Saat jatuh cinta pada seseorang yang tidak bisa dimiliki, rasa rindu dan keinginan untuk bersama dengan si dia seringkali menguasai pikiran dan perasaan. Sayangnya, hal ini dapat menyebabkan perasaan sedih dan kecewa yang berkepanjangan. Namun, merindukan seseorang yang tidak bisa dimiliki tidak selalu harus menjadi sebuah beban.
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu mengurangi rasa rindu tersebut. Berikut lima cara untuk berhenti merindukan seseorang yang tidak bisa dimiliki.
1. Terima kenyataan dengan ikhlas
Hal pertama yang harus dilakukan adalah menerima kenyataan bahwa seseorang yang dicintai tidak bisa menjadi milikmu. Meski mungkin terasa sulit, tapi menerima kenyataan dengan ikhlas adalah langkah awal untuk mengurangi rasa rindu yang ada.
Jangan terus memikirkan akan ada kemungkinan perasaanmu dibalas. Fokuslah pada kenyataan bahwa orang tersebut memang tidak bisa dimiliki dan yakinlah akan ada sosok lain yang tepat untukmu.
2. Jangan terus-menerus menghubungi si dia
Menghubungi seseorang yang dirindukan tapi tidak bisa dimiliki hanya akan memperburuk keadaan dan membuat rasa rindumu semakin sulit dihilangkan. Jangan terus-menerus mengirim pesan atau mencoba menghubungi dia karena hal tersebut hanya akan membuatmu semakin rindu. Bahkan kamu akan semakin sulit lepas dari dia hingga perasaanmu justru semakin dalam.
3. Hindari tempat atau situasi yang mengingatkan pada si dia
Jika masih sering merasa rindu, cobalah untuk menghindari tempat atau situasi yang mengingatkanmu padanya. Hal ini dapat membantu untuk mengalihkan pikiran tentang dia dan mengurangi rasa rindu yang ada.
Jangan memaksakan diri untuk datang ke acara atau tempat yang berhubungan dengan orang yang tersebut. Pasalnya, hal ini hanya akan membuatmu semakin merindukannya dan dikuasai perasaan cinta yang seolah sulit hilang.
4. Fokus pada hal-hal yang positif dalam hidup
Cobalah untuk mengalihkan perhatian pada hal-hal positif dalam hidup. Jangan biarkan perasaan rindu menguasai pikiran dan fokuslah pada hal-hal yang membuatmu bahagia. Berusaha untuk mencapai tujuan yang selama ini kamu inginkan, belajar sesuatu yang baru, atau menjalin hubungan yang sehat dengan teman dan keluarga dapat membantu mengurangi rasa rindumu.
5. Bersyukur atas apa yang dimiliki
Terakhir, bersyukurlah atas apa yang sudah dimiliki saat ini. Jangan terus-menerus memikirkan apa yang tidak bisa dimiliki, tapi fokuslah pada hal-hal yang sudah ada dalam hidup. Bersyukur atas teman dan keluarga yang menyayangi, kesempatan yang dimiliki, serta kehidupan yang dijalani dapat membantu mengurangi rasa rindu tersebut.
Merindukan seseorang yang tidak bisa dimiliki memang bisa terasa sulit dan menyiksa batin. Namun, dengan mengikuti kelima langkah di atas, setidaknya dapat membantu mengurangi rasa rindu yang ada dan segera move on. Ingat, masih banyak hal terbaik yang bisa dilakukan meski tanpa dia di sisimu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Malaysia Masters 2025: Tiga Juara Bertahan yang Berpeluang Raih Gelar Kembali
-
Skuad Indonesia di Malaysia Masters 2025, Tanpa Wakil Ganda Putra
-
Thailand Open 2025: Juara Baru Lahir, Timnas China dan Malaysia Sabet Dua Gelar
-
Jadwal Laga Final Thailand Open 2025, Didominasi Wakil dari Empat Negara
-
Thailand Open 2025: Hanya Dua Wakil Indonesia yang Melaju ke Semifinal
Artikel Terkait
-
Ucapkan Selamat Idulfitri, Gaun Hingga Gaya Rambut Prilly Latuconsina Curi Perhatian
-
Cek Fakta: Arya Saloka Rayakan Lebaran Idulfitri Bareng Amanda Manopo, Begini Reaksi Putri Anne
-
5 Alasan Mengapa Wanita Bisa Jatuh Cinta Kepada Sahabatnya
-
Mulan Jameela Awalnya Tak Niat Menikah dengan Ahmad Dhani? Luluh Setelah Pentolan Dewa 19 Menangis Dua Kali
-
Baju Lebaran Cinta Laura Disebut Kayak Mau ke Pantai, Warganet: Yang Pintar Juga Bisa Salah Kostum
Lifestyle
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Realme GT 7T Segera Hadir dengan Sensor Selfie 32 MP dan Baterai Jumbo 7000 mAh
-
4 Mix and Match Outfit ala Momo TWICE, Bikin Gaya Keren Maksimal!
-
Playful dan Fresh, Intip 4 OOTD ala Iroha ILLIT yang Wajib Kamu Lirik
Terkini
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata
-
Garuda Calling 2025: Rizky Ridho Bertahan di Tengah Kepungan para Pemain Diaspora