Dampak dari ekspresi cinta semacam ini akan membuat scorpio memikirkan dirimu sepanjang hari.
BACA JUGA: 5 Sifat Perempuan Scorpio saat Menjalani Hubungan, Cenderung Penuh Rahasia
3. Bicaralah tentang perasaan mereka
Scorpio dikenal sangat intens dalam mencurahkan hati dan jiwa mereka ke dalam hubungan. Secara alami, mereka bisa sangat bergairah dan emosional. Jika kamu ingin menumbuhkan kembali kedekatan hati, tanyakan bagaimana perasaannya secara teratur agar scorpio tahu bahwa mereka dapat mengandalkan dirimu.
4. Tetap setia
Scorpio juga terkenal karena dedikasi dan kesetiaannya. Mereka mungkin akan membuat pasangannya kesulitan demi menguji kekuatan cinta meski lewat cara memutuskan hubungan lebih dulu.
Membuat scorpio cemburu agar kembali padamu justru akan menjauhkan mereka. Pasalnya, scorpio tidak suka dibuat kesal dengan cara kekanakan semacam ini. Cukup perlihatkan pada scorpio kalau kamu masih setia dan selalu menunggunya kembali.
Lewat keempat cara tadi, scorpio malah akan sulit move on dari mantan dan terus merasakan kerinduan meski sudah putus. Siap-siap balikan sama scorpio, deh!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Li-Ning dan Yonex Kompak Rebutan An Se Young, Tawarkan Kontrak Fantastis!
-
Peran Jung Il Woo, Jung In Sun, dan Yoon Hyun Min di Drama Splendid Days
-
Oh Yeon Seo dan Choi Jin Hyuk Bakal Bintangi Drama Korea Positively Yours
-
4 Momen yang Ciptakan Ending Sempurna di Drama Korea "Second Shot At Love"
-
3 Alasan Kamu Harus Nonton Drama Korea Terbaru bertajuk Head Over Heels
Artikel Terkait
-
Inilah yang Sebabkan Hati Tidak Rindu pada Kebaikan, Buya Yahya: Gelap..
-
5 Cara Memuaskan Pria Scorpio di Ranjang, Harus Foreplay Dulu sebelum Masuk Intinya
-
Bela Gen Halilintar Usai Putus, Thariq Halilintar: Kalau Mau Serang, Serang Gue Aja!
-
Thariq Halilintar Pasang Badan Bela Keluarga, Warganet Salfok: Auranya Suram
-
4 Cara yang Dilakukan Sagitarius untuk Sembuhkan Luka Pascaputus Cinta
Lifestyle
-
Spesifikasi Vertu Ironflip, HP Lipat Desain Eksklusif dengan Harga Melangit
-
ZTE Luncurkan Nubia Focus 2 5G di Pasar Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan dengan Ragam Fitur AI
-
4 Pelembab Gel untuk Kulit Berminyak dan Redakan Redness, Harga Rp43 Ribu!
-
Anti-Monoton! 4 Ide OOTD Playful ala Lee Yoo Mi yang Bikin Gaya Makin Fresh
-
4 Ide OOTD Chic ala Park Shin Hye, Pas untuk Hangout hingga Acara Formal
Terkini
-
Media Vietnam Tanggapi Sembilan Pemain Keturunan Milik Timnas U-17, Tiga Pemain Disebut Istimewa
-
Review Film Havoc: Suguhkan Aksi Super Brutal tapi Naskah Terlalu Datar
-
Sambut Piala Presiden 2025, Reza Arya Ikut Soroti Nasib Pemain Lokal
-
Ungkap Peran Cho Yeo Jeong, My Daughter Is A Zombie Siap Tayang Bulan Juli
-
Bintang Kill Bill, Michael Madsen, Meninggal Dunia di Usia 67 Tahun