Berbicara soal relationship sebetulnya tak selalu tentang hubungan pacaran, sebab memiliki arti yang luas. Ada juga hubungan pertemanan, hubungan keluarga, hubungan rekan kerja dan lain sebagainya.
Memiliki hubungan yang awet tentu menjadi dambaan siapa pun yang tengah berada dalam suatu hubungan. Namun, tak bisa dipungkiri, yang namanya manusia pasti ada saja masalahnya.
Yang penting adalah tindakan yang tepat dalam menyikapi masalah tersebut. Ada beberapa hal toxic yang harus kamu hindari agar tidak merusak relationship kamu. Simak di bawah ini!
BACA JUGA: Perhatikan, Inilah 4 Ciri Pria Pasif Agresif yang Wajib Kamu Ketahui
1. Criticism
Suatu kondisi di mana kamu menyalahkan seseorang dalam lingkup relationship kamu tanpa melihat situasi dan apa yang terjadi sebenarnya.
Contoh: "Bisa-bisa kamu nggak ngabarin. Aku nunggu kabar kamu dari tadi. Dasar egois!"
Alih-alih mengutarakan kritikan yang menyudutkan, kamu bisa mendengar penjelasan lawan bicaramu lalu menyampaikan statement yang enak didengar.
Contoh: "Aku cemas dari tadi nungguin kabar dari kamu. Aku paham alasannya, tapi lain kali kabarin dulu, ya".
BACA JUGA: 4 Zodiak yang Dikenal Suka Menuntut dalam Persahabatan, Si Paling Diktator?
2. Contempt
Terkadang secara sadar atau tanpa sadar kamu sebagai orang yang dianggap dekat malah melontarkan penghinaan kasar yang merendahkan seseorang dalam lingkup relationship kamu.
Contoh: "Dasar nggak becus! Aku malu punya pacar kayak kamu!".
Daripada mencela, alangkah baiknya berikan si dia pujian kecil sebagai apresiasi atas usahanya. Dengan demikian dia akan merasa dihargai dan lebih semangat lagi.
Contoh: "Terima kasih sudah berusaha sebisa kamu".
3. Defensiveness
Sebenarnya kamu ada di posisi yang tidak bisa dibenarkan. Tapi kamu merasa paling benar. Kamu selalu punya alasan untuk membela diri. Bahkan kadang sampai memutarbalikkan fakta.
Contoh: "Siapa suruh janjiannya pas jam macet, ya, wajarlah kalo aku telat".
Belajarlah bertanggungjawab atas perbuatan kamu. Akui kelalaianmu dan berbesar hatilah untuk meminta maaf dengan tulus. Kejujuran akan kondisimu mungkin bisa dimengerti oleh si dia.
BACA JUGA: Ada Aquarius, Ini 4 Zodiak yang Bersikap Defensif Ketika Mereka Bersalah
4. Stonewalling
Kondisi di mana kamu dengan sengaja berdiam dan bertingkah tidak peduli ketika ada konflik. Stonewalling ini masih sefrekuensi sama silent treatment. Kamu menunjukkan amarahmu dengan mendiamkan si dia.
Bagi sebagian orang, sikap ini terkesan kekanakan, meski bagi sebagian lain mungkin ada kaitannya juga dengan kepribadian seseorang. Daripada diam dan menghilang tiba-tiba, lebih baik bicarakan saja kalau lagi butuh waktu sendiri.
Seperti apapun bentuk hubungan kamu, belajarlah untuk bersikap dan bertutur dengan bijak dan hargailah orang lain, agar hubungan yang terjalin dapat berlangsung lama. Setuju, nggak nih?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kamu Harus Menyerah Terhadap 6 Hal Ini Kalau Ingin Sukses
-
3 Skill Manajemen Diri yang Harus Dimiliki untuk Menjadi Pribadi Sukses
-
Sadari dan Kendalikan, Ini 3 Penyebab Tingkat Fokus Anak Muda Sekarang Rendah
-
5 Tanda Luka Batin Kamu Mulai Sembuh, Sudah Merasakannya?
-
Mau Tetap Bahagia Disaat Sulit? Coba Lakukan 7 Kebiasaan Ini!
Artikel Terkait
-
Ketika Hotma Sitompul Kalahkan Hotman Paris dalam Duel Maia Estianty vs Mulan Jameela
-
Orang Baik Sering Tersakiti: Apakah Terlalu Baik Itu Merugikan Diri?
-
Badai PHK Mengintai: 1,2 Juta Pekerja RI di Ujung Tanduk Perang Tarif AS-China!
-
Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
-
Lisa Mariana Ngaku Cuma Hubungan Intim dengan Ridwan Kamil, Tapi Bukan Berarti Masih Perawan
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya