Media sosial adalah sesuatu yang berhubungan erat dengan kehidupan kita sehari-hari, ada yang sekadar mencari hiburan, bekerja, juga membagikan kehidupan mereka sehari-hari.
Uniknya saat ini, apa yang kita unggah di media sosial, itulah yang akan menjadi tolak ukur orang lain dalam menilai diri kita. Tak heran, banyak orang berusaha tampil baik bahkan mewah di media sosialnya, tak lain untuk mendapat pengakuan dari orang lain.
Padahal kebiasaan memamerkan gaya hidup mewah akan memunculkan dampak negatif bagi diri kita, apa saja? Simak penjelasannya berikut ini!
1. Tidak Peduli dengan Lingkungan
Sebab terlalu memikirkan kehidupan yang akan dibuat di media sosial, seseorang yang suka pamer haya hidup mewah di medsos cenderung tidak peduli dengan kehidupan di sekitarnya. Dia melakukan apa pun hanya demi konten.
BACA JUGA: Aquarius hingga Gemini, 4 Zodiak yang Hobi Pamer Kepintaran
2. Boros
Anggap saja orang yang sering pamer ini memang benar kaya, tapi kebiasaan yang dilakukan ini tentu akan membuatnya menjadi pribadi yang boros. Barang apa saja yang sedang tren akan dibeli demi kebutuhan konten, intinya agar orang lain tahu bahwa dia adalah orang kaya.
3. Stres
Setiap orang punya pandangan sendiri untuk diri kita, kita pun juga tidak dapat memaksa mereka untuk mengakui bahwa kita baik, cantik, kaya, dan sebagainya. Oleh karena itu, berusaha untuk mendapat pengakuan dari semua orang hanya akan membuat kita merasa tertekan dan stres.
BACA JUGA: 5 Tips Jitu Menenangkan Diri dari Rasa Stres, Kamu Wajib Coba!
4. Berbuat Jahat
Kamu pasti pernah mendengar kasus pejabat yang suka pamer hidup mewah di media sosial, tapi ternyata uang yang digunakan untuk berfoya-foya adalah hasil dari korupsi.
Itu adalah salah satu contoh, bukan tidak mungkin orang seperti kita juga melakukan hal serupa bila punya kebiasaan yang sama yakni suka pamer gaya hidup mewah di media sosial.
5. Terkena Tindak Kejahatan
Sebaliknya, dengan gemar menunjukkan gaya hidup mewah, mungkin saja kita menjadi sasaran empuk bagi orang yang berniat jahat. Berawal dari melihat kehidupan kita di media sosial, orang tersebut mencoba mendekati kita dengan niat yang tidak baik.
Itulah 5 dampak negatif yang bisa terjadi pada diri kita jika sering pamer gaya hidup mewah di media sosial, gunakan medsos dengan bijak ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Pecco Bagnaia: Marc Marquez Kompetitif dan Paling Siap Jalani MotoGP 2025
-
Tak Mau Kalah, Oscar Piastri Juga PD Bisa Jadi Juara Dunia F1 2025
-
Didepak Red Bull, Sergio Perez Bakal Kembali ke F1 Tahun Depan?
-
Pertama Kali Jadi Pembalap Pabrikan, Marco Bezzecchi Alami Kebingungan
-
GP25 Terlalu Lemah, Ducati Bakal Gunakan GP24 Lagi untuk Musim Ini?
Artikel Terkait
-
Platform Cashback & Referral, Benar Nggak Sih Bisa Beri Keuntungan buat Netizen?
-
Gandeng Banyak Seniman, Starship Siap Debutkan Girl Group KiiiKiii
-
Regulasi Pembatasan Media Sosial untuk Anak: Mengapa Mendesak?
-
Siapa Ratu Sedunia? Ngaku Pewaris Kerajaan Surya Loka Langit, Cairkan Warisan di 17 Negara hingga Berlian 57 Kg!
-
Google Sepakat Ikut Aturan Prabowo untuk Batasi Anak Main Medsos
Lifestyle
-
Pesta Kuliner Februari 2025: Promo Menggoda untuk Para Foodie!
-
4 Inspirasi Clean Outfit ala Hwang In-youp, Gaya Makin Keren Tanpa Ribet!
-
3 Sunscreen dengan Antioksidan untuk Kulit Sehat, Bebas Kusam dan Kerutan!
-
4 Ide OOTD Elegan ala Kai EXO, Tampil Stylish dengan Sentuhan Classy!
-
4 Ide Mix and Match Outfit ala Park Bo-young, Kasual hingga Formal!
Terkini
-
Segere Wes Arang-Arang, Fenomena Remaja Jompo dalam Masyarakat!
-
Sinopsis Film Berebut Jenazah: Bukan Horor, tapi Kisah Haru di Tengah Perbedaan
-
Ulasan Buku 'Kita, Kami, Kamu', Menyelami Dunia Anak yang Lucu dan Jenaka
-
Generasi Muda, Jangan Cuek! Politik Menentukan Masa Depanmu
-
Kalahkan China 3-1 dan Cetak Sejarah, Indonesia Juarai BAMTC 2025