Semua hal harus diusahakan. Termasuk salah satunya adalah mengubah kehidupan dari yang sekarang, menuju yang lebih baik lagi. Hampir semua orang yang ditanya, pasti akan menjawab ingin hidupnya menjadi lebih baik. Dalam segi apa, nih?
Kali ini, mari kita bahas bersama mengenai usaha untuk mengubah kehidupan yang lebih baik dari segi finansial. Mengingat dalam hidup ini, finansial menjadi begitu penting. Tidak semua orang beruntung memiliki latar belakang finansial yang memadai. Kebanyakan dari kita juga harus berjuang dengan keras untuk mendapatkan kemapanan finansial yang diinginkan.
Lantas, bagaimana cara mengubah kehidupan dari segi finansial untuk masa depan yang lebih baik?
1. Hentikan teledor, mulailah untuk mencatat hak milik
Langkah yang pertama, kamu harus berusaha untuk meluangkan waktu mencari tahu dari mana saja sumber uang yang kamu miliki. Misalnya, jumlah tabungan, jumlah warisan, perhitungan besaran gaji setiap bulan, tunjangan setiap tahun, dan lain sebagainya. Intinya, kamu harus punya data yang rinci dari keuanganmu sendiri.
Langkah ini akan membantu kamu untuk mengetahui berapa nominal uang yang kamu miliki setiap tahun. Hal ini akan memudahkan kamu untuk membuatnya menjadi lebih baik.
Catatan keuangan milikmu, akan membuat kamu memahami berapa yang kamu miliki, bagaimana menyesuaikan penggunaan, dan bagaimana kamu bisa bergaya sesuai dengan isi kantongmu sendiri.
2. Hentikan pemborosan, mulailah untuk berhemat
Ketika kamu sudah tahu penghasilan dan simpanan uang yang kamu miliki, kini saatnya kamu harus mengecilkan pengeluaran. Kamu harus berhemat, karena hemat pangkal kaya!
Banyak dari kita yang seringkali menambah pengeluaran dengan keinginan-keinginan random yang bisa menguras kantong. Meskipun uang kerja kerasmu adalah hak milikmu sendiri, tapi tidak ada salahnya untuk mengelola uang itu dengan baik. Menikmati boleh saja, tapi ingat juga untuk masa depan.
Mengatur pengeluaran dengan bijaksana adalah kunci agar keuanganmu bisa dikendalikan. Kalau belanjanya sudah diluar kendali, maka akan sulit untuk mengendalikan uang agar tersimpan di kemudian hari. Susah ataupun senang, kan dirasakan sendiri?
3. Hentikan foya-foya, mulailah menabung atau investasi
Sisa dari pengeluaran itu, jangan dihamburkan untuk foya-foya saja. Salah satu usaha untuk membuat hidup lebih baik dari segi finansial adalah dengan memperkuat tabungan atau invest.
Banyak orang terlilit hutang karena tidak punya simpanan uang. Ketika ada kebutuhan mendesak, akhirnya hutang harus mereka jadikan solusi akhirnya. Tidak selesai hanya dengan satu hutang, karena akhirnya harus gali tutup lobang untuk membayar bunganya.
Kalau kamu punya keinginan untuk menabung dengan gigih, maka itu akan menyelamatkan dirimu sendiri di kemudian hari nanti.
Kalau menabung dengan uang dirasa berat dan sayang, maka kamu bisa membeli emas, tanah, kendaraan, atau barang berwujud lainnya yang bisa kamu jual nantinya.
Jadi, itu dia beberapa tips usaha mengubah kehidupan dari segi finansial. Semoga harimu selalu lebih baik dari hari kemarin, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
5 Dampak Keuangan yang Tidak Transparan: Bom Waktu dalam Rumah Tangga
-
Rumah Besar, Napas yang Sempit
-
Tepuk Sakinah Viral, Tapi Sudahkah Kita Paham Maknanya?
-
Bertemu Diri Kecil Lewat AI: Percakapan yang Tak Pernah Kita Siapkan
-
Dari Flu hingga Leptospirosis: 8 Penyakit Musim Hujan yang Harus Diwaspadai
Artikel Terkait
-
Bank Sentral Korea dan Indonesia Lakukan Kerja Sama Penggunaan Mata Uang Lokal
-
Terima Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas Di Ruang Kerjanya, Menkeu Sri Mulyani Malah Dapat Titipan Ini dari Honorer Teknis, Soal Apa Ya
-
Antonio Dedola Ditagih Balikin Barang, Uang dan Bayar Servis Seks Nikita Mirzani, Netizen: Sama Corla Aja Minta Balikin
Lifestyle
-
Akhirnya! KPop Demon Hunters 2 Dikonfirmasi Tayang pada 2029
-
4 Soothing Gel Aloe Vera untuk Efek Calming Akibat Sunburn, Mulai 15 Ribuan
-
Ikut-Ikutan atau Beneran Suka? Fenomena Bandwagon Effect di Gaya Hidup Kita
-
Jefri Nichol dan Ameera Khan Putus? Bukti Unfollow Hingga Hapus Foto Jadi Sorotan!
-
5 Lipstik Nude Purbasari Andalan untuk Tampil Cantik Natural Setiap Hari
Terkini
-
Sinopsis Those Days, Drama China yang Dibintangi Tong Yao dan Jiang Xin
-
Diterpa Isu Miring, Hamish Daud Akui Baru Pulih usai Operasi di Rumah Sakit
-
Bagikan Trailer Baru, Five Nights at Freddy's 2 Segera Rilis Desember 2025
-
Bahas Pembagian Harta dan Pengasuhan Anak, Hamish Daud: Tak Ada Perebutan
-
Citra Bisa Menipu, tapi Energi Tidak Pernah Bohong