Dalam hubungan apa pun yang dijalin, akan selalu ada kemungkinan mengalami kekecewaan yang bersumber dari orang lain. Hal ini bisa terjadi karena banyak alasan, seperti ketidaksepahaman, perbedaan pendapat, atau bahkan pengkhianatan.
Tak jarang, kekecewaan semacam ini bisa membuat orang merasa terpuruk dan sulit bangkit kembali. Namun, cukup banyak cara untuk kembali kuat dan move on dari keterpurukan. Berikut lima cara untuk menguatkan diri saat dikecewakan seseorang.
BACA JUGA: 5 Kelebihan Perempuan yang Terbiasa Mandiri, Bisa Ambil Keputusan Sendiri
1. Akui perasaan yang ada
Langkah pertama dalam menguatkan diri pasca alami dikecewakan adalah dengan mengakui perasaan yang ada. Jangan berusaha menyembunyikan atau menyangkal apa yang dirasakan karena itu hanya akan membuatmu tertekan.
Sebaliknya, izinkan dirimj untuk merasakan dan mengalami emosi yang ada, apa pun itu. Jika sedih, biarkanlah sejenak meratap dan menangis. Jika marah, akui dan jangan abaikan. Semua ini adalah bagian alami dari proses pemulihan.
2. Jangan menyalahkan diri sendiri
Ketika dikecewakan, orang mungkin cenderung menyalahkan diri sendiri. Hal ini terjadi karena muncul anggapan diri tidak cukup baik atau tidak berharga. Jangan biarkan perasaan ini merusak diri sebab semua bukanlah kesalahanmu.
Alih-alih menyalahkan diri, fokuslah pada hari baru untuk bisa belajar dari pengalaman ini. Tumbuhlah menjadi pribadi yang lebih baik berkat tempaan mental yang sudah dialami selama ini.
3. Temukan dukungan
Mendapatkan dukungan dari orang yang dicintai dapat membantu proses penguatan diri saat dikecewakan. Berbicaralah dengan pasangan, teman atau keluarga yang bisa mendengarkan dan memberi dukungan terbaik.
Jangan ragu untuk meminta bantuan saat merasa kesulitan mengatasi perasaanmu. Namun, jika memang dibutuhkan, datangi konselor atau psikolog untuk menjelajahi perasaan terdalam dan memberikan pandangan baru tentang situasi yang dihadapi.
4. Tetap fokus pada tujuan hidup
Tidak jarang orang jadi kehilangan fokus pada tujuan hidup saat mengalami kekecewaan. Namun, jangan biarkan perasaan tersebut menghambat langkah hidup yang sudah direncanakan.
Ingatlah kembali tujuan hidupmu dan tetap fokus pada hal itu. Jika perlu, buatlah rencana pendukung untuk membantu mencapai kembali tujuanmu. Cara ini akan membantu mengembalikan motivasi diri demi menjadi pribadi yang lebih kuat.
5. Berlatih keberanian dan kepercayaan diri
Terakhir, latihlah keberanian dan kepercayaan diri agar tidak terus terjebak dalam keterpurukan yang berlarut-larut. Hilangkan perasaan rendah diri dan bangun kepercayaan diri yang sempat jatuh dengan melakukan hal-hal yang menumbuhkan rasa percaya diri.
BACA JUGA: 4 Zodiak yang Sulit untuk Memaafkan dan Cenderung Menyimpan Dendam
Taklukkan kembali dunia dan beranikan diri tampil di depan umum atau mencoba hal-hal baru yang menantang. Dengan menguji batas diri, akan ada keyakinan untuk bangkit dan menjadi lebih kuat kembali serta rasa percaya pada kemampuan sendiri.
Mengalami kekecewaan adalah bagian dari hidup dan bisa terjadi pada siapa saja. Namun, dengan kelima cara tadi, kamu bisa menguatkan diri setelah sempat dikecewakan. Ingat, jangan sampai kekecewaan menghambat hidup dan gunakan pengalaman ini untuk tumbuh menjadi pribadi yang lebih tangguh.
Baca Juga
-
Hobi Scroll Medsos tapi Tidak Posting, Ini 4 Alasan yang Melatarbelakangi
-
Rekap Laga Tim Indonesia di BWF World Junior Mixed Team Championships 2024
-
Skuad Indonesia di Arctic Open 2024, Tidak Ada Wakil di Sektor Ganda Putri
-
Instagramable Abis! 5 Tempat Wisata Hits di Malang yang Wajib Dikunjungi saat Liburan
-
Apriyani Rahayu Masih Dihantui Cedera, Siti Fadia Dapat Pasangan Baru!
Artikel Terkait
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Apa Itu Breadcrumbing dalam Hubungan? Kenali Ciri-ciri dan Dampaknya
-
Orang yang Tepat di Waktu yang Salah Cuma Mitos, Stop Nyalahin Keadaan!
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua